tirto.id - Benjamin Sesko, striker muda RB Salzburg, dilaporkan diminati Man United. Dikabarkan, MU pantau penyerang Salzburg asal Slovenia tersebut.
Kabar tersebut dihembuskan oleh pakar transfer Italia, Fabrizio Romano. Menurutnya, klub Premier League lain, Newcastle United, diklaim juga memiliki minat yang sama.
“Manchester United menerima informasi yang baik tentang bakat penyerang Salzburg, Benjamin Sesko. Dia adalah salah satu pemain yang dipantau, dianggap sangat berbakat - tetapi tidak dalam waktu atau kesepakatan lanjutan seperti sekarang,” katanya dalam sebuah twit pada Senin (25/7/2022).
“Man United mengetahui soal Sesko karena klub lain juga diinformasikan, termasuk Newcastle,” imbuh sosok yang kerap membocorkan bursa transfer klub-klub Eropa tersebut.
Daily Express melansir dikutip Yahoo! Sport, Manchester United disebut belum melakukan pendekatan formal. Sumber Salzburg mengatakan bahwa mereka tidak mempertimbangkan untuk menjual Benjamin Sesko musim panas ini.
Profil Benjamin Sesko Striker Muda RB Salzburg
Benjamin Sesko lahir di Radece, Slovenia, pada 31 Mei 2003. Dia mengawali karier junior di kota kelahirannya, kemudian bermain untuk Rudar Trbovlje, sebelum kembali ke Radece.
Karier junior Benjamin Sesko berlanjut ke Krsko pada tahun 2016 dan bermain untuk kelompok umur U-15 dan U-17. Dia mencetak 59 gol dalam 23 pertandingan untuk tim U-15 pada musim 2017-2018.
Karier profesional Benjamin Sesko dimulai pada 3 Juni 2019 saat menandatangani kontrak 3 tahun dengan Red Bull Salzburg. Akan tetapi, setelah teken kontrak itu, dia dipinjamkan ke FC Liefering yang bermain di Liga Austria kasta kedua.
Benjamin Sesko mencetak 21 gol dalam 29 penampilan bersama FC Liefering pada musim 2020-2021. Striker jangkung dengan tinggi 194 cm tersebut menjadi pencetak gol terbanyak kedua saat itu.
Ketika kembali ke RB Salzburg, Benjamin Sesko debut pada 30 Januari 2021. Dalam debutnya di Liga Austria itu, dia berhasil membawa timnya menang 3-0 dari TSV Hartberg.
Dikutip dari Transfermarkt, Benjamin Sesko musim lalu mencetak 11 gol dari 37 penampilan di semua kompetisi. Musim 2022-2023 ini, dia telah mencetak 2 gol dari 2 penampilan
Bersama RB Salzburg, pemain berusia 19 tahun itu meraih prestasi kampiun Liga Austria (2020-2021 dan 2021-2022) dan Piala Austria (2021-2022).
Sementara di tim nasional Slovenia, Benjamin Sesko bermain di sejumlah kelompok usia, mulai U15 hingga senior. Ada 2 rekor yang diciptakannya di tim nasional.
Pertama, menjadi debutan termuda timnas Slovenia pada usia 18 tahun 1 hari saat bermain dalam laga persahabatan kontra Makedonia Utara pada 1 Juni 2021.
Kedua, menjadi pencetak gol termuda timnas Slovenia pada usia 18 tahun 4 bulan dan 8 hari dalam pertandingan Kualifikasi Piala Dunia 2022 melawan Malta pada 8 Oktober 2021.
Editor: Yantina Debora