Menuju konten utama

Rundown Konser Lee Seung Gi Jakarta 2023, Open Gate-Tukar Tiket

Berikut ini rundown konser Lee Seung Gi di Jakarta 2023 pada 24 Juni disertai dengan info jam open gate dan cara tukar tiketnya.

Rundown Konser Lee Seung Gi Jakarta 2023, Open Gate-Tukar Tiket
Penyanyi korea Lee Seung Gi. FOTO/commons.wikimedia.org

tirto.id - Lee Seung Gi akan menggelar konser bertajuk “The Dreamer's Dream Chapter 2” pada 24 Juni 2023 di Istora Senayan Jakarta.

Konser Lee Seung Gi ini termasuk dalam serangkaian "Tour Asia 2023" yang telah dilakukan mulai tanggal 4 Mei 2023 lalu hingga 15 Juli 2023 mendatang.

Adapun beberapa kota yang dikunjungi Lee Seung Gi selain Jakarta di antaranya Seoul, Tokyo, Osaka, Taipei, Manila, Kuala Lumpur, Singapura, dan Bangkok.

Cara Tukar Tiket Konser Lee Seung Gi di Jakarta 2023

VIU Indonesia sebagai pihak penyelenggara telah mengumumkan tata cara penukaran tiket konser Lee Seung Gi Jakarta 2023 melalui akun resmi Instagram miliknya.

Penukaran tiket konser Lee Seung Gi Jakarta 2023 bisa dilakukan pada 24 Juni 2023 mulai pukul 11.00 WIB hingga 20.00 WIB di Tiket Box Istora Senayan, Jakarta.

Adapun tata cara penukaran tiket konser Lee Seung Gi di Jakarta 2023 adalah sebagai berikut:

  1. Membawa e-voucher beserta KTP atau Kartu Identitas lain yang masih berlaku sesuai dengan data yang diisi saat pembelian tiket;
  2. Jika penukaran diwakilkan, harap membawa Surat Kuasa yang telah ditandatangani dan bermaterai Rp10.000 oleh orang yang Anda wakili;
  3. Untuk pemenang raffle sound check diharap datang lebih awal untuk registrasi yang dimulai dari pukul 16.15 WIB hingga pukul 17.00 WIB.

Adapun open gate konser Lee Seung Gi Jakarta 2023 akan dilakukan mulai pukul 14.00 WIB.

Rundown Konser Lee Seung Gi di Jakarta 2023

Pihak penyelenggara juga telah merilis rundown konser Lee Seung Gi Jakarta 2023 melalui akun resmi instagram VIU Indonesia.

Berikut ini merupakan rundown konser Lee Seung Gi Jakarta 2023:

  1. Pukul 17.00 WIB: Sound Check
  2. Pukul 18.00 WIB: Door Open
  3. Pukul 19.00 WIB: Show Start
  4. Pukul 21.35 WIB: Hi-Bye Session
  5. Pukul 22.05 WIB: Group Photo Session

Ketentuan Nonton Konser Lee Seung Gi di Jakarta 2023

Untuk menyaksikan konser Lee Seung Gi Jakarta 2023 dengan nyaman, Anda harus memenuhi syarat dan ketentuan yang diberlakukan oleh pihak penyelenggara.

Berikut ini merupakan ketentuan saat konser Lee Seung Gi Jakarta 2023 berlangsung, di antaranya:

  • Dilarang membawa kursi tambahan;
  • Tidak membawa tongsis, profesional kamera, handycam, dan sejenisnya;
  • Tidak membawa tablet atau iPad;
  • Tidak boleh membawa makanan dan minuman;
  • Tidak membawa obat-obatan terlarang dan minuman beralkohol;
  • Tidak membawa senjata tajam dan sejenisnya;
  • Tidak boleh merokok;
  • Tidak membawa flashlight atau pointer laser;
  • Tidak membawa banner berukuran besar;
  • Tidak memakai kostum dan headband atau merchandise yang tidak resmi;
  • Tidak memakai tas ransel atau tas berukuran besar;
  • Tidak membawa bahan-bahan yang mudah terbakar.

Baca juga artikel terkait RAGAM DAN HIBURAN atau tulisan lainnya dari Robiatul Kamelia

tirto.id - Musik
Kontributor: Robiatul Kamelia
Penulis: Robiatul Kamelia
Editor: Ibnu Azis