tirto.id - Jadwal Grup C Liga Champions 2020/2021 bakal menyajikan laga Olympiakos vs Marseille di Stadio Georgios Karaiskáki, Kamis (22/10/2020) pukul 02.00 WIB. Laga penyisihan grup UCL ini dapat disaksikan di Vidio melalui live streaming.
Olympiakos (Yunani) dan Marseille (Perancis) bergabung di Grup C Liga Champions 2020/2021 bersama Manchester City (Inggris) dan Porto (Portugal).
Sebagai tuan rumah, Olympiakos memiliki modal yang sangat baik mengingat dalam tren positifnya di liga domestik. Dalam 5 laga terakhir, skuad asuhan Pedro Martins tidak pernah menderita kekalahan.
Prediksi Olympiakos vs Marseille
Pedro Martins akan mengandalkan Mathieu Valbuena untuk meraih kemenangan dalam laga melawan Marseille nanti. Mantan pemain Timnas Perancis ini pernah cukup lama memperkuat Marseille, yakni pada 2006-2014.
“Mathieu adalah pemain hebat untuk tim kami. Dia sangat penting dan kami senang dia bergabung. Filosofi bermainnya sangat cocok dengan filosofi Olympiakos, dia mengetahui filosofi kami dan menerapkannya," ungkap pelatih asal Portugal itu.
Kemenangan dalam laga ini akan sangat menentukan bagi Olympiakos apabila ingin lolos dari babak kualifikasi grup. Terlebih, dua lawan lainnya yakni Man City dan FC Porto, adalah tim kuat yang cukup berprestasi di ajang bergengsi ini.
"Saya sudah mempersiapkan tim dengan baik, saya yakin ini akan menjadi pertandingan yang bagus. Menampilkan 2 tim yang berpikiran menyerang dan kami sangat menantikan untuk bermain serta meraih kemenangan yang akan membantu kami mencapai target lolos ke babak selanjutnya," imbuh Pedro Martins.
Sementara itu, Marseille datang ke Yunani memiliki modal yang kurang baik. Dalam kompetisi domestik, Marseille yang musim lalu menjadi runner-up Ligue 1, musim ini masih terdampar di posisi 7 klasemen sementara dengan raihan 12 poin.
Skuad asuhan André Villas-Boas harus mengejar ketertinggalan dari pemuncak klasemen sementara Liga Prancis, Lille, yang mengoleksi 17 poin dalam 7 laga yang sudah dimainkan.
Olympiakos dan Marseille terakhir kali bertemu di babak penyisihan grup Liga Champions 2011/2012. Les Olympiens menikmati kemenangan 1-0 di Yunani, sebelum Olympiakos menang dengan skor yang sama di Orange Velodrome.
Namun, di laga nanti, Olympiakos diuntungkan dengan status tuan rumah serta didukung dengan modal performa yang baik di beberapa laga sebelumnya.
Head to Head Olympiakos vs Marseille
24/11/2011 Marseille 0-1 Olympiacos
14/09/2011 Olympiacos 0-1 Marseille
5 Laga Terakhir Olympiakos
18/10/2020 Olympiakos 4-0 Atromitos
05/10/2020 Giannina 1-1 Olympiakos
30/09/2020 Omonia Nicosia 0-0 Olympiakos
27/09/2020 Olympiakos 2-0 Panaitolikos
24/09/2020 Olympiakos 2-0 Omonia Nicosia
5 Laga Terakhir Marseille
18/10/2020 Marseille 3-1 Bordeaux
05/10/2020 Lyon 1-1 Marseille
27/09/2020 Marseille 1-1 FC Metz
21/09/2020 Marseille 1-1 Lille OSC
18/09/2020 Marseille 0-2 Saint-Étienne
Perkiraan Susunan Pemain
Olympiakos: José Sá; Rafinha, Rúben Semedo, Ousseynou Ba, José Holebas; Mady Camara, Yann M’Vila; Giorgos Masouras, Kostas Fortounis, Mathieu Valbuena; Ahmed Hassan.
Marseille: Steve Mandanda, Hiroki Sakai, Alvaro, Duje Caleta-Car, Jordan Amavi, Boubacar Kamara, Florian Thauvin, Valentin Rongier, Morgan Sanson, Maxime Lopez, Dimitri Payet.
Live Streaming Olympiakos vs Marseille
Jika tidak mengalami kendala, jadwal live streaming Olympiakos vs Marseille dapat diakses lewat layanan Vidio Premier Platinum pada Kamis (22/10/2020) mulai pukul 02.00 WIB.
Untuk menyaksikan laga yang berlangsung di Stadion Etihad ini lewat Vidio.com, penggemar Liga Champions perlu berlangganan terlebih dahulu.
Tersedia paket seharga Rp15.000 untuk durasi langganan selama 7 hari, Rp29.000 untuk sebulan, atau 1 tahun dengan tarif Rp299.000.
Penulis: Rifki Ahmad Nurfauzi
Editor: Iswara N Raditya