tirto.id - Pertandingan PSS vs PSM pada pekan 16 Shopee Liga 1 2019 bakal digelar di Stadion Maguwoharjo, Sleman pada Jumat (23/8/2019) pukul 18.30 WIB. Duel diprediksi berlangsung sengit lantaran kedua tim hanya berselisih dua poin di tabel klasemen.
Dari lima laga termutakhir, PSS menorehkan dua kemenangan, dua kali seri dan sekali kalah. Hasil minor diperoleh Super Elja pada pekan lalu saat dijamu TIRA-Persikabo di Stadion Pakansari, Bogor. Anak asuh Seto Nurdiantoro takluk dengan skor 3-1.
Di lain pihak, PSM meraih tiga kemenangan dan dua kali kalah. Namun, kepercayaan diri anak asuh Darije Kalezic diperkirakan tengah tinggi lantaran dua laga terakhir dilalui dengan kemenangan. Masing-masing atas Barito Putera dan Persib.
Di sisi lain, PSS dalam kondisi yang kurang baik saat bertindak sebagai tuan rumah. Usai menang atas Persebaya pada 13 Juli 2019 lalu, tiga laga kandang selanjutnya diakhiri tanpa kemenangan. Brian Ferreira dan kolega kalah atas PSIS, dan seri melawan Barito Putera dan Persela.
Sementara itu, PSM juga memiliki rekor tandang yang buruk. Dari empat pertandingan tandang di Liga 1 musim ini, Juku Eja kalah tiga kali dan hanya meraih sekali hasil imbang.
Lima Laga Terakhir PSS
19/08/2019: TIRA-Persikabo vs PSS 3-1
15/08/2019: PSS vs Persela 1-1
09/08/2019: Perseru BLFC vs PSS 0-2
04/08/2019: Borneo FC vs PSS 2-2
31/07/2019: Madura United vs PSS 0-1
Lima Laga Terakhir PSM
18/08/2019: PSM vs Persib 3-1
14/08/2019: PSM vs Barito Putera 2-1
10/08/2019: Borneo FC vs PSM 2-0
06/08/2019: PSM vs Persija 2-0
01/08/2019: Bali United vs PSM 1-0
Live Streaming
Pertandingan PSS vs PSM bisa disaksikan melalui live streaming Indosiar dan Vidio.com pada Jumat (23/8) mulai pukul 18.30 WIB. Selain itu, laga juga bisa ditonton via siaran televisi channel Indosiar.
Perkiraan Susunan Pemain
PSS: Ega Rizky; Bagus Nirwanto, Alfonso De La Cruz, Asyraq Gufron, Jajang Sukmara; Guilherme Batata, Dave Mustaine, Brian Ferreira, Haris Tuharea, Irkham Zahrul Milla; Kushedya Hari Yudo.
PSM: Rivky Mokodompit; Asnawi Mangkualam, Aaron Evans, Abdul Rahman, Benny Wahyudi; M. Arfan, Marc Klok, Wiljan Pluim; Zulham Zamrun, Rahmat, Eero Markkanen.
Penulis: Hendi Abdurahman
Editor: Ibnu Azis