tirto.id - Pertandingan pekan 4 Liga Perancis 2020/2021 antara Nice vs PSG akan dimainkan pada Minggu (20/9/2020) mulai pukul 18.00 WIB di Stadion Allianz Riviera. Dalam laga yang dapat ditonton lewat live streaming beIN Sports 1 ini PSG diprediksi akan menemui kesulitan meraih 3 poin lantaran kehilangan banyak pilar inti.
PSG sudah menelan 2 kekalahan dalam 3 pertandingan pertama Ligue 1 2020/2021. Usai takluk dari klub promosi Lens dalam partai pembuka, Les Parisiens dipukul oleh Marseille dalam Le Classique yang diwarnai 5 kartu merah.
Les Parisiens perlahan menemukan kembali performanya usai menang tipis 1-0 atas Metz pada gameweek 3. Namun, PSG masih kehilangan Neymar Jr, Leandro Paredes, Layvin Kurzawa, dan Abdou Diallo lantaran hukuman kartu merah. Lain itu, Thilo Kehrer dan Marco Verratti juga diragukan kebugarannya.
"Kemenangan melawan Metz itu sangat penting bagi kami setelah menelan 2 kekalahan. Cukup gila jika menilik kembali hasil 2 pekan perdana, karena kami sudah melakukan segalanya untuk menang," ungkap gelandang PSG, Ander Herrera dikutip situs web resmi klub.
"Ujian baru selanjutnya adalah Nice, kami akan menghadapi tim bagus, tetapi kepercayaan diri kami telah kembali. Pikiran kami hanya ingin menunjukkan performa yang lebih bagus dan melakukan persiapan dengan baik," tandas eks gelandang Atheltic Bilbao.
Sementara itu, di kubu tuan rumah, Nice tampil lebih baik dalam 3 laga pertama musim ini dibandingkan PSG. Pasukan Patrick Vieira bertengger di posisi 6 dengan koleksi 6 poin hasil dari 2 kemenangan serta 1 kekalahan.
Satu-satunya kekalahan Les Aiglons terjadi pada pekan ke-3 kemarin saat melawat ke markas Montpellier. Mereka takluk dengan skor 3-1.
Terlebih, Nice memiliki rekor buruk saat berhadapan dengan PSG di ajang Ligue 1. Musim lalu, mereka memang sempat menahan imbang PSG di laga tandang, tetapi itu hasil terbaik yang mereka dapatkan dalam 5 duel terakhir (4 kalah).
Prediksinya, meski akan mendapatkan perlawanan sengit, PSG tanpa para pemain andalan masih difavoritkan menang. Namun, diyakini PSG tidak akan menang dengan margin skor akhir lebih dari 2 gol.
Prediksi Susunan Pemain Nice vs PSG
Nice (4-3-3): Walter Benitez; Youcef Atai, Andy Pelmard, Dante, Hassane Kamara; Pierre Lees-Melou, Morgan Schneiderlin, Kephren Thuram; Rony Lopes, Kasper Dolberg, Amine Gouiri.
PSG (4-3-3): Keylor Navas; Alessandro Florenzi, Marquinhos, Presnel Kimpembe, Mitchell Bakker; Ander Herrera, Idrissa Gueye, Julian Draxler; Pablo Sarabia, Mauro Icardi, Angel Di Maria.
Head to Head Nice vs PSG
19/10/2019 Nice vs PSG 1-4
04/05/2019 PSG vs Nice 1-1
29/09/2018 Nice vs PSG 0-3
18/03/2018 Nice vs PSG 1-2
28/10/2017 PSG vs Nice 3-0
5 Laga Terakhir Nice
12/09/2020 Montpellier vs Nice 3-1
04/09/2020 Nice vs AS Monaco 2-3
30/08/2020 Starsbourg vs Nice 0-2
23/08/2020 Nice vs Lens 2-1
16/08/2020 Nice vs Rennes 3-2
5 Laga Terakhir PSG
17/09/2020 PSG vs Metz 1-0
14/09/2020 PSG vs Marseille 0-1
11/09/2020 Lens vs PSG 1-0
24/08/2020 PSG vs Bayern Munchen 0-1
19/08/2020 RB Leipzig vs PSG 0-3
Jadwal Live Streaming Nice vs PSG
Duel pekan 4 Ligue 1 Perancis 2020/2021 antara Nice vs PSG dapat disaksikan melalui live streaming beIN Sports pada Minggu (20/9/2020) mulai pukul 18.00 WIB. Laga sendiri bertempat di Stadion Allianz Riveira.
Untuk mengaksesnya, penggemar sepak bola mesti berlangganan paket beIN Sports terlebih dahulu. beIN Sports menyediakan paket seharga Rp45.000 untuk durasi selama satu bulan, Rp20.000 untuk satu pekan, serta satu musim kompetisi yang dibanderol Rp409.000.
Penulis: Gilang Ramadhan
Editor: Fitra Firdaus