tirto.id - Film 3 Days to Kill dijadwalkan tayang di Trans TV pada Selasa (4/8/2020) pukul 21.30 WIB. Jadwal tayang dan judul film bisa berubah sewaktu-waktu sesuai dengan kebijakan stasiun televisi.
Film ini diarahkan McG, seorang sutradara kelahiran Amerika Serikat (AS) yang dikenal lewat film-film seperti Charlie's Angels: Full Throttle (2003), Terminator Salvation (2009), dan We Are Marshall (2006).
Berdasarkan catatan IMDb, lewat Terminator Salvation (2009), McG berhasil masuk nominasi Best Film di Rondo Hatton Classic Horror Awards. Ia juga sempat memenangkan Hollywood Breakthrough Award untuk Breakthrough Directing.
Uniknya, ia juga pernah memenangkan The Stinkers Bad Movie Awards untuk kategori Worst Sense of Direction (Stop them before they direct again!) di film Charlie's Angels: Full Throttle (2003).
Sementara itu, aktor utama dalam film ini, Kevin Costner merupakan aktor berusia 64 tahun yang pernah bermain di sejumlah film populer seperti Batman vs Superman: Dawn of Justice (2016), Jack Ryan: Shado Recruit (2014), Man of Steel (2013), Message in a Bottle (1999), The Postman (1997), dan lain-lain.
Sinopsis 3 Days to Kill
Film ini mengisahkan seorang agen CIA bernama Ethan Renner (Kevin Costner) yang mengetahui dirinya sedang sekarat karena kanker.
Dalam kondisi tersebut, ia memutuskan untuk pergi ke Paris, tempat mantan istri dan anaknya yang telah lama diasingkan. Ia ingin berkumpul kembali dengan mereka.
Mantan istrinya, Christine Renner (Connie Nielsen) memberi Ethan kesempatan, tetapi anaknya, Zooey Renner (Haille Steinfeld) sulit untuk menerima kembali ayahnya.
Ketika Christine hendak pergi ke luar kota untuk beberapa hari, Ethan menawarkan diri menjaga putri mereka. Ia memastikan sudah tak terlibat lagi dengan hal apa pun terkait pekerjaan mata-mata.
Namun, di saat Ethan berkeinginan untuk lebih dekat dengan keluarganya itu, seorang agen bernama Vivi Delay (Amber Heard) menemuinya dan menawarkan pekerjaan untuk menangkap teroris terkenal.
Sebagai imbalan, Ethan akan diberi obat penawar kanker untuk menyelamatkan Ethan.
Dengan enggan, Ethan menerima pekerjaan itu, sebab ia membutuhkan obat untuk menyembuhkan kankernya agar ia bisa lebih lama hidup bersama putrinya. Sekarang, dengan efek samping penyakitnya itu perburuan teroris Ethan dimulai.
Berhasilkah Ethan menangkap teroris, melawan penyakit, dan bersatu kembali dengan keluarganya? Saksikan jawabannya dalam 3 Days to Kill yang tayang malam ini.
Film ini mendapat rating IMDb 6,2 dari 10. Dalam review yang ditulis Geoff Berkshire di Variety, film ini kurang mampu menyeimbangkan cerita antara pekerjaan dan kehidupan keluarga seorang agen mata-mata.
Tujuan film ini secara lebih luas sebenarnya untuk menyalakan kembali karier Costner. Namun, rasanya Besson kurang berhasil sebab ia membuat adegan perkelahian yang terlalu mudah dan drama keluarga yang "salah kaprah".
Editor: Agung DH