Menuju konten utama
Sepakbola SEA Games 2017

Prediksi Skor Timnas U-22 Indonesia Vs Malaysia Versi Wapres

Pertandingan semifinal cabang sepakbola SEA Games 2017 antara Timnas Indonesia U22 vs Malaysia U22 berlangsung pada Sabtu, 26 Agustus 2017, pukul 15:00 WIB di Stadion Shah Alam.

Prediksi Skor Timnas U-22 Indonesia Vs Malaysia Versi Wapres
Pemain timnas Indonesia U-22 menyapa suporter seusai bertanding melawan timnas Vietnam U-22 babak penyisihan grup B SEA Games XXIX Kuala Lumpur di Stadion Majlis Perbandaran Selayang, Malaysia, Selasa (22/8). ANTARA FOTO/Wahyu Putro A

tirto.id - Wakil Presiden Jusuf Kalla berharap Timnas U-22 Indonesia menang melawan Malaysia dengan skor 2-1 pada laga pertama semifinal sepak bola SEA Games 2017 di Kuala Lumpur, Malaysia.

"Ya, mudah-mudahan, tentu harapan kita Indonesia menang 2-1," kata Wapres di Kantor Wakil Presiden, Jumat (25/8/2017).

Saat ditanya apakah Wapres hadir untuk 'nonton bareng' (Nobar) pertandingan itu, Ia mengaku akan melihat jadwal.

"Nanti kita lihat sajalah," kata dia dikutip dari Antara.

Pertandingan semifinal cabang sepakbola SEA Games 2017 antara Timnas Indonesia U22 vs Malaysia U22 berlangsung pada Sabtu, 26 Agustus 2017, pukul 15:00 WIB di Stadion Shah Alam. Pertandingan ini akan disiarkan langsung oleh SCTV dan TVRI baik melalui siaran konvesional maupun live streaming.

Tensi pertandingan semifinal nanti diprediksi akan memanas, menyusul insiden bendera Merah Putih yang dicetak terbalik di buku panduan SEA Games. Apalagi selama ini Timnas Malaysia merupakan musuh bebuyutan Indonesia.

Indonesia memastikan lolos ke semifinal sebagai runner up Grup B sepakbola SEA Games setelah mengemas 11 poin berkat kemenangan 2-0 di laga terakhir melawan Kamboja pada Kamis (24/8). Dua gol Indonesia dihasilkan oleh Ezra Walian dan tendangan spektakuler Febri Hariyadi dari luar kotak penalti.

Sedangkan Malaysia menjadi juara Grup A tanpa terkalahkan sekalipun dalam empat laga di babak penyisihan. Pada pertandingan terakhir Malaysia menang 3-1 atas Laos, Rabu (23/8/2017).

Pasukan Luis Milla dipastikan akan berjuang mati-matian melawan Malaysia pada Sabtu sore untuk mengejar target medali emas. Sedangkan Malaysia tak mau dipermalukan di kandang sendiri, apalagi oleh Indonesia.

Baca juga artikel terkait SEA GAMES 2017 atau tulisan lainnya dari Alexander Haryanto

tirto.id - Olahraga
Reporter: Alexander Haryanto
Penulis: Alexander Haryanto
Editor: Alexander Haryanto