Menuju konten utama

Reuni 212: Arus Lalu Lintas Medan Merdeka Selatan Padat Merayap

Jalan Medan Merdeka Selatan padat merayap karena massa Reuni 212 mulai mendatangi Monas.

Reuni 212: Arus Lalu Lintas Medan Merdeka Selatan Padat Merayap
Ilustrasi Reuni Alumni 212 di Monumen Nasional, Jakarta. tirto.id/Andrey Gromico

tirto.id - Kondisi lalu lintas di jalan Medan Merdeka Selatan, depan Balai Kota, padat merayap pada Sabtu (1/12/2018) pukul 21.20 WIB. Dalam pantauan Tirto, kepadatan itu terjadi lantaran massa reuni 212 mulai mendatangi Monas.

Sejumlah petugas kepolisian terlihat mulai mengatur arus lalu lintas dari arah Thamrin menuju Gambir maupun sebaliknya.

Para pedagang kaki lima juga sudah memadati gerbang masuk Monas yang terletak di sebelah Timur, dekat stasiun Gambir. Hal ini menyebabkan arus kendaraan di depan gerbang ke arah Tugu Tani melambat.

Lalu lalang ribuan massa sekitar kawasan Monas diperkirakan akan terus meningkat hingga pagi nanti. Di dalam kawasan Monas, panggung utama yang akan jadi titik kumpul massa sudah berdiri.

Lokasi panggung itu berada di sisi Barat Monas, segaris lurus dengan gerbang masuk yang terletak depan simpang Indosat menghadap ke Istana Negara.

Rencananya, agenda reuni 212 itu akan dimulai dengan zikir dan salawat pukul 03.00 dan dilanjutkan dengan salat subuh berjamaah pukul 04.00 WIB hingga 05.00 WIB.

Karena itu lah, kata Kasubdit Penegakan Hukum dan Pembinaan Ditlantas Polda Metro Jaya AKBP Budiyanto, mengatakan pengamanan arus lalu lintas akan dilakukan mulai pukul 02.00 WIB.

"Seluruh jajaran (polisi lalu lintas) akan melaksanakan pengaturan, pengawalan, rekayasa arus lalu lintas dan pengalokasian parkir dalam kegiatan tersebut," ujarnya.

Baca juga artikel terkait REUNI 212 atau tulisan lainnya dari Hendra Friana

tirto.id - Sosial budaya
Reporter: Hendra Friana
Penulis: Hendra Friana
Editor: Yantina Debora