Menuju konten utama
Piala Dunia 2018

Prediksi Uruguay vs Rusia: Penentuan Juara Grup A

Sejauh ini, bersama Inggris dan Belgia, Rusia menjadi tim paling produktif di Piala Dunia 2018 dengan 8 gol.

Prediksi Uruguay vs Rusia: Penentuan Juara Grup A
Selebrasi gol Artyom Dzyuba pada pertandingan Grup A antara Timnas Rusia vs Timnas Mesir di St. Petersburg stadium, Petersburg, Rusia, Rabu (20/06/2018). AP Photo/Martin Meissner

tirto.id - Pertandingan antara Uruguay vs Rusia yang digelar di Samara Arena, Senin (25/06/2018) akan menjadi laga penentuan siapa yang berhak menjadi juara Grup A Piala Dunia 2018. Rusia dan Uruguay sudah memastikan lolos ke fase 16 besar.

Rasa percaya diri tinggi sedang menghinggapi para pemain Rusia jelang laga terakhir Grup A. Di pihak lain, Uruguay sedang dalam masalah setelah bek andalannya, Jose Gimenez, mengalami cedera dan kemungkinan akan absen pada pertandingan ini.

"Kepercayaan diri kami tumbuh dalam setiap kemenangan. Kami akan mencoba untuk mendapatkan poin terbanyak dalam grup," kata penyerang Rusia, Fedor Smolov.

"(Jose) Gimenez tidak berada di startingline-up dan tak akan terlalu banyak mempengaruhi mereka (Uruguay). Saya yakin pemain lain memiliki kualitas yang sama sebagai penggantinya. Itu masalah bagi pelatih mereka dan kami punya tujuan kami sendiri," lanjutnya seperti dikutip dari FIFA.

Sebagaimana yang dilaporkan dalamkonferensi pers, Rusia akan fokus pada pertandingan terakhir Grup A kontra Uruguay. Tim tuan rumah tak akan memikirkan lawan yang akan dihadapi di babak 16 besar nanti.

Duel dua tim terbaik di Grup A ini akan mempertemukan tim paling produktif melawan tim dengan pertahanan terbaik.

Sejauh ini, bersama Inggris dan Belgia, Rusia menjadi tim paling subur dengan torehan 8 gol. Hasil itu diraih kala menghancurkan Arab (5-0) dan Mesir (3-1).

Di sisi lain, bersama Kroasia, Uruguay menjadi tim dengan pertahanan terbaik, yakni belum pernah kemasukan. Mereka melakukan clean sheet kala menghadapi Mesir (0-1) dan Arab (1-0).

Ketajaman lini depan Rusia menjadi perhatian serius tim asuhan Oscar Tabarez. Sedangkan pos kosong Jose Gimenez bakalan diisi oleh pemain asal klub Sporting Lisbon, Sebastian Coates.

"Kami belum memenuhi potensi kami, tetapi kami menghadapinya dengan tenang karena kami telah melalui itu sebelumnya," kata Tabarez.

"Uruguay adalah salah satu dari tim yang paling berpengalaman di sini, jadi meskipun mereka belum memainkan sepakbola terbaik mereka, Anda merasa bahwa tidak ada yang panik tentang hal itu di kamp,” imbuhnya dalam konferensi pers pra pertandingan.

Kedua tim diperkirakan akan bermain maksimal untuk meraih 3 poin. Jika Uruguay konsisten dalam mengawal lini pertahanan, bisa jadi 3 poin menjadi milik mereka. Namun, sekali saja Luis Suarez dan kawan-kawan lengah, Rusia akan bersorak sebagai juara Grup A.

Baca juga artikel terkait PIALA DUNIA 2018 atau tulisan lainnya dari Hendi Abdurahman

tirto.id - Olahraga
Penulis: Hendi Abdurahman
Editor: Hendi Abdurahman