Menuju konten utama
Liga Inggris 2021/2022

Prediksi Tottenham vs Liverpool: Jadwal EPL 2021 Live SCTV Minggu

Prediksi Tottenham vs Liverpool dari sisi head to head, performa, susunan pemain. Jadwal Liga Inggris (EPL) 2021 live SCTV & Mola TV, Minggu (19/12) malam.

Prediksi Tottenham vs Liverpool: Jadwal EPL 2021 Live SCTV Minggu
Pelatih Tottenham Hotspur Antonio Conte terlihat saat pertandingan antara Tottenham Hotspur melawan Brentford dalam Liga Premier di Tottenham Hotspur Stadium, London, Britain, Kamis (2/12/2021). ANTARA FOTO/REUTERS/Dylan Martinez/foc/cfo

tirto.id - Prediksi Tottenham Hotspur vs Liverpool dalam jadwal EPL 2021 akan berlangsung di Tottenham Hotspur Stadium, London, hari Minggu (19/12/2021) pukul 23.30 WIB. Partai big match Liga Inggris pekan ini tersebut dapat disaksikan melalui siaran langsung SCTV maupun live streaming Mola TV.

Spurs tentu berharap laga nanti bisa berjalan sesuai jadwal. Pasalnya mereka telah melewatkan 3 pertandingan beruntun melawan Rennes, Brighton & Hove Albion, juga Leicester City, karena badai COVID-19 yang menghantam anggota tim.

Sedangkan Liverpool dinilai sudah cukup panas, lantaran tak mengalami kendala seperti Spurs. Dengan kondisi yang lebih baik, Liverpool akan berusaha meraih kemenangan dan tetap bersaing di papan atas klasemen Liga Inggris.

Prediksi Tottenham Hotspur vs Liverpool

Antonio Conte, pelatih Spurs, mengatakan bahwa tak bermain selama 2 pekan akan menjadi sisi negatif bagi timnya. Pasalnya lawan yang dihadapi tengah berada dalam kondisi sebaliknya. Liverpool juga tercatat selalu meraih kemenangan dalam 3 laga, selama Spurs absen bertanding.

Namun, Conte memastikan semangat tanding skuadnya tidak akan jeblok. Fakta bahwa lawan yang dihadapi adalah Liverpool, membuat Conte yakin skuadnya akan berusaha maksimal membalikkan prediksi dengan meraih kemenangan.

"Kami akan bermain lagi setelah 2 minggu absen. Jadi dalam momen seperti ini, langsung bermain melawan Liverpool adalah hal bagus bagi kami. Ini adalah tipe laga yang akan membuatmu sangat bersemangat," kata Conte.

Sementara itu di saat Conte mempersiapkan timnya agar cepat menemukan ritme permainannya lagi, hal sebaliknya dilakukan pelatih Liverpool, Jurgen Klopp. Menjalani jadwal yang padat, Klopp fokus untuk memulihkan kondisi anak asuhnya.

Sejak masuk bulan Desember, Liverpool total sudah melakoni 5 laga di semua ajang. Di sisi lain Klopp tentu senang lantaran timnya masih konsisten meraih kemenangan di 5 laga tersebut. Meski mengenai laga nanti, diakui Klopp bahwa ia tak tahu apakah akan berlangsung sesuai jadwal atau tidak.

"Kami tidak tahu sama sekali mengenai informasi dari Tottenham. Saya tidak tahu apakah mereka sudah mulai berlatih atau belum. Menjadi hal yang sulit untuk mendapatkan informasi pra-laga saat ini," ucap Klopp.

Prediksi Susunan Pemain Tottenham Hotspur vs Liverpool

Conte tak menyebut secara pasti siapa saja pemain Spurs yang telah pulih dari COVID-19. Pelatih asal Italia itu hanya menjelaskan bahwa para pemain tersebut sudah banyak yang pulih. Nama Sergio Reguilon dan Giovani Lo Celso pun juga ia katakan sudah sembuh dari cedera.

Dari kubu Liverpool, 3 pemain dikabarkan absen karena positif COVID-19. Ketiganya adalah Virgil van Dijk, Curtis Jones, dan Fabinho yang dipastikan absen di London esok.

Tottenham Hotspur (3-4-1-2): Hugo Lloris; Davinson Sanchez, Eric Dier, Ben Davies; Japhet Tanganga, Sergio Reguilon, Pierre-Emile Hojbjerg, Harry Winks; Giovani Lo Celso; Steven Bergwijn, Harry Kane. Pelatih: Antonio Conte

Liverpool (4-3-3): Alisson; Trent Alexander-Arnold, Joel Matip, Ibrahima Konate, Andrew Robertson; Jordan Henderson, Naby Keita, James Milner; Sadio Mane, Mohamed Salah, Diogo Jota. Pelatih: Jurgen Klopp

Head to Head (H2H) Tottenham Hotspur vs Liverpool

Catatan head to head Spurs atas Liverpool di kompetisi Liga Inggris memang kurang bagus. Spurs hanya bisa meraih 42 kemenangan dan 39 imbang. Sementara Liverpool meraup 75 kemenangan.

Situasi itu diperburuk dengan fakta bahwa Spurs selalu kalah dalam 3 laga kandang terakhir atas Liverpool. Secara beruntun, Spurs takluk 1-2 (musim 2018-2019), 0-1 (musim 2019-2020), dan 1-3 (musim 2020-2021).

Hasil 5 Pertemuan Terakhir Tottenham vs Liverpool:

28-01-2021: Tottenham Hotspur vs Liverpool 1-3

16-12-2020: Liverpool vs Tottenham Hotspur 2-0

11-01-2020: Tottenham Hotspur vs Liverpool 0-1

27-10-2019: Liverpool vs Tottenham Hotspur 2-1

01-06-2019: Tottenham Hotspur vs Liverpool 0-2

Hasil 5 Pertandingan Terakhir Tottenham Hotspur:

05-12-2021: Tottenham Hotspur vs Norwich City 3-0

02-12-2021: Tottenham Hotspur vs Brentford 2-0

25-11-2021: Mura vs Tottenham Hotspur 2-1

21-11-2021: Tottenham Hotspur vs Leeds United 2-1

07-11-2021: Everton vs Tottenham Hotspur 0-0

Hasil 5 Pertandingan Terakhir Liverpool:

16-12-2021: Liverpool vs Newcastle United 3-1

11-12-2021: Liverpool vs Aston Villa 1-0

07-12-2021: Milan vs Liverpool 1-2

04-12-2021: Wolverhampton Wanderers vs Liverpool 0-1

01-12-2021: Everton vs Liverpool 1-4

Live Streaming Tottenham Hotspur vs Liverpool

Pertandingan Tottenham Hotspur vs Liverpool dalam lanjutan jadwal Liga Inggris 2021/2022 pekan ini dapat disaksikan melalui live streaming Mola TV, serta siaran langsung SCTV.

Anda dapat memilih biaya berlangganan sesuai kebutuhan untuk menyaksikan laga tersebut. Tersedia beberapa pilihan paket bulanan untuk dapat menyaksikan laga-laga di Mola TV. Yakni Paket Sport Single Stream (Rp60.000), Paket Sport Double Stream (Rp90.000), dan Paket Sport Family Stream (Rp160.000).

Link Live Streaming Tottenham Hotspur vs Liverpool - Mola TV

Baca juga artikel terkait LIGA INGGRIS 2021 atau tulisan lainnya dari Wan Faizal

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Wan Faizal
Penulis: Wan Faizal
Editor: Oryza Aditama