tirto.id - Siaran ulang Kroasia vs Maroko dalam perebutan juara 3 Piala Dunia 2022 dapat ditonton melalui SCTV pada Minggu (18/12/2022) pukul 08.00 WIB. Dalam laga di Stadion Internasional Khalifa, Qatar tersebut, Vatreni mampu meraih medali perunggu usai mengalahkan Singa Atlas dengan skor 2-1.
Selain dapat ditonton lewat SCTV, tayangn ulang Kroasia vs Maroko juga dapat disimak melalui Vidio dengan syarat mengaktifkan paket berlangganan yang disediakan. Laga ini bersejarah bagi kedua tim karena Kroasia mengulang prestasi mereka 24 tahun lampau ketika menjadi peringkat 3 Piala Dunia 1998, sedangkan Maroko, meski finis nomor 4, tetap meraih hasil terbaik mereka dalam keikutsertaan di Piala Dunia.
"Kami memenangi medali perunggu yang memiliki lapisan emas, seperti kami memenangi medali emas saja malam ini. Bertarung untuk play-off peringkat ketiga dan kalah akan jadi bencana. Ini adalah akhir siklus, akhir perjalanan," kata Zlatko Dalic, pelaatih Kroasia, usai pertandingan dikutip BBC.
Jelang duel Timnas Maroko vs Kroasia yang dapat, bek Noussair Mazraoui yang berasal dari Bayern Munchen tidak bisa tampil karena cedera otot. Di samping itu, kapten tim Romain Saiss ditinggalkan di bangku cadangan usai cedera saat lawan Prancis di semifinal Piala Dunia 2022 lalu.
Pelatih Maroko, Walid Regragui memakai formasi 4-3-3. Ini berkebalikan dengan gaya Maroko saat di semifinal lalu. Ketika itu, berharap bisa tampil bertahan melawan Prancis, Singa Atlas menggunakan pola 5-4-1. Namun, strategi langsung berantakan karena Les Bleus mencetak gol cepat, dan Maroko harus mengubah taktik di sisa laga.
Kali ini, komposisi yang dipakai adalah skema 4 bek, dengan mengandalkan pergerakan full back kanan asal PSG, Achraf Hakimi. Sementara itu, untuk melindungi kiper Sevilla, Yassine Bounou, Maroko berharap pada kombinasi dadakan Achraf Dari (Brest) dan Jawad El Yamiq (Real Valladolid). Sofyan Amrabat (Fiorentina) diplot sebagai gelandang jangkar.
Azzedine Ounahi yang biasanya ada di lapangan tengah, kini ditepikan di bangku cadangan. Komposisi gelandang Maroko, di samping Amrabat, adalah Albelhamid Sabiri (Sampdoria) dan Bilal El-Khannous (Genk).
Barisan depan Maroko tidak mengalami perubahan. Masih ada trio Hakim Ziyech (Chelsea), Youssef En Nesyri (Sevilla), dan Soufiane Boufal (Angers). Ketiganya akan jadi tumpuan harapan Maroko untuk membobol gawang Kroasia yang masih dikawal kiper sakti, Dominik Livakovic.
Kroasia sendiri kali ini memakai skema 3-5-2. Bek berusia 20 tahun Josko Gvardiol (RB Leipzig) kali ini masuk dalam formasi 3 bek sejajar bersama Josip Stanisic (Bayern Munchen) dan Josip Sutalo (Dinamo Zagreb). Komposisi ini digunakan untuk memperkuat lini tengah Vatreni.
Zlatko Dalic sebagai juru taktik memilih 5 gelandang sekaligus. Mereka adalah Mislav Orsic (Dinamo Zagreb), Lovro Majer (Rennes), hingga Ivan Perisic (Tottenham) yang digunakan untuk membantu kapten veteran Luka Modric (Real Madrid) dan Mateo Kovacic (Chelsea).
Pada praktiknya, formasi Kroasia ini fleksibel. Dalic bisa dengan mudah mengubah pola jadi 4-4-1-1. Perisic ditarik sebagai bek kiri, sedangkan Stanisic menjadi full back kanan. Tujuan utama Kroasia adalah memenangi pertarungan lini tengah yang terbukti vital untuk menentukan pemenang.
Lini depan Kroasia diserahkan kepada Marko Livaja (Hajduk Split) dan Andrej Kramaric (Hoffenheim).
Hasil Perebutan Juara 3 Piala Dunia 2022 Kroasia vs Maroko
Hasil perebutan juara 3 Piala Dunia 2022 Kroasia vs Maroko berakhir dengan skor 2-1. Vatreni sudah unggul pada menit 7. Dari skema tendangan bebas Luka Modric, Ivan Perisic mengumpan ke tengah kotak penalti. Josko Gvardiol datang dari belakang untuk melakukan sundulan menyelam yang merobek gawang Yassine Bounou.
Namun, Maroko juga cepat membalas. Hanya berselang 2 menit, Achraf Dari membobol gawang Dominik Livakovic, dari skema yang mirip, lewat tandukan pula. Dari dan Gvardiol juga sama-sama berposisi sebagai bek tengah.
Gol kemenangan Kroasia dicetak oleh Mislav Orsic. Pemain Dinamo Zagreb tersebut mengirim tembakan lengkung yang menaklukkan Bounou. Skor 2-1, Kroasia mengulang prestasi generasi emas pertama mereka pada Prancis 1998. Sementara itu, meski Maroko kalah, pelatih mereka, Walid Regragui tetap memilih pergi dengan kepala tegak.
"Keraguan ada di benak semua orang sebelum turnamen ini, tetapi kami telah melangkah lebih jauh dari yang diharapkan. Itu tidak cukup. Itu perlu menjadi contoh untuk masa depan. Sepak bola membuat orang bermimpi. Kami menjaga mimpi anak-anak Maroko tetap hidup," kata Walid Regragui.
Siaran Ulang Kroasia vs Maroko Perebutan Juara 3 Piala Dunia 2022
Jika tidak ada perubahan jadwal, siaran ulang Kroasia vs Maroko dalam perebutan juara 3 Piala Dunia 2022 dapat ditonton melalui Vidio pada Minggu, 18 Desember 2022 sejak pukul 08.00 WIB.
Untuk menonton Piala Dunia 2022 di Vidio, pengguna dapat mengikuti paket berlangganan terlebih dulu. Tersedia Paket FIFA World Cup Qatar 2022 dengan 2 pilihan, yaitu Paket 30 Hari Rp65.490 (untuk HP dan tablet) dan Paket 30 Hari Rp87.690 (semua perangkat). Ada pula Paket Diamond (Liga Inggris) & Piala Dunia 1 Tahun Rp631.590 (semua perangkat).
Untuk menyaksikan via tayangan NEX Parabola, Anda bisa berlangganan paket Rp749.000 dengan promo early bird Paket World Cup untuk mendapat potongan Rp50.000.
SIARAN ULANG PRANCIS VS MAROKO PEREBUTAN JUARA 3 PIALA DUNIA
Editor: Iswara N Raditya