Menuju konten utama
Liga Inggris

Prediksi Man City vs Wolves: Tim Tamu Berpotensi Menyulitkan

Bertarung dalam laga terahir pekan ke-22 Liga Inggris pada Selasa (15/1/2019), prediksi Manchester City vs Wolves mengarah pada kemenangan tuan rumah.

Prediksi Man City vs Wolves: Tim Tamu Berpotensi Menyulitkan
Pemain Manchester City Kevin De Bruyne. FOTO/REUTERS

tirto.id - Rangkaian laga Liga Inggris pekan ke-22 bakal ditutup oleh pertandingan Manchester City vs Wolves yang digelar di Stadion Etihad, Selasa (15/1/2019) pukul 03.00 WIB. Tuan rumah tengah percaya diri usai menngalahkan Burton Albion dengan skor 9-0 di Piala FA pekan lalu. Akan tetapi, tim tamu diprediksi bakal kembali menyulitkan seperti yang dilakukannya di putaran pertama.

The Citizens tengah menemukan bentuk permainan terbaiknya dengan meraih empat kemenangan berturut-turut di berbagai ajang. Ambisi untuk meraup tiga poin pun membuncah. Misinya satu: menempel terus Liverpool di tabel klasemen.

Kendati demikian, misi David Silva dan kawan-kawan kali ini takkan mudah. Pasalnya, Wolves kerap menyulitkan jika bersua City. Dalam dua pertemuan terakhirnya, skuat yang dipimpin Nuno Espirito Santo itu selalu berhasil menahan imbang.

“Kami menyadari pada putaran pertama betapa menyulitkannya mereka [Wolves]. Mereka kuat secara fisik, melakukan serangan balik yang baik. Mereka bertahan dengan baik dengan garis pertahanan yang dalam, mereka mengendalikan banyak area,” sebut Pep sebagaimana dikutip laman resmi klub.

Di pihak lain, Wolves menunjukkan bahwa mereka bisa menebar ancaman serius di laga nanti. Jika tidak waspada, bukan tak mungkin City kembali ditahan imbang untuk ketiga kalinya dalam kurun dua tahun terakhir. Hal itu terbukti di laga terakhir Wolverhampton saat mereka mampu mengandaskan Liverpool di ajang Piala FA.

“Kami akan mempersiapkan yang akan kami hadapi pada laga nanti. Kami akan mempersiapkan diri, mencoba memberikan semua kemungkinan yang kami pikir relevan untuk permainan kami dan untuk para pemain kami.

“Anda tidak bisa takut pada apa pun, Anda hanya harus siap untuk apa yang ada di depan,” sebut Nuno dikutip laman resmi Wolves.

Dalam laga nanti, tuan rumah kembali bakal diperkuat oleh Sergio Aguero dan Vincent Kompany yang di laga terakhir tak tampil. Sementara Wolves diperkirakan bakal memainkan para pemain terbaiknya setelah pada laga melawan Liverpool, Nuno Espirito Santo mengistirahatkan sejumlah bintangnya, termasuk Diogo Jota.

Prediksi Pertandingan

City diprediksi bakal kembali direpotkan Wolves seperti pada putaran pertama lalu. Pasalnya, tim tamu Wolves juga tengah percaya diri setelah pada pertandingan terakhir mampu menang atas Liverpool di ajang Piala FA. Kendati demikian, Wolves juga mesti mewaspadai kembalinya Sergio Aguero yang mulai menemukan ketajamannya. Kini dirinya menjadi top skor klub dengan torehan 10 gol.

Di sisi lain, Joao Moutinho dan kawan-kawan diperkirakan akan tampil bertahan untuk kemudian melalukan serangan balik cepat. Meski kalah dalam segi materi pemain, kekuatan fisik seperti yang diucapkan Pep Guardiola akan kembali menjadi kunci di lini tengah. Andai mampu memanfaatkan kelebihan tersebut, bukan tak mungkin mereka bakal meraih poin di Etihad.

Dua Pertemuan Teranyar Manchester City vs Wolves

25/8/2018: Wolves vs Manchester City 1-1

25/10/2017: Manchester City vs Wolves 0-0

Perkiraan Susunan Pemain

Manchester City (4-3-3): Ederson (kiper); Kyle Walker, John Stones, Aymeric Laporte, Fabian Delph (belakang); Bernardo Silva, Fernandinho, David Silva (tengah); Riyad Mahrez, Raheem Sterling, Gabriel Jesus (depan)

Pelatih: Pep Guardiola

Wolverhampton Wanderers (3-4-2-1): Rui Patricio (kiper); Ryan Bennett, Conor Coady, Willy Boly (belakang); Matt Doherty, Romain Saiss, Joao Moutinho, Jonny, Adama Traore, Diogo Jota (tengah); Raul Jimenez (depan)

Pelatih: Nuno Espirito Santo

Baca juga artikel terkait LIGA INGGRIS atau tulisan lainnya dari Hendi Abdurahman

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Hendi Abdurahman
Penulis: Hendi Abdurahman
Editor: Fitra Firdaus