tirto.id - Pertandingan Sheffield Wednesday vs Manchester City dalam babak 16 besar Piala FA 2019/2020 akan digelar pada Kamis (5/3/2020) di Stadion Hillsborough pukul 02.45 WIB. The Citizens sedang dalam kepercayaan diri tinggi usai meraih juara EFL Carabao Cup atau Piala Liga Inggris.
Skuad asuhan Pep Guardiola datang ke Hillsborough dengan modal apik, yakni menang dalam empat laga terkini di semua ajang. Meski hampir mustahil mempertahankan gelar Premier League, City tetap bisa raih treble winners andai mampu menyapu bersih dua turnamen tersisa.
Gelandang bertahan Manchester City, Rodri, menyebut rekan-rekannya memiliki kepercayaan diri lebih usai mengoleksi trofi Piala Liga Inggris tiga musim beruntun. Pemain asal Spanyol ini optimistis City mampu melaju jauh di Piala FA 2019/2020.
"Menjuarai Carabao Cup tiga musim beruntun adalah bukti betapa besar ambisi yang kami miliki. Seluruh pemain di dalam tim ingin memenangi semua kejuaraan musim ini," tutur Rodri dikutip situs web resmi Manchester City.
Di lain pihak, kondisi berbeda dialami oleh Sheffield Wednesday. The Owls gagal hanya meraih satu kemenangan dalam lima laga terkini dan berada di papan tengah Championship, divisi kedua Liga Inggris.
Menghadapi Manchester City, anak asuh Gerry Monk diprediksi kesulitan untuk memenangi laga. Meski begitu, dukungan dari puluhan ribu pendukung tuan rumah bakal memberi motivasi tambahan. Sebagai informasi, tiket laga Sheffield Wednesday vs Manchester City sudah habis terjual.
Prediksi Jalannya Pertandingan
Dari catatan Whoscored, Manchester City merupakan salah satu tim dengan rata-rata penguasaan bola tertinggi di kompetisi Inggris, yakni 63% per laga. Dengan rata-rata tersebut, mereka diprediksi bakal menguasai jalannya pertandingan.
David Silva dan kolega juga memiliki rata-rata 20 peluang di setiap pertandingan. Kemampuan setiap lini menciptakan peluang menjadi nilai lebih Manchester City yang harus bisa diredam oleh tuan rumah.
Sementara itu, The Owls yang hanya menciptakan 4 gol dari 5 laga menunjukkan lini depan mereka yang tidak baik-baik saja. Lini belakang pun tak bisa diandalkan karena kebobolan 7 gol dalam 5 pertandingan terakhir. Tuan rumah harus ekstra waspada jika tidak ingin jadi bulan-bulanan City.
Perkiraan Susunan Pemain
Sheffield United (4-4-2): Cameron Dawson; Liam Palmer, Dominic Iorfa, Julian Borner, Morgan Fox; Jacob Murphy, Kieran Lee, Barry Bannan, Fernando Forestieri; Josh Windash, Steven Fletcher.
Manchester City (4-3-3): Claudio Bravo; Joao Cancelo, Nicolas Otamendi, Eric Garcia, Oleksandr Zinchenko; David Silva, Ilkay Gundogan, Phil Foden; Riyad Mahrez, Gabriel Jesus, Bernardo Silva.
Penulis: Permadi Suntama
Editor: Iswara N Raditya