Menuju konten utama

Prediksi RANS vs Persija & Jadwal Piala Presiden 2022 Live Indosiar

Prediksi RANS vs Persija menurut head to head dalam jadwal Piala Presiden 2022 di Indosiar.

Prediksi RANS vs Persija & Jadwal Piala Presiden 2022 Live Indosiar
Ilustrasi Sepakbola. foto/istockphoto

tirto.id - Prediksi RANS vs Persija akan berlangsung sengit karena kedua tim masih mencari kemenangan perdana di Grup B Piala Presiden 2022. Laga antara kedua tim rencananya akan digelar di Stadion Segiri, Samarinda, Rabu 22 Juni pukul 20.30 WIB live Indosiar dan Vidio.

RANS sudah menyelesaikan 2 laga di babak grup. Hasilnya, mereka selalu bermain imbang saat melawan Barito Putera dan Madura United. Koleksi 2 poin untuk sementara menempatkan RANS di urutan 3 klasemen Grup B.

Sedangkan Persija baru menjalani 1 laga dengan hasil kekalahan melawan Barito. Skuad muda Persija tentu harus bekerja lebih ekstra lagi untuk menjaga peluang lolos sekaligus memikat hati pelatih Thomas Doll di laga nanti.

Prediksi RANS vs Persija

Persija memang masih akan mengandalkan banyak pemain muda beserta 3 pemain trial asal Jepang di laga ini. Laga versus RANS bisa menjadi peluang terakhir bagi Persija membuktikan diri. Pasalnya, sesuai rencana, di 2 laga terakhir fase grup nanti giliran para pemain utama yang berlaga.

Skuad muda Persija yang masih dilatih Ferdiansyah sebenarnya tak tampil buruk kala tumbang dari Barito. Hanya saja kelengahan membuat gawang Persija kebobolan di babak kedua. Kini, para pemain muda Macan Kemayoran bertekad tampil lebih baik lagi melawan RANS.

"Di pertandingan berikutnya melawan RANS kami harus lebih fokus dan konsentrasi. Tak hanya di babak pertama tapi juga di babak kedua. Jika Tuhan berkehendak, kami rasa akan bisa meraih kemenangan," ucap bek Persija, Barnabas Sobor.

RANS tentu tak bisa menganggap enteng materi pemain muda Persija di laga ini. Fakta bahwa mereka dipercaya pelatih sekaliber Doll, pelatih yang pernah menangani Borussia Dortmund, membuktikan bahwa mereka punya kualitas.

Apalagi Rahmad Darmawan selaku pelatih RANS menyadari bahwa skuadnya belum sepenuhnya kompak. Dari 2 laga yang telah dijalani, terlihat masih ada banyak hal yang harus diperbaiki oleh sang pelatih.

"Beberapa pemain yang baru bergabung sudah bermain setengah babak (melawan Madura United). Ini menjadi tugas kami untuk membangun chemistry antara para pemain," ucap sang pelatih.

Prediksi Susunan Pemain RANS vs Persija

Persija kehilangan satu pemain muda jelang laga ini karena mendapatkan panggilan mengikuti TC Timnas U19 jelang Piala AFF U19 bulan depan. Ia adalah Radzky Syawal Ginting yang berposisi sebagai bek.

Sedangkan RANS tampaknya akan melakukan beberapa perombakan lagi. Akan menarik untuk menanti situasi Makan Konate yang baru bergabung dengan skuad RANS. Jika bisa bermain, Konate akan mendapatkan kesempatan membuktikan kemampuan pada klub yang baru saja mendepaknya.

RANS Nusantara: Wawan Hendrawan; Ady Setiawan, Saddam Hi Tenang, Victor Sallinas, Edo Febriansyah; Arthur Bonai, Muhammad Fadilla Akbar, Bima Ragil; David Laly, Defri Rizki, Cristian Gonzales. Pelatih: Rahmad Darmawan

Persija Jakarta: Adre Arido Geovani; Fikri Irvanuddin, Daisuke Kobayashi, Candra Negara, Barnabas Sobor; Adrianus Dwiki Arya, Frengky Deaner Missa, Ginanjar Wahyu Ramadhani; Norito Hasiguchi, Ryohei Miyazaki, Muhammad Rafli Mursalim. Pelatih: Ferdiansyah

Rekor Head to Head (H2H) RANS vs Persija Jakarta

Laga nanti akan menjadi perjumpaan pertama kedua tim. Tentu akan menarik melihat bagaimana perjuangan skuad muda Persija dalam mendapatkan kemenangan pertama atas RANS sekaligus di turnamen ini.

5 Pertandingan Terakhir RANS Nusantara:

18-06-2022: RANS Nusantara vs Madura United 0-0

14-06-2022: Barito Putera vs RANS Nusantara 1-1

30-12-2021: RANS Nusantara vs Persis Solo 1-2

27-12-2021: RANS Nusantara vs PSIM Yogyakarta 3-0

22-12-2021: Sriwijaya vs RANS Nusantara 0-0

5 Pertandingan Terakhir Persija Jakarta:

18-06-2022: Persija Jakarta vs Barito Putera 0-2

05-06-2022: Persija Jakarta vs Sabah 1-2

31-03-2022: Persija Jakarta vs PSS Sleman 0-2

26-03-2022: Bhayangkara vs Persija Jakarta 1-1

21-03-2022: Persija Jakarta vs PSM Makassar 3-1

Live Streaming RANS Nusantara vs Persija Jakarta

Jika tidak ada perubahan jadwal, pertandingan RANS Nusantara vs Persija Jakarta dapat Anda saksikan melalui Indosiar dan live streaming di Vidio.

Untuk menonton di Vidio, Anda dapat berlangganan paket Vidio Premier Platinum terlebih dahulu dengan beberapa pilihan harga, yakni paket 1 minggu (Rp19.000), paket 1 bulan (Rp29.000), dan paket 1 tahun (Rp199.000).

Link Streaming RANS Nusantara vs Persija Jakarta - Indosiar

Link Streaming RANS Nusantara vs Persija Jakarta - Vidio

* Jadwal dan stasiun televisi yang menayangkan Piala Presiden 2022 dapat berubah sewaktu-waktu sesuai dengan kebijakan pemegang hak siar.

Baca juga artikel terkait RANS VS PERSIJA atau tulisan lainnya dari Wan Faizal

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Wan Faizal
Penulis: Wan Faizal
Editor: Alexander Haryanto