Menuju konten utama

Sampai Kapan Tes Online Tahap 1 Rekrutmen BUMN 2025

Tes online tahap 1 RBB BUMN 2025 berlangsung mulai 19 Apri. Cek sampai kapan tes online tahap 1 RBB BUMN 2025, serta peraturan untuk mengikuti ujian.

Sampai Kapan Tes Online Tahap 1 Rekrutmen BUMN 2025
Ilustrasi Tes Online. foto/istockphoto

tirto.id - Tes online Rekrutmen Bersama BUMN (RBB) 2025 reguler berlangsung mulai Sabtu, 19 April 2025. Tes online menjadi salah satu rangkaian RBB BUMN 2025 setelah tahapan seleksi administrasi. Cek sampai kapan tes online RBB BUMN 2025 berlangsung.

RBB merupakan program perekrutan bersama yang diselenggarakan oleh Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN) RI melalui Forum Human Capital Indonesia (FHCI). Program ini ditujukan untuk menjaring putra-putri bangsa yang bertalenta untuk berkontribusi ke berbagai perusahan milik negara.

Setiap tahunnya, program ini membuka peluang kerja di puluhan hingga ratusan BUMN dari berbagai sektor, seperti energi, perbankan, konstruksi, transportasi, telekomunikasi, hingga logistik. Proses seleksi dilakukan secara serentak dan terintegrasi, yang terdiri dari berbagai tahapan.

Melalui program ini, BUMN tidak hanya mencari pegawai baru, tetapi juga calon-calon pemimpin dan perubahan positif untuk masa depan perusahaan-perusahaan yang dinaungi oleh BUMN.

Peserta yang lolos nantinya akan ditempa untuk menjadi profesional yang berdaya saing global, membawa nilai yang telah ditanam BUMN, yaitu AKHLAK (Amanah, Kompeten, Harmonis, Loyal, Adaptif, Kolaboratif) dalam setiap tindakan.

Tahapan Rekrutmen BUMN 2025

Tahapan Rekrutmen Bersama BUMN 2025 dirancang sebagai proses seleksi yang transparan, objektif, dan menyeluruh untuk memastikan bahwa kandidat terbaik dapat bergabung dengan perusahaan-perusahaan milik negara.

Setiap tahapan telah disusun secara sistematis guna menilai kompetensi, integritas dan kesiapan peserta dalam menghadapi tantangan dunia kerja yang cukup dinamis. Berikut adalah tahapan rekrutmen BUMN 2025:

1. Tahapan Rekrutmen BUMN 2025 Reguler

  • Registrasi Kandidat
  • Job Apply
  • Pengumuman Administrasi
  • Tes Tahap 1 (Tes TKD, AKHLAK, Wawasan Kebangsaan)
  • Pengumuman Tes Tahap 1
  • Tahap 2 (Tes English, Learning Agility)
  • Pengumuman Tes Tahap 2
  • Tahap 3 (Tes TKB oleh BUMN)
  • Pengumuman Final
2. Tahapan Rekrutmen BUMN 2025 Disabilitas
  • Registrasi Kandidat
  • Job Apply
  • Pengumuman Administrasi
  • Tes Tahap 1 (Tes TKD, AKHLAK, Wawasan Kebangsaan) dan Tes Tahap 2 (Tes English, Learning Agility)
  • Pengumuman Tes Tahap 1 dan Tes Tahap 2
  • Tahap 3 (Tes TKB oleh BUMN)
  • Pengumuman Final
3. Tahapan Rekrutmen BUMN 2025 Orang Asli Papua
  • Registrasi Kandidat dan Job Apply
  • Pengumuman Administrasi
  • Tes Tahap 1 (Tes TKD, AKHLAK, Wawasan Kebangsaan) dan Tes Tahap 2 (Tes English, Learning Agility)
  • Pengumuman Tes Tahap 1 dan Tes Tahap 2
  • Tahap 3 (Tes TKB oleh BUMN)
  • Pengumuman Final

Sampai Kapan Tes Online Tahap 1 RBB 2025?

Tes online tahap 1 (reguler) Rekrutmen Bersama BUMN (RBB) 2025 dijadwalkan berlangsung selama 10 hari, dari 19 April 2025 hingga 28 April 2025.

Dalam rentan waktu tersebut, peserta yang telah dinyatakan lolos seleksi administrasi akan mengikuti tes yang terdiri dari tes kemampuan dasar (TKD) dan tes core values BUMN (AKHLAK), hingga wawasan kebangsaan secara secara daring.

Selama periode pelaksanaan, peserta diharapkan mematuhi jadwal yang telah ditentukan dan memastikan perangkat serta koneksi internet dalam kondisi baik.

Aturan Tes Online RBB 2025 Tahap 1

Dalam bagian seleksi Rekrutmen Bersama BUMN 2025, tes online Tahap 1 menjadi tahapan krusial yang harus diikuti oleh peserta yang telah lolos seleksi tahap administrasi.

Karena tes ini dilaksanakan secara daring, setiap peserta wajib memahami dan mematuhi aturan yang telah ditetapkan untuk memastikan proses seleksi berjalan dengan adil, tertib dan bebas kecurangan.

Berikut aturan tes online RBB 2025 tahap 1:

  • 1. Kamera atau webcam di perangkat peserta dalam keadaan menyala selama tes berlangsung
  • 2. Wajah terlihat jelas agar dapat mudah untuk diverifikasi
  • 3. Memastikan jaringan internet peserta dalam kondisi stabil dengan minimal 20 mbps
  • 4. Menggunakan operasi Windows/MacOs yang sudah dalam versi terbaru dan sangat disarankan menggunakan browser Google Chrome
  • 5. Menginstal Safe Exam Browser (SEB)
  • 6. Perangkat komputer atau laptop yang digunakan peserta dalam tes sudah sesuai spesifikasi yang telah ditentukan
  • 7. Peserta diharapkan berada di ruang yang tenang dan kondusif
  • 8. Pencahayaan di sekitar peserta atau di ruangan peserta cukup
  • 9. Fokus dan tidak meninggalkan ruangan selama ujian berlangsung atau hingga ujian selesai

Baca juga artikel terkait TES REKRUTMEN BUMN atau tulisan lainnya dari Dewi Sekar Pambayun

tirto.id - Edusains
Kontributor: Dewi Sekar Pambayun
Penulis: Dewi Sekar Pambayun
Editor: Dicky Setyawan