Menuju konten utama

Samsung A02s vs Galaxy A11: Harga Terpaut Rp100 Ribuan, Soal Spek?

Harga Samsung A02s untuk varian terendah dan tertingginya, masing-masing hanya terpaut Rp100 ribuan dari Galaxy A11.

Samsung A02s vs Galaxy A11: Harga Terpaut Rp100 Ribuan, Soal Spek?
Samsung Galaxy A11. foto/https://www.samsung.com/

tirto.id - Samsung A02s dan Galaxy A11, dua hp jagoan Samsung untuk lini entry-level, menarik untuk dibandingkan lantaran masing-masing mengusung harga dan spesifikasi yang beda-beda tipis. Galaxy A11 lebih dulu dipasarkan pada Juni 2020 sedangkan Samsung A02s baru saja meluncur pada awal 2021 ini.

Galaxy A11 unggulkan spesifikasi kamera, layar, dan baterai. Smartphone ini saat pertama kali diumumkan dibanderol dengan harga Rp1.999.000. Pantauan Tirto, Senin (4/1/2020) di laman Samsung Indonesia, Galaxy A11 saat ini dipasarkan dengan harga Rp1.899.000.

Samsung A02s sendiri dijual dengan harga Rp1.799.000 untuk varian 3GB + 32GB dan Rp1.999.000 untuk varian 4GB + 64GB. Dengan kata lain, harga Samsung A02s untuk varian terendah dan tertingginya, masing-masing hanya terpaut Rp100 ribuan dari Galaxy A11.

Bila dua perangkat itu dibandingkan, sebagaimana dikutip dari laman GSM Arena, selain harga, yang tampak berbeda di antara keduanya ialah pada spesifikasi kamera, kapasitas RAM + ROM, kapasitas baterai, dan sensor sidik jari. Berikut ini spesifikasi masing-masing perangkat.

Spesifikasi Galaxy A11

Galaxy A11 tak bisa dianggap sebagai perangkat sepele. Hal ini terlihat pada tiga aspek yang diunggulkan smartphone itu, yaitu pada kamera, baterai, dan layar.

Pada kamera, Galaxy A11 total tersemat empat buah kamera, terdiri dari tiga kamera belakang dan kamera selfie tunggal. Kamera belakangnya punya konfigurasi 13MP bukaan f/1.8 sebagai lensa utama, 5MP bukaan f/2.2 sebagai lensa ultra-wide, dan 2MP bukaan f/2.4 untuk kebutuhan foto bokeh. Sementara kamera depannya berkekuatan 8MP bukaan f/2.0.

Pada layar, Galaxy A11 patut berbangga lantaran sudah pakai desain "poni" khas smartphone premium Samsung, yaitu Infinity-O Display. Konsumen pun dapat menikmati sensasi visual tanpa batasan dalam panel seluas 6,4 inci dengan resolusi HD+ atau 720 x 1.560 piksel.

Sementara untuk daya tahan baterai, Galaxy A11 dapat dipakai seharian tanpa perlu dicas berkali-kali berkat kapasitas baterai sebesar 4.000mAh. Ponsel ini juga didukung fitur Fast Charging berdaya 15W. Artinya, tak perlu menunggu lama untuk cas smartphone sampai full.

Lain itu, Galaxy A11 juga sudah didukung dompet digital Samsung Pay. Pemilik perangkat pun akan dimudahkan saat melakukan belanja hanya melalui satu sentuhan saja ketika transaksi. Ponsel ini juga mendukung sensor sidik jari.

Adapun spesifikasi Galaxy A11 lainnya, yaitu bertenaga CPU berkonsep delapan inti, chipset Snapdragron 450 dengan kecepatan dikunci 1,8GHz, kapasitas RAM 3GB dan ROM 32GB, serta dukungan slot microSD hingga 512GB.

Spesifikasi Samsung A02s

Samsung A02s meski sebagai ponsel entry-level juga tertanam tiga kamera di belakang: 13MP kamera utama, yang didampingi dengan lensa makro 2MP dan lensa bokeh 2MP.

Lensa makro diperuntukkan untuk membidik objek gambar dari jarak dekat, sedangkan lensa bokeh atau kedalaman guna menghasilkan foto potrait. Sementara pada kamera depan, Samsung A02s dibekali lensa 5MP yang dilengkapi segudang fitur, macam Live AR, Sticker, hingga Stamp.

Ponsel dengan layar 6,5 inci ini menggunakan "poni" berdesain Infinity-V untuk menampung kamera depan. Layar Samsung A02s memiliki resolusi HD+ atau 720 x 1.600 piksel dengan tipe panel PLC LCD. Layarnya tampak luas yang cocok untuk kebutuhan menonton video dan bermain game.

Beralih ke performa, Samsung A02s dibekali chipset khas entry-level yaitu Snapdragron 450 dari Qualcomm yang disandingkan bersama RAM hingga 4GB serta penyimpanan internal hingga 64GB. Samsung A02s juga dibekali slot microSD yang bisa diisi hingga 1TB.

Ponsel yang tersedia dalam varian warna Crush Black, Crush White, dan Crush Navy ini juga menarik dari sisi daya tahan baterai lantaran dibekali kapasitas 5.000mAh. Tak hanya itu, Samsung A02s sudah dilengkapi fitur fast charging 15W.

Baca juga artikel terkait SAMSUNG atau tulisan lainnya dari Ibnu Azis

tirto.id - Teknologi
Penulis: Ibnu Azis
Editor: Agung DH