Menuju konten utama

Siapa Pemenang Pilkada Karawang 2020: Yesi, Cellica atau Ahmad?

Pilkada Karawang 2020 diikuti tiga calon, siapa yang menang, Yesi Karya Lianti, Cellica Nurrachadiana atau Ahmad Zamakhsyari?

Siapa Pemenang Pilkada Karawang 2020: Yesi, Cellica atau Ahmad?
Pekerja menyusun surat suara pilkada Kota Makassar 2020 yang selesai dilipat di gedung Celebes Convention Center, Makassar, Sulawesi Selatan, Selasa (24/11/2020). ANTARA FOTO/Arnas Padda/yu/aww.

tirto.id - Ada tiga pasang calon yang akan mengikuti Pilkada Karawang 2020. Mereka akan memperebutkan posisi bupati dan wakil bupati periode 2020-2025 sebagai orang nomor satu di kabupaten yang terletak di provinsi Jawa Barat itu.

Pilkada 2020 akan dilaksanakan secara serentak di di 309 kabupaten/kota dan pelaksanaannya tersebar di 298.939 TPS (Tempat Pemungutan Suara). Pilkada Serentak 2020 akan menentukan 9 gubernur baru, 224 bupati baru, dan 37 wali kota baru yang dipilih oleh 100,3 juta warga yang tercatat dalam DPT (Daftar Pemilih Tetap).

Proses pencoblosan berlangsung pukul 07.00—13.00 waktu setempat. Lalu, rekapitulasi penghitungan suara dilakukan pada hari yang sama, 9 Desember hingga 26 Desember 2020.

Biodata pasangan calon bupati/wakil bupati Karawang:

1. Yesi Karya Lianti dan Adly Fayruz

Pasangan nomor urut 1 adalah Yesi Karya Lianti dan Adly Fayruz, keduanya diusung oleh empat partai politik, PDIP, PBB, PAN dan PPP.

  • Calon Bupati DR Yesi Karya Lianti

Jenis Kelamin : Perempuan

Tanggal Lahir : Bandung, 22 Juli 1981

Pekerjaan : Swasta/Lain-lain

Alamat : Kp. Sentul Rt/rw: 001/002

  • Calon Wakil Bupati Ahmad Adly Fayruz

Jenis Kelamin : Laki - Laki

Tanggal Lahir : Jakarta, 14 April 1987

Pekerjaan : Swasta/Lain-lain

Alamat : Jl Kecapi V No 54 Rt/rw: 006/005

2. Cellica Nurrachadiana dan Aep Syaepuloh

Pasangan nomor urut 2 adalah Cellica Nurrachadiana dan Aep Syaepuloh yang diusung oleh empat partai politik, Partai Demokrat, Golkar, PKS dan NasDem.

  • Calon Bupati Cellica Nurrachadiana

Jenis Kelamin : Perempuan

Tanggal Lahir : Bandung, 18 Juli 1980

Pekerjaan : Bupati

Alamat : Jl. Ir. Suratin Rt/rw: 004/023

  • Calon Wakil Bupati H Aep Syaepuloh, SE

Jenis Kelamin : Laki - Laki

Tanggal Lahir : Karawang, 07 Oktober 1978

Pekerjaan : Swasta/Lain-lain

Alamat : Dusun Sukamulya Rt/rw: 023/006

3. Ahmad Zamakhsyari dan Yusni Rinzani

Pasangan nomor urut 3 adalah Ahmad Zamakhsyari dan Yusni Rinzani, keduanya diusung oleh tiga partai politik, Partai Gerindra, PKB dan Hanura.

  • Ahmad Zamakhsyari

Jenis Kelamin : Laki - Laki

Tanggal Lahir : Karawang, 13 Juni 1976

Pekerjaan : Wakil Bupati

Alamat : Kp.pulogadung

  • Yusni Rinzani, S.E

Jenis Kelamin : Perempuan

Tanggal Lahir : Sukabumi, 22 Juni 1984

Pekerjaan : Swasta/Lain-lain

Alamat : Pisangsambo

Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Karawang, sudah menerapkan 1.643.490 pemilih pada daftar pemilih tetap di Pilkada Karawang 2020.

Jawa Barat, menetapkan sebanyak 1.643.490 pemilih pada daftar pemilih tetap pada Pemilihan Umum Kepala Daerah (Pilkada) Karawang 2020.

"Penetapan DPT (daftar pemilih tetap) pada Pilkada Karawang itu sudah melalui rapat pleno terbuka pada Kamis (15/10)," kata Ketua KPU Karawang Miftah Farid seperti dilansir Antara News.

Miftah menjelaskan, hasil pleno menetapkan DPT pada Pilkada Karawang mencapai 1.643.490 pemilih, terdiri atas 823.722 pemilih berjenis kelamin laki-laki dan sebanyak 819.768 pemilih perempuan.

Selain itu, sebanyak 1.643.490 pemilih itu tersebar pada 309 desa/kelurahan, 30 kecamatan, Karawang. "Pada Pilkada nanti, KPU Karawang menyediakan 4.451 TPS (Tempat Pemungutan Suara)," kata Miftah.

Dalam rapat pleno penetapan DPT Pilkada, kata Miftah, Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) merekomendasikan beberapa hal. Di antaranya pemilih yang sudah meninggal dan daftar potensi pemilih ganda agar dihapus dalam daftar pemilih.

"Rekomendasi dari Bawaslu Karawang itu sudah ditindaklanjuti," katanya.

Baca juga artikel terkait PILKADA 2020 atau tulisan lainnya dari Alexander Haryanto

tirto.id - Politik
Penulis: Alexander Haryanto
Editor: Agung DH