Menuju konten utama

Rahmad Darmawan Komentari Jabatan Kapten Timnas U-22

Pelatih TIRA Persikabo, Rahmad Darmawan menyebut ditunjuknya Andy Setyo sebagai kapten timnas bakal mendapat banyak manfaat yang berimbas kepada klub.

Rahmad Darmawan Komentari Jabatan Kapten Timnas U-22
Pelatih kepala Sriwijaya FC Rahmad Darmawan memimpin latihan Sriwijaya FC di lapangan pemanasan arena atletik, Jakabaring Sport City (JSC), Palembang, Sumatera Selatan, Kamis (14/12/2017). ANTARA FOTO/Nova Wahyudi

tirto.id - Pelatih TIRA Persikabo, Rahmad Darmawan senang anak asuhnya, Andy Setyo menjadi kapten Timnas U-22 di gelaran Piala AFF U-22. Menurutnya, hal tersebut merupakan suatu keberuntungan. Dengan ditunjuk sebagai kapten, Andy bakal mendapatkan manfaat dan rasa percaya diri yang nantinya bisa berimbas kepada klub.

“Ini menjadi keberuntungan bagi tim TIRA Persikabo karena akan memberikan banyak sekali manfaat besar kepada Andy secara pribadi. Dia lebih percaya diri tentunya,” sebut pelatih yang musim lalu menukangi Mitra Kukar tersebut.

Lebih lanjut, pria yang akrab disapa RD itu menuturkan bahwa jabatan sebagai kapten di timnas akan menambah jam terbang. Dengan begitu, nantinya bakal berdampak kepada klub yang dibelanya.

“Karena dengan satu jabatan penting di sebuah tim nasional juga kesempatan bermain tentu akan menambah jam terbang dan otomatis dampaknya akan dibawa ke klub,” imbuh RD.

Selain Andy, TIRA Persikabo juga mengirimkan Dimas Drajad yang menjadi salah satu penyerang timnas. Bersama skuat asuhan Indra Sjafri, Dimas bakal bersaing mengisi satu slot di lini depan. Pasalnya, Garuda Muda kerap bermain dengan formasi 4-3-3 dengan dua pemain sayap yang mengapit satu striker.

“Main maksimal dan tunjukkan kepada negara bahwa mereka memang layak ada di timnas. Dan untuk Andy, ia layak sebagai kapten. Kita doakan saja yang terbaik,” pungkasnya.

Timnas Indonesia memulai laga perdananya di Piala AFF U-22 pada hari Senin (18/2/2019) besok. Tim pertama yang akan dihadapi Billy Keraf dan kawan-kawan adalah Myanmar. Selanjutnya, Malaysia bakal menjadi lawan keduanya, Rabu (20/2/2019).

Sementara itu, laga penutup fase grup bakal digelar pada Jumat (22/2/2019). Garuda Muda bakal menantang tuan rumah Kamboja untuk memperebutkan tempat menuju babak selanjutnya.

Baca juga artikel terkait TIMNAS U-22 atau tulisan lainnya dari Hendi Abdurahman

tirto.id - Olahraga
Penulis: Hendi Abdurahman
Editor: Fitra Firdaus