Menuju konten utama

Qualcomm Rilis Snapdragon 712, Andalkan Performa & Efisiensi Daya

Qualcomm mengklaim Snapdragron 712 menjanjikan peningkatan performa hingga 10% dibandingkan seri 710.

Qualcomm Rilis Snapdragon 712, Andalkan Performa & Efisiensi Daya
Prosesor Snapdragon buatan Qualcomm Technologies. FOTO/Qualcomm

tirto.id - Qualcomm belum lama ini memperkenalkan chipset kelas menengah terbarunya, Snapdragon 712, penerus seri 710 yang menawarkan fitur premium dan performa tinggi. Tak hanya itu, Snapdragon 712 juga efisien dalam konsumsi daya.

"Snapdragon 712 mengemas semua kecerdasan AI dan fitur premium dari pendahulunya, Snapdragon 710, dan menambahkan peningkatan kinerja yang menjadikannya cocok untuk gaming," pernyataan Qualcomm melalui rilisnya dikutip Jumat (8/2/2019).

Sama seperti pendahulunya, Snapdragon 712 ini juga diproduksi dengan teknologi 10nm FinFET yang membuatnya bekerja lebih "dingin" dan hemat konsumsi baterai. Qualcomm juga menjanjikan peningkatan performa hingga 10% jika dibandingkan seri 710.

Spesifikasi prosesor pada chipset Qualcomm Snapdragon 712 ini tak jauh berbeda dengan pendahulunya, mengusung konsep octa-core Kryo 360 kecepatan hingga 2,3GHz. Kecepatan ini lebih kencang 100Mhz jika dibandingkan Snapdragon 710 yang hanya 2,2GHz.

Performa Snapdragon 712 untuk menangani grafis dan gaming cukup andal berkat dukungan GPU Adreno 616. Qualcomm mengatakan bahwa Adreno 616 menawarkan performa tinggi untuk menjamin kelancaran saat memainkan game sport, multiplayer, dan genre lainnya.

Seri 712 masih menggunakan modem Snapdragon X15 LTE yang telah mendukung 4x4 MIMO dan License-Assisted Access (LAA). Modem tersebut juga telah mendukung LTE Cat.15 untuk downlink kecepatan maksimal 800Mbps dan LTE Cat.13, sedangkan uplink kecepatan maksimal 150Mbps.

Kemampuan multimedia Snapdragon 712 juga cukup andal berkat dukungan DSP dari Hexagion 685. Chipset ini mendukung penggunaan satu kamera dengan resolusi 32MP atau dua kamera dengan resolusi 20MP berkat ISP Spectra 250.

Sama seperti pendahulunya, Snapdragon 712 mendukung teknologi pengisian daya cepat Qualcomm Quick Charge 4+ yang dapat mengisi baterai 0-50% dalam waktu 15 menit. Selain itu, chipset ini menawarkan peningkatan kualitas Bluetooth audio, TrueWireless Stereo Plus, dan teknologi Broadcast Audio.

Baca juga artikel terkait QUALCOMM atau tulisan lainnya dari Ditya Pandu Akhmadi

tirto.id - Teknologi
Kontributor: Ditya Pandu Akhmadi
Penulis: Ditya Pandu Akhmadi
Editor: Ibnu Azis