Menuju konten utama
Liga Perancis 2020/2021

Siaran Langsung PSG vs Lyon, Prediksi Skor H2H, Live RCTI+ Ligue 1

Jadwal PSG vs Lyon dalam lanjutan Liga Perancis pekan 14 2020/2021 sesuai jadwal bakal dihelat di Stadion Parc des Princes.

Siaran Langsung PSG vs Lyon, Prediksi Skor H2H, Live RCTI+ Ligue 1
Pemain PSG, Angel Di Maria. FOTO/REUTERS

tirto.id - Jadwal PSG vs Lyon dalam lanjutan Liga Perancis pekan 14 2020/2021 sesuai jadwal bakal dihelat di Stadion Parc des Princes, Senin (14/12/2020) mulai pukul 03.00 WIB. Pertandingan Ligue 1 ini bisa ditonton via siaran langsung live streaming RCTI+ dan beIN Sports.

Meninjau head to head dalam 5 pertemuan terakhir di berbagai ajang, PSG lebih diunggulkan untuk menyudahi laga dengan kemenangan. Pasalnya, 3 kali hasil maksimal diperoleh Les Parisiens sedangkan Lyon hanya menang sekali.

Sementara itu, pada pertemuan teranyar di final Copa de la Ligue, kedua tim bermain imbang di waktu normal. Namun, ketika pertandingan dilanjutkan dalam adu penalti, skuad arahan Thomas Tuchel menang 6-5.

Persaingan kedua tim pun kian sengit apabila melirik klasemen Liga Perancis musim ini. Dari 13 kali penampilan, Paris Saint-Germain berada di urutan pertama dengan koleksi 28 poin. Lyon menguntit di peringkat 4 dengan selisih 2 poin saja.

Perubahan klasemen berpotensi terjadi di papan atas, mengingat pesaing lainnya, Marseille memiliki tabungan pertandingan sedangkan Lille akan bersua Bordeaux yang secara peringkat berada di posisi 10.

Prediksi PSG vs Lyon

PSG untuk sementara bisa berkonsentrasi penuh ke kompetisi domestik usai memastikan satu tempat di 16 besar Liga Champions. Kendati tergabung di grup neraka bersama Man United dan Leipzig, permainan Neymar dan kawan-kawan, serta kedalaman skuad yang baik menjadi faktor penting.

Melawan Lyon, PSG diprediksi akan menemui rintangan yang tak mudah. Menurut catatan Whoscored, anak asuh Rudi Garcia unggul dari segi jumlah tembakan per laga yang menyentuh 16,6 persen berbanding 15,8 milik PSG.

Namuin, di sisi lainnya seperti akurasi umpan, tim ibu kota menjadi yang terbaik dengan catatan 89,4 persen. Sedangkan Lyon memiliki 85,4 persen. Dengan penguasaan bola yang rata-rata mencapat 59,1 persen, PSG diperkirakan bakal mendominasi permainan.

“Mereka [Lyon] adalah tim yang tangguh dan bermain dengan banyak agresi di lapangan, dan fakta bahwa mereka tidak tampil di kompetisi Eropa musim ini menjadi keuntungan bagi mereka secara fisik,” ucap Tuchel.

Pernyataan Tuchel tentu berdasar dan menjadi salah satu keuntungan yang bisa didapat Lyon. Dari kesiapan pemain, Lyon juga bakal kembali diperkuat Thiago Mendes di lini tengah. Kemampuannya dalam melepaskan longball menjadi yang salah satu yang terbaik di antara skuad Lyon lainnya. Hal ini bisa merusak ritme permainan PSG yang diprediksi lebih dominan dalam penguasaan bola.

“Kami tahu bakal ke Parc des Princes, tetapi kami bisa tiba dengan ambisi yang sedikit lebih banyak. Kami juga tahu PSG berada satu level di atas tim lain tapi kami tidak akan membiarkan mereka tampil seenaknya,” papar Rudi Garcia.

H2H PSG vs Lyon

01/08/2020: PSG vs Lyon 0-0 (6-5 adu penalti)

05/03/2020: Lyon vs PSG 1-5

10/02/2020: PSG vs Lyon 4-2

23/09/2019: Lyon vs PSG 0-1

04/02/2019: Lyon vs PSG 2-1

5 Laga Terakhir PSG

10/12/2020: PSG vs Istanbul Basaksehir 5-1

06/12/2020: Montpellier vs PSG 1-3

03/12/2020: Man United vs PSG 1-3

29/11/2020: PSG vs Bordeaux 2-2

25/11/2020: PSG vs RB Leipzig 1-0

5 Laga Terakhir Lyon

07/12/2020: Metz vs Lyon 1-3

29/11/2020: Lyon vs Reims 3-0

22/11/2020: Angers vs Lyon 0-1

09/11/2020: Lyon vs Saint-Etienne 2-1

02/11/2020: Lille vs Lyon 1-1

Perkiraan Susunan Pemain

PSG: Keylor Navas; Colin Dagba, Marquinhos, Presnel Kimpembe, Layvin Kurzawa; Marco Verratti, Danilo Pereira, Rafinha; Angel Di Maria, Kylian Mbappe, Neymar.

Lyon: Anthony Lopes; Leo Dubois, Marcelo, Jason Denayer, Maxwel Cornet; Lucas Paqueta, Brunq Guimaraes, Houssem Aouar; Tinotenda Kadewere, Memphis Depay, Karl Toko Ekambi.

Live Streaming PSG vs Lyon

Jika tidak ada perubahan jadwal, laga PSG vs Lyon dalam lanjutan Liga Perancis 2020/2021 pekan 14 yang dihelat di Stadion Parc des Princes, Senin (14/12/2020) pukul 03.00 WIB bisa dipantau via live streaming RCTI+ dan beIN Sports 1.

Untuk dapat menyaksikan pertandingan ini di beIN Sports, Anda mesti berlangganan terlebih dahulu melalui paket yang tersedia. Paket berlangganan bisa dipilih sesuai kebutuhan, mulai dari Rp20.000 per minggu, Rp45.000 per bulan, atau Rp409.000 untuk satu musim penuh.

LINK LIVE STREAMING PSG VS LYON DI BEIN SPORTS

LINK LIVE STREAMING PSG VS LYON DI RCTI+

Baca juga artikel terkait LIGUE 1 atau tulisan lainnya dari Hendi Abdurahman

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Hendi Abdurahman
Penulis: Hendi Abdurahman
Editor: Iswara N Raditya