Menuju konten utama
PIala AFF 2021

Prediksi Timnas Indonesia vs Malaysia: Jadwal Piala AFF Live RCTI

Piala AFF 2021 Indonesia vs Malaysia, besok malam (19/12/2021) pukul 19.30 WIB live di RCTI.

Prediksi Timnas Indonesia vs Malaysia: Jadwal Piala AFF Live RCTI
Pesepak bola Timnas Indonesia Pratama Arhan (kanan) berebut bola dengan pesepak bola Timnas Vietnam Que Ngoc Hai (kiri) dalam pertandingan grup B Piala AFF 2020 di Stadion Bishan, Singapura, Rabu (15/12/2021). ANTARA FOTO/Humas PSSI/app/hp.

tirto.id - Prediksi Timnas Indonesia vs Malaysia dalam jadwal Piala AFF 2021 live RCTI akan digelar di Stadion Nasional Singapura, Minggu (19/12/2021) pukul 19.30 WIB.

Laga tersebut juga dapat disaksikan melalui live streaming Vidio.

Kedua negara masih sama-sama berpeluang lolos ke semifinal. Hanya saja, syarat berbeda didapat masing-masing negara untuk bisa mewujudkan ambisi tersebut.

Indonesia yang masih memimpin klasemen Grup B hanya butuh hasil imbang untuk lolos. Walau, hasil imbang belum tentu membuat mereka lolos sebagai juara grup.

Berbeda dengan Malaysia yang mutlak butuh kemenangan untuk menyalip Indonesia di klasemen akhir nanti.

Prediksi Indonesia vs Malaysia

Pemulihan kondisi menjadi fokus Shin Tae Yong jelang laga esok. Pasalnya Indonesia memiliki waktu istirahat yang sedikit jika dibandingkan dengan Malaysia.

Evan Dimas dan kawan-kawan terakhir bertanding pada 15 Desember sedangkan Malaysia pada 12 Desember.

Bermain dengan kondisi terbaik akan menjadi kunci bagi Indonesia. Tanpa hal itu, target untuk minimal meraih 1 poin bisa menjadi berantakan.

Apalagi laga melawan Vietnam kemarin sangat menguras tenaga lantaran permainan defensif yang diterapkan Tim Garuda.

"Kondisi pemain cukup baik. Laga melawan Vietnam memang sangat menguras stamina dan fisik. Tapi saat ini kami sudah sangat siap untuk menghadapi Malaysia," kata Shin.

Sementara itu Tan Cheng Hoe selaku pelatih Malaysia mengatakan bahwa ia telah banyak mengamati permainan Indonesia.

Dikatakan Tan bahwa Indonesia adalah tim yang komplet dan bisa melakukan tugas sesuai dengan kebutuhan dengan sangat baik.

Misalnya saja saat harus meraih kemenangan atas Kamboja dan Laos, mereka bisa melakukannya dengan baik. Bahkan catatan 9 gol dari 2 laga membuat Indonesia menjadi tim tertajam diantara kontestan lain.

Sedangkan saat butuh untuk tidak kalah atas Vietnam, anak asuh Shin bisa bermain bertahan dengan sempurna.

Meski Vietnam mendominasi dengan 69 persen ball possession, Indonesia tetap tak kehilangan fokus. Bahkan dari 21 tembakan para pemain Vietnam, hanya 1 saja yang tepat mengarah ke gawang Nadeo Argawinata.

"Indonesia sangat solid dalam semua aspek dan hal itu sudah cukup untuk membuat Vietnam frustrasi. Sebelumnya Indonesia sangat tajam dan kemarin mereka menunjukkan pertahanan yang bagus. Itu menunjukkan bahwa Indonesia punya mental yang kuat," ucap Tan.

Prediksi Susunan Pemain Indonesia vs Malaysia

Indonesia dikabarkan sudah bisa memainkan Elkan Baggott di laga nanti. Namun, Shin belum tentu bisa menurunkan Egy Maulana Vikri karena kondisi pemulihan setelah terbang dari Slovakia ke Singapura.

Sedangkan Malaysia diperkirakan akan menurunkan skuad terbaiknya di laga nanti. Nama-nama seperti Safawi Rashid, Baddrol Bakhtiar, dan Syafiq Ahmad akan jadi tumpuan Harimau Malaya mengalahkan Indonesia.

Indonesia (4-1-4-1): Nadeo Argawinata; Asnawi Mangkualam, Fachrudin Aryanto, Elkan Baggott, Pratama Arhan; Rachmat Irianto; Ricky Kambuaya, Evan Dimas, Irfan Jaya, Witan Sulaeman; Ezra Walian. Pelatih: Shin Tae Yong

Malaysia (4-1-4-1): Khairul Fahmi; Rizal Ghazali, Aidil Zafuan, Shahrul Saad, Syahmi Safari; Baddrol Bakhtiar; Mukhairi Ajmal, Syafiq Ahmad, Arif Aiman, Safawi Rashid; Luqman Hakim. Pelatih: Tan Cheng Hoe

Rekor Head to Head (H2H) Indonesia vs Malaysia

Melihat catatan head to head, Indonesia sebenarnya masih ada diatas Malaysia. Total 30 kemenangan diraih Tim Merah Putih atas negara tetangganya tersebut. Sedangkan Malaysia baru mengoleksi 25 kemenangan dan 15 laga lain berakhir seri.

Namun Indonesia tak berkutik atas Malaysia dalam 2 perjumpaan terakhir. Tepatnya di putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Asia saat Malaysia menang 2-3 di Jakarta dan unggul 2-0 di kandang sendiri.

5 Pertemuan Terakhir Indonesia vs Malaysia:

19-11-2019: Malaysia vs Indonesia 2-0

05-09-2019: Indonesia vs Malaysia 2-3

06-09-2016: Indonesia vs Malaysia 3-0

14-09-2014: Indonesia vs Malaysia 2-0

01-12-2012: Malaysia vs Indonesia 2-0

5 Pertandingan Terakhir Indonesia:

15-12-2021: Indonesia vs Vietnam 0-0

12-12-2021: Laos vs Indonesia 1-5

09-12-2021: Indonesia vs Kamboja 4-2

25-11-2021: Indonesia vs Myanmar 4-1

16-11-2021: Afghanistan vs Indonesia 1-0

5 Pertandingan Terakhir Malaysia:

12-12-2021: Vietnam vs Malaysia 3-0

09-12-2021: Malaysia vs Laos 4-0

06-12-2021: Kamboja vs Malaysia 1-3

09-10-2021: Uzbekistan vs Malaysia 5-1

06-10-2021: Jordania vs Malaysia 4-0

Live Streaming Indonesia vs Malaysia

Pertandingan Indonesia vs Malaysia dapat Anda saksikan melalui siaran langsung iNews TV dan live streaming di Vidio.

Untuk menonton di Vidio, Anda dapat berlangganan paket Vidio Premier Platinum terlebih dahulu dengan beberapa pilihan harga. Yakni paket 1 minggu (Rp19.000), paket 1 bulan (Rp29.000), dan paket 1 tahun (Rp199.000).

Link Live Streaming Indonesia vs Malaysia - RCTI

Link Live Streaming Indonesia vs Malaysia - Vidio

Baca juga artikel terkait PIALA AFF 2021 atau tulisan lainnya dari Wan Faizal

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Wan Faizal
Penulis: Wan Faizal
Editor: Dhita Koesno