tirto.id - Big match antara Manchester United vs Juventus pada gelaran Liga Champions Grup H akan diselenggarakan pada Rabu (24/10/2018) pukul 02.00 WIB dini hari. Dalam duel ini, sosok Cristiano Ronaldo akan menjadi pusat perhatian bagi publik Old Trafford kala ia kembali ke stadion tersebut bukan sebagai kawan, tetapi sebagai lawan.
Menghadapi pemuncak klasemen Grup H Juventus, Manchester United tidak sekadar bakal melawan 11 pemain Juventus yang serbaasing. Ada sosok Ronaldo yang merupakan mantan pemain Setan Merah era Sir Alex Ferguson.
Meninggalkan Manchester di tahun 2009, Ronaldo sudah mencetak 118 gol dalam 292 penampilannya bersama Setan Merah. Ia juga membantu Manchester United untuk meraih gelar Liga Champions 2008, ketika menaklukkan sesama tim asal Liga Inggris, Chelsea, di partai final, melalui drama adu penalti.
"Sangat istimewa bagi saya kembali ke Manchester. Ketika undian dibuat, saya mengingat kembali masa-masa saya di sini, semua trofi yang saya menangkan dan cinta semua orang yang ditunjukkan kepada saya, terutama Sir Alex Ferguson," ujar mantan pemain Sporting Lisbon itu pada situs resmi klub MU dikutip Selasa (23/10).
Di sisi lain, Cristiano Ronaldo tidak hanya akan berjumpa dengan Manchester United semata, tetapi juga Jose Mourinho. Ronaldo pernah bekerjasama dengan Mourinho di Real Madrid, tetapi juga berseteru dengan sang pelatih di klub yang sama. Kali ini, mereka yang sama-sama berasal dari Portugal, akan bertarung sebagai musuh.
Menghadapi laga ini, dikutip situs resmi klub pada Selasa (23/10), Jose Mourinho menyatakan tidak bisa menurunkan pemain asal Chile, Alexis Sanchez. Sementara itu, pemain seperti Phil Jones, Diogo Dalot, Scott McTominay, Marouane Fellaini, dan Jesse Lingard tidak hadir dalam latihan terakhir anak asuhan Mourinho di Aon Training Complex.
Di pihak tim tamu, Juventus kehilangan sosok Mario Mandzukic. Dalam situs resmiBianconeri, tim asuhan Massimiliano Allegri datang ke Manchester dengan membawa 20 pemain. Dalam susunan tersebut, pelatih Juventus akan tetap mengandalkan penggawa utama mereka, seperti Giorgio Chiellini dan Miralem Pjanic.
Wojciech Szczesny akan tetap menjadi andalan Max Allegri di sektor kiper. Sementara itu dengan absennya Mandzukic, sosok Cristiano Ronaldo akan dijadikan ujung tombak. Bukan tidak mungkin Allegri akan menggunakan tiga gelandang serang di belakang Ronaldo, yang diisi oleh Paulo Dybala, FedericoBernardeschi, dan Douglas Costa.
Editor: Fitra Firdaus