Menuju konten utama
EPL 2023

Sheffield United vs Everton EPL 2023-24: Prediksi, H2H, Live TV

Sheffield United vs Everton EPL 2023-24: prediksi, H2H dan live TV mulai pukul 18.30 WIB.

Sheffield United vs Everton EPL 2023-24: Prediksi, H2H, Live TV
Pemain sepak bola Sheffield United Oliver Burke berebut bola dengan pemain sepak bola Everton Tom Davies dan Yerry Mina saat pertandingan antara Sheffield United melawan Everton dalam Liga Premier di Bramall Lane, Sheffield, Britain, Sabtu (26/12/2020). ANTARA FOTO/Pool via REUTERS/Nick Potts/rwa/cfo

tirto.id - Sheffield United vs Everton dalam jadwal EPL 2023-2024 diprediksi bakal dimenangkan The Toffees berdasarkan h2h.

Live streaming TV pertandingan game week 4 pada Sabtu, 2 September 2023, dari Stadion Bramall Lane, mulai pukul 18.30 WIB, dapat disaksikan di Champions TV 5 via laman Vidio.

Dua tim papan bawah akan bertarung dalam lanjutan pekan 4 EPL 2023/2024. Sheffield United dan Everton sejauh ini belum merasakan kemenangan dari 3 penampilan. Mereka selalu tumbang.

Dengan kondisi sama-sama terpuruk di awal musim, siapa yang bakal menciptakan kemenangan perdana sekaligus keluar dari zona merah?

Prediksi Sheffield United vs Everton EPL 2023-2024

Sheffield United mencatatkan tren negatif dalam menjalani kompetisi Liga Inggris 2023/2024. The Blades kalah melawan Crystal Palace (0-1), Nottingham Forest (2-1), dan Manchester City (1-2).

Alhasil, tim yang ditukangi Paul Heckingbottom belum meraih poin dan duduk di urutan 17 alias 1 tangga di atas zona degradasi. Secara statistik, Sheffield memang sudah melesakkan 2 gol. Akan tetapi, gawang mereka sudah terkoyak 5 kali.

Pada penampilan teraktual, John Egan dan kawan-kawan baru saja tersingkir dari ajang Carabao Cup atau Piala Liga 2023/2024, Kamis (31/8). Mereka kalah melawan Lincoln City (League One) lewat skor akhir 2-3 via adu penalti.

Situasi Sheffield United pun tidak kondusif jelang meladeni Everton. Dalam catatan Whoscored, The Blades juga sudah menelan 35 kekalahan dari 44 pertandingan terakhir di Liga Primer Inggris.

Melihat kondisi tersebut, tuan rumah diperkirakan masih mengalami kesulitan untuk memburu poin perdana di EPL 2023/2024.

"Kami ingin menang. Ini pertandingan yang sulit dan kami ingin menang," ucap Paul Heckingbottom, arsitek Sheffield United, dikutip laman Examinerlive.

Di lain sisi, kondisi yang tak jauh beda dialami Everton. The Toffees juga tumbang dalam 3 partai awal di Liga Inggris.

Anak asuh Sean Dyche dihajar Fulham (0-1), Aston Villa (4-0) dan Wolves (0-1). Menilik hasil tersebut, Everton mempunyai PR besar di dalam skuadnya. Selain pertahanan yang rapuh dan mudah terkoyak hingga 7 kali, lini depan The Toffees masih tumpul alias belum mencetak gol di liga domestik.

Kendati demikian, aroma kebangkitan sudah dirasakan klub sekota Liverpool itu. Mereka menang 1-2 di kandang Doncaster Rovers (League Two) pada Kamis (31/8) dan melaju ke babak 3 Carabao Cup 2023/2024.

Berbekal catatan manis tersebut serta keunggulan head to head atas Sheffield United, Everton layak diunggulkan dan diprediksi mampu menciptakan kemenangan perdana di Liga Inggris 2023/2024.

Untuk urusan mencetak gol, Sean Dyche dapat kembali mengandalkan Beto. Penyerang anyar ini sudah membuktikan ketajamannya dalam partai perdana melawan Doncaster Rovers via gol menit ke-73.

"Beto adalah pemain yang telah kami pantau selama beberapa waktu. Ketika ia tampil dengan performa seperti itu dan memberikan dampaknya, tentu saja hal tersebut menguntungkan bagi tim dan para suporter," tegas Dyche, dikutip situs web klub.

Perkiraan Susunan Pemain Sheffield United vs Everton

Benie Traore dan Cameron Archer akan tetap menjadi andalan lini depan Sheffield United meskipun kedua penyerang masih absen mencetak gol sepanjang awal musim.

Sementara Everton berpotensi memasang eks bomber Udinese, Beto. Pilar anyar asal Portugal itu akan menjalani partai debut di EPL selepas menciptakan gol ke gawang Doncaster.

  • Sheffield United (3-5-2): Wes Foderingham; Jack Robinson, John Egan, Anel Ahmedhodzic; Luke Thomas, Vinicius Souza, Oliver Norwood, Gustavo Hamer, George Baldock; Benie Traore, Cameron Archer. Pelatih: Paul Heckingbottom.
  • Everton (4-1-4-1): Jordan Pickford; Nathan Patterson, Jarrad Branthwaite, Ashley Young, James Tarkowski; Idrissa Gueye; James Garner, Amadou Mvom Onana, Abdoulaye Doucouré, Arnaut Danjuma Groeneveld; Beto. Pelatih: Sean Dyche.

Skor Head to Head (H2H) Sheffield United vs Everton

Everton unggul di atas kertas melawan Sheffield United. Dari 5 pertemuan paling mutakhir, The Toffees menang 3 kali. Sedangkan The Blades unggul 2 kali.

  • 17/05/21 Everton vs Sheffield United 0 - 1
  • 27/12/20 Sheffield United vs Everton 0 - 1
  • 21/07/20 Sheffield United vs Everton 0 - 1
  • 21/09/19 Everton vs Sheffield United 0 - 2
  • 25/08/11 Everton vs Sheffield United 3 - 1
5 Laga Terakhir Sheffield United

  • 05/08/23 Sheffield United vs Stuttgart 0 - 3
  • 12/08/23 Sheffield United vs Crystal Palace 0 - 1
  • 19/08/23 Nottingham Forest vs Sheffield United 2 - 1
  • 27/08/23 Sheffield United vs Manchester City 1 - 2
  • 31/08/23 Sheffield United vs Lincoln City 0 - 0 (pen 2-3)
5 Laga Terakhir Everton

  • 05/08/23 Everton vs Sporting CP 1 - 0
  • 12/08/23 Everton vs Fulham 0 - 1
  • 20/08/23 Aston Villa vs Everton 4 - 0
  • 26/08/23 Everton vs Wolves 0 - 1
  • 31/08/23 Doncaster Rovers vs Everton 1 - 2

Live Streaming Sheffield United vs Everton di Champions TV 5 (Vidio)

Jika tidak ada perubahan jadwal, pertandingan Sheffield United vs Everton pada Sabtu, 2 September 2023, dapat disaksikan melalui live streaming Champions TV 5 via laman Vidio.

Duel game week 4 Liga Inggris 2023/2024 itu berlangsung mulai pukul 18.30 WIB di Stadion Bramall Lane.

Untuk menonton tayangan di Vidio, Anda dapat berlangganan paket Diamond (Premier League + Platinum) dengan biaya Rp59.000 per bulan dan atau Rp429.000 per tahun.

Link Live Streaming Sheffield United vs Everton Champions TV 5 (Vidio)

*Jadwal Sheffield United vs Everton dan stasiun TV yang menayangkan laga Liga Inggris 2023/2024 dapat berubah sewaktu-waktu sesuai dengan kebijakan pemegang hak siar.

Baca juga artikel terkait LIGA INGGRIS 2023 atau tulisan lainnya dari Beni Jo

tirto.id - Olahraga
Penulis: Beni Jo
Editor: Dhita Koesno