Menuju konten utama
Bundesliga Jerman

Prediksi Werder Bremen vs Frankfurt: Peluang Hindari Zona Degradasi

Prediksi Werder Bremen vs Eintracht Frankfurt di Bundesliga Jerman pada Kamis (4/6/2020): tuan rumah yang berupaya lolos dari zona degradasi, punya rekor buruk.

Prediksi Werder Bremen vs Frankfurt: Peluang Hindari Zona Degradasi
Ilustrasi Bundesliga. foto/istockphoto

tirto.id - Pertandingan Werder Bremen kontra Eintracht Frankfurt di Weserstadion akan digelar pada Kamis (4/6/2020) pukul 01.30 WIB. Laga terakhir Bundesliga Jerman spieltag 29 ini bisa menjadi kesempatan bagus bagi Die Werderaner untuk keluar dari zona degradasi.

Bremen saat ini masih menghuni peringkat 17 klasemen Liga Jerman. Total 25 poin mereka kumpulkan dari 28 pertandingan yang telah dijalani. Posisi 17 bukanlah tempat aman, karena jika Bremen tetap bertahan di tempat yang sama, mereka akan otomatis jatuh ke 2.Bundesliga musim depan.

Saat ini, Werder Bremen tertinggal dua angka dari Fortuna Dusseldorf yang sudah bermain 29 kali. Artinya, kemenangan akan membawa pasukan Florian Kohfeldt keluar dari zona merah meski masih ada di posisi 16 alias zona play-off.

Sebagai catatan, jika Bremen bisa minimal menang 5-0 atas Frankfurt, mereka akan naik dua tingkat, menggeser Mainz. Alasannya, jika dua tim di Bundesliga memiliki nilai sama, maka yang membedakan mereka adalah selisih gol. Saat ini, selisih gol Bremen adalah -29, sedangkan Mainz yang punya 31 poin punya selisih -25 gol.

Werder Bremen diprediksi dapat memenangi laga kontra Frankfurt. Apalagi performa mereka sedang bagus setelah meraih 7 poin dari 3laga terakhir. Pelatih Kohfeldt tentu ingin timnya melanjutkan tren positif dalam restart Bundesliga sejauh ini.

"Dalam 3 pertandingan terakhir kami tampil dengan mentalitas yang berbeda. Kami ingin terus seperti itu karena kami sadar tugas kami belum sepenuhnya usai," kata Leonardo Bittencourt, pencetak gol tunggal kemenangan Bremen kontra Schalke.

Hanya saja, ada satu ganjalan yang mungkin akan didapat Bremen. Yakni mereka baru sekali menang di kandang sendiri musim ini. Sementara hasil lainnya adalah tiga imbang dan sembilan kekalahan.

Situasi itu tidak bagus karena Frankfurt baru saja meraih kemenangan di markas Wolfsburg pada Sabtu (30/5/2020). Lewat laga sengit, gol Daichi Kamada jelang laga usai memberikan poin penuh bagi anak asuh Adi Hutter.

Di laga ini pun Frankfurt menegaskan akan kembali mengincar kemenangan. Baru memperoleh 32 poin dan berada di peringkat 12 jelas, situasi belum aman untuk mereka. Langkah terbaik adalah secepatnya memastikan permanen di Bundesliga, yaitu dengan menaklukkan Bremen yang punya rekor kandang buruk.

"Kemenangan atas Wolfsburg sangat penting bagi kami. Tapi kami harus tetap waspada karena situasi di papan klasemen belum benar-benar aman," ucap Kamada.

Kondisi Tim Terkini

Ada kekhawatiran Bittencourt akan absen dari skuad Bremen di laga ini. Penyebabnya tak lain tak bukan karena cedera yang ia derita di Veltins Arena sehingga membuatnya hanya bisa main pada 45 menit pertama.

Sedangkan dari tim tamu, Hutter dipastikan kehilangan Lucas Torro. Gelandang asal Spanyol itu terpaksa absen lantaran hukuman kartu merah dari pertandingan sebelumnya.

Perkiraan Susunan Pemain:

Werder Bremen: Jiri Pavlenka; Theodor Gebre Selassie, Sebastian Langkamp, Niklas Moisander, Marco Friedl; Kevin Vogt, Maximilian Eggestein, Davy Klaassen; Yuya Osako; Milot Rashica, Joshua Sargent

Eintracht Frankfurt: Kevin Trapp; David Abraham, Makoto Hasebe, Martin Hinteregger; Timothy Chandler, Filip Kostic, Dominik Kohr, Sebastian Rode; Mijat Gacinovic; Daichi Kamada, Andre Silva

Baca juga artikel terkait LIGA JERMAN atau tulisan lainnya dari Wan Faizal

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Wan Faizal
Penulis: Wan Faizal
Editor: Fitra Firdaus