Menuju konten utama
Liga Inggris 2022-2023

Prediksi Tottenham vs West Ham Jadwal EPL 2023, H2H, Live SCTV

Prediksi Tottenham vs Wes Ham dalam jadwal EPL 2023, skor h2h, live SCTV. Simak perkiraan susunan pemain Tottenham vs Wes Ham.

Prediksi Tottenham vs West Ham Jadwal EPL 2023, H2H, Live SCTV
Eric Dier Tottenham, tengah, dan Yves Bissouma bereaksi setelah Jesse Lingard dari Nottingham Forest mencetak gol kedua timnya selama pertandingan sepak bola putaran ketiga Piala EFL antara Nottingham Forest dan Tottenham Hotspur di stadion City Ground di Nottingham, Inggris, Rabu, 9 November, 2022. (Foto AP/Rui Vieira)

tirto.id - Prediksi Tottenham vs West Ham dalam jadwal EPL 2023 akan menjadi laga penuh gengsi antara sesama tim London. Derbi yang berlangsung di Tottenham Hotspur Stadium tersebut dapat ditonton via di SCTV atau live streaming Vidio dan Champions TV 5 pada Minggu (19/2/2023), pukul 23.30 WIB.

Jelang laga nanti, kedua tim berada dalam kondisi berbeda. Spurs datang dengan catatan minor 2 kekalahan beruntun. Setelah dihajar Leicester City, Sabtu (11/2) lalu, tim asuhan Antonio Conte kembali kalah saat melakoni leg pertama 16 besar Liga Champions 2023, Rabu (15/2).

Di kubu seberang, West Ham punya catatan lebih bagus. Mereka tak terkalahkan di 4 pertandingan terakhir, termasuk ketika menyingkirkan Derby County di ajang Piala FA.

Prediksi Tottenham vs West Ham

Penampilan Spurs akhir-akhir ini memang cenderung inkonsisten. Dari 10 laga terakhir semua kompetisi, Harry Kane dan kolega meraih hasil 5 kemenangan dan tumbang kali. Sialnya, 2 dari 5 kekalahan itu terjadi di 2 pertandingan terakhir.

Cristian Stellini, asisten pelatih Antonio Conte, menyatakan bahwa respons positif harus ditunjukkan skuad Spurs di laga berikutnya melawan West Ham. Kemenangan wajib diraih untuk menjaga kans lolos ke Liga Champions musim depan. Saat ini Spurs ada di peringkat 5 dengan 39 poin, tertinggal 2 poin dari Newcastle United di posisi 4.

"Saya ingin melihat reaksi dari para pemain mulai dari awal pertandingan. Menit pertama akan menjadi sangat penting bagi kami karena akan menunjukkan kemauan kuat kami untuk memberikan yang terbaik," kata Stellini dalam konferensi pers pralaga.

Di kubu seberang, West Ham punya rekor apik: tak terkalahkan di 4 laga terakhir, dengan 2 kemenangan dan 2 hasil imbang. Khusus di EPL, The Hammers tak terkalahkan di 3 laga terakhir. Hasil itu menunjukkan grafik peningkatan setelah mereka gagal menang di 7 laga EPL sebelumnya dan hanya meraih 1 poin.

Menghadapi lawan yang sedang dalam kondisi kurang bagus, David Moyes tak mau merasa jemawa. Kewaspadaan tinggi akan tetap ditampilkan oleh West Ham. Pasalnya, Spurs tentu berhasrat bangkit di laga ini.

"Tidak ada waktu terbaik atau terburuk untuk bertemu mereka. Hal yang pasti adalah ini waktunya kami berhadapan dengan mereka. Kami akan berusaha meneruskan momen bagus yang sedang kami miliki," ungkap David Moyes di laman resmi klub.

Prediksi Susunan Pemain Tottenham Hotspur vs West Ham

Spurs bisa memainkan Cristian Romero usai menyelesaikan hukuman larangan bermainnya. Pierre-Emile Hojbjerg, yang absen di laga UCL melawan Milan, juga diprediksi kembali masuk sebagai starter.

Namun, Spurs masih tanpa Hugo Lloris, Ryan Sessegnon, Yves Bissouma, dan Rodrigo Bentancur, karena cedera.

West Ham di sisi lain masih bisa menurunkan mayoritas pemain terbaiknya. Beberapa pemain seperti Lucas Paqueta, Kurt Zouma, Maxwel Cornet, dan Alphonse Areola memang masih cedera. Namun, hal itu diyakini tak mengurangi kualitas tim.

Berikut perkiraan susunan pemain kedua tim jelang laga nanti.

Tottenham Hotspur (3-4-2-1): Fraser Forster; Cristian Romero, Eric Dier, Ben Davies; Pedro Porro, Ivan Perisic, Pape Sarr, Pierre-Emile Hojbjerg; Dejan Kulusevski, Son Heung-min; Harry Kane. Pelatih: Antonio Conte

West Ham (3-4-2-1): Lukasz Fabianski; Thilo Kehrer, Angelo Ogbonna, Ben Johnson; Vladimir Coufal, Emerson Palmieri, Declan Rice, Tomas Soucek; Said Benrahma, Jarrod Bowen; Michail Antonio. Pelatih: David Moyes

Rekor Head to Head (H2H) Tottenham Hotspur vs West Ham

Jika hanya menghitung hasil di EPL, Spurs harus mengakui keunggulan West Ham di 5 pertemuan terakhir. West Ham mampu memenangi 2 laga dan Spurs hanya 1 kali menang. Sementara itu, 2 pertandingan lainnya berakhir imbang, termasuk di pertemuan pertama musim ini.

Di sela 5 laga tersebut ada satu laga di Piala Liga yang digelar pada Desember 2021. Spurs saat itu memenangi laga dengan skor 2-1.

5 Pertemuan Terakhir Tottenham Hotspur vs West Ham:

31-08-2022: West Ham vs Tottenham Hotspur 1-1

20-03-2022: Tottenham Hotspur vs West Ham 3-1

22-12-2021: Tottenham Hotspur vs West Ham 2-1

24-10-2021: West Ham vs Tottenham Hotspur 1-0

21-02-2021: West Ham vs Tottenham Hotspur 2-1

5 Pertandingan Terakhir Tottenham Hotspur:

15-02-2023: Milan vs Tottenham Hotspur 1-0

11-02-2023: Leicester City vs Tottenham Hotspur 4-1

05-02-2023: Tottenham Hotspur vs Manchester City 1-0

28-01-2023: Preston North End vs Tottenham Hotspur 0-3

23-01-2023: Fulham vs Tottenham Hotspur 0-1

5 Pertandingan Terakhir West Ham:

11-02-2023: West Ham vs Chelsea 1-1

04-02-2023: Newcastle United vs West Ham 1-1

30-01-2023: Derby County vs West Ham 0-2

21-01-2023: West Ham vs Everton 2-0

14-01-2023: Wolverhampton vs West Ham 1-0

Live Streaming Tottenham Hotspur vs West Ham

Jika tidak ada perubahan jadwal, pertandingan Tottenham Hotspur vs West Ham di Tottenham Hotspur Stadium dapat Anda saksikan secara live di SCTV, Vidio, dan Champions TV 5, pada Minggu (19/2) pukul 23.30 WIB.

Untuk menonton Liga Inggris di Vidio, Anda dapat memilih paket berlangganan. Paket Diamond (EPL + Platinum) terdiri 4 pilihan yakni Paket 30 Hari Rp65.490 (untuk HP dan tablet), Paket 30 Hari Rp87.690 (semua perangkat), paket 1 Tahun Rp476.190 (untuk HP dan tablet), dan Paket 1 Tahun Rp631.590 (semua perangkat). Harga tersebut sudah termasuk PPN 11 persen.

Link live streaming Tottenham Hotspur vs West Ham: SCTV / Vidio / Champions TV 5

* Jadwal dan stasiun televisi yang menayangkan Liga Inggris 2022/2023 dapat berubah sewaktu-waktu sesuai dengan kebijakan pemegang hak siar.

Baca juga artikel terkait LIGA INGGRIS atau tulisan lainnya dari Wan Faizal

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Wan Faizal
Penulis: Wan Faizal
Editor: Fadli Nasrudin