Menuju konten utama
Liga Spanyol

Prediksi Real Valladolid vs Real Madrid, Waktunya El Real Bangkit

Real Madrid diprediksi akan memanfaatkan laga ini sebagai momentum usai tersingkir dari babak 16 besar Liga Champions.

Prediksi Real Valladolid vs Real Madrid, Waktunya El Real Bangkit
Karim Benzema dari Real Madrid merayakan gol pembuka saat pertandingan final Liga Champions antara Real Madrid dan Liverpool di Stadion Olimpiyskiy di Kiev, Ukraina, Sabtu, 26 Mei 2018. (AP Photo / Darko Vojinovic)

tirto.id - Pertandingan Liga Spanyol pekan ke-27 mempertemukan Real Valladolid vs Real Madrid di Stadion Municipal Jose Zorilla, Senin (11/3/2019) pukul 02.45 WIB. El Real diprediksi akan bangkit dan meraih kemenangan pada laga ini usai tersingkir dari Liga Champions 2018/2019.

Real Madrid sedang mengalami masa-masa sulit pada beberapa pekan terakhir. Usai disingkirkan oleh Barcelona di semifinal Copa del Rey 2018/2018, Los Blancos pun harus menyudahi asa mereka untuk mempertahankan trofi Liga Champions yang diraihnya musim lalu.

Bermain di Santiago Bernabeu pada leg kedua babak 16 besar, El Real justru tersingkir dengan skor 1-4 atas Ajax hingga memupuskan harapan untuk lolos perempat final Liga Champions karena secara agregat, Madrid kalah 3-5 atas wakil Belanda itu.

Maka, menghadapi Real Valladolid di kandang lawan, menjadi kesempatan bagi tim asuhan Santiago Solari untuk bangkit dan meraih kemenangan dalam lawatannya kali ini.

Trofi Liga Spanyol pun menjadi sasaran satu-satunya bagi Madrid untuk bisa meraih satu gelar di musim ini. Namun, mereka juga harus mampu menghadapi persaingan dengan Barcelona serta Atletico Madrid yang saat ini masih unggul di atas mereka.

Pada pertandingan ini, sang kapten Sergio Ramos juga dipastikan tidak dapat diturunkan akibat akumulasi kartu kuning yang diterimanya.

Namun, dilansir dari Marca pada Jumat (8/3), dia akan tetap datang ke Jose Zorilla dan memberikan dukungan kepada rekan-rekannya serta membantu menciptakan suasana yang positif karena Los Blancos ingin bangkit kembali dari salah satu minggu tersulitnya itu.

Sementara itu, salah satu pemain Real Valladolid, Óscar Plano mengungkapkan, bahwa dirinya justru tidak takut menghadapi kekuatan Madrid yang menurutnya salah satu tim terbaik di dunia.

"Ini [Madrid] adalah salah satu tim terbaik di dunia, tetapi kami percaya bahwa kami bisa, mampu, dan kami tidak takut," tutur Plano dilansir laman resmi klub.

Perkiraan Susunan Pemain

Real Valladolid (4-4-2):Jordi Masip; Javi Moyano, Kiko Olivas, Borja Fernandez, Nacho; Antonito, Anuar Mohamed, Ruben Alcaraz, Oscar Plano; Enes Unal, Oscar Plan

Real Madrid (4-3-3):Thibaut Courtois; Dani Carvajal, Nacho, Raphael Varane, Marcelo; Toni Kroos, Luka Modric, Marco Asensio; Karim Benzema, Gareth Bale, Vinicius Junior

Prediksi Pertandingan

Real Madrid kemungkinan akan bermain dengan mengandalkan permainan terbuka pada laga ini mengingat catatan 26 golnya berasal dari situasi open play.

Dilini tengah, Toni Kroos dan Luka Modric akan tetap menjadi kepercayaan Santiago Solari dalam menggalang serangan yang bisa dimulai dari lini tengah. Sedangkan didepan, Karim Benzema siap menjadi target man didampingi oleh Gareth Bale dan Vinicius Junior.

Sementara itu Real Valladolid sendiri jika ingin meraih kemenangan pada laga ini, harus mampu meladeni permainan terbuka yang akan diperagakan tim tamu.

Musim ini tuan rumah hanya mencetak 20 gol di Liga Spanyol. Didepan, kemungkinan Valladolid akan memasang Enes Unal, penyerang 21 tahun asal Turki yang mengoleksi tiga gol dan satu assist di La Liga.

Baca juga artikel terkait SEPAKBOLA atau tulisan lainnya dari Beni Jo

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Beni Jo
Penulis: Beni Jo
Editor: Ibnu Azis