Menuju konten utama

Sinopsis Arwah Noni Belanda, Film Horor yang Rilis 2 Mei

Sinopsis film Arwah Noni Belanda yang tayang di bioskop Tanah Air mulai 2 Mei.

Sinopsis Arwah Noni Belanda, Film Horor yang Rilis 2 Mei
Arwah noni belanda. Youtube/share film indonesia

tirto.id - Arwah Noni Belanda, film yang bercerita tentang arwah gadis blasteran Belanda-Jerman dijadwalkan rilis di bioskop-bioskop Indonesia pada 2 Mei 2019.

Sinopsis film Arwah Noni Belanda mengusung latar 1834. Hellen Van Stolch tinggal di Batavia.

Dia merupakan gadis berusia 21 tahun dan anak tunggal dari Jacob Van Stolch, seorang blasteran Belanda-Jerman. Jacob merupakan tuan tanah yang kaya.

Sayangnya nasib Hellen tidak bagus. Dia meninggal dengan cara yang mengenaskan. Hal itu pula yang membuat arwahnya tertahan di tempatnya sampai sekarang.

Suatu ketika, kisah tersebut masuk ke alam bawah sadar Sarah Astari (Sara Wijayanto), seorang penulis novel horor. Sarah tidak menyadari ada pergesekan tersebut.

Sejak saat itu, Sarah mulai menulis cerita horor tentang noni Belanda. Namun hal yang tak terduga terjadi. Sarah mendapat teror dari arwah. Mulai dari penampakan sampai anaknya yang kerasukan.

Sepertinya ada hal yang ingin disampaikan oleh arwah yang terus mengganggu Sarah.

Selain Sara Wijayanto, pemain lain yang ikut bergabung yaitu Milena Tunguz, Neyla D. Purnama, Willem Bevers dan Ferdian Aryadi.

Arwah Noni Belanda merupakan film karya sutradara Agus H. Mawardi serta penulis King Javed. Film ini berada dalam naungan studio produksi SAS Films.

Sejak trailer diunggah di akun youtube Share Film Indonesia pada 25 Maret lalu, video tersebut sudah tayang lebih dari 139.000 kali.

Baca juga artikel terkait FILM INDONESIA atau tulisan lainnya dari Sirojul Khafid

tirto.id - Film
Kontributor: Sirojul Khafid
Penulis: Sirojul Khafid
Editor: Yantina Debora