Menuju konten utama

Prediksi Malaysia vs Filipina Merdeka Cup 2024: Harimau Krisis!

Prediksi Malaysia vs Filipina Merdeka Cup 2024, skor head to head (h2h), perkiraan line-up. Link live streaming Malaysia vs Filipia tayang di mana?

Prediksi Malaysia vs Filipina Merdeka Cup 2024: Harimau Krisis!
Tim Malaysia menyanyikan lagu kebangsaan usai pertandingan sepak bola Grup B Federasi Sepak Bola ASEAN (AFF) Mitsubishi Electric Cup 2022 melawan Singapura, di stadion Bukit Jail di Kuala Lumpur, Malaysia, Selasa, 3 Januari 2023. Malaysia menang 4-1. (Foto AP/Vincent Thian)

tirto.id - Prediksi Malaysia vs Filipina dalam semifinal Merdeka Cup 2024 bisa saja mengarah pada kemenangan Harimau Malaya atas The Azkals. Duel di Stadion Nasional Bukit Jalil, Kuala Lumpur, Malaysia pada Rabu (4/9/2024) ini dapat ditonton via siaran langsung dan live streaming Astro pukul 20.00 WIB.

Malaysia dan Filipina dalam situasi sulit lantaran sama-sama ditinggal pelatihnya pada tahun ini. Namun, situasi lebih ideal dimiliki Harimau Malaya lantaran mereka sudah kehilangan Kim Pan Gon sejak Juli 2024 lalu. Sebaliknya, Filipina baru sepekan ini ditinggal Tom Saintfiet.

Dengan situasi mirip tersebut, Malaysia dan Filipina ingin mendapatkan hasil positif. Terlebih, kedua negara ini sama-sama gagal lolos ronde 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026. Hasil di Pestabola Merdeka 2024, setidaknya bisa jadi fondasi kedua kubu sebelum menatap AFF 2024 dan Kualifikasi Piala Asia 2027.

Prediksi Malaysia vs Filipina Merdeka Cup 2024: Situasi Sulit

Malaysia dalam tekanan besar jelang duel kontra Filipina di semifinal Pestabola Merdeka 2024, Rabu (4/9/2024). Kubu Harimau Malaya dikabarkan mulai kehilangan rasa percaya dari pendukungnya sendiri atas hasil mengecewakan belakangan ini.

Tidak saja gagal lolos ke ronde 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026, Malaysia juga hanya sekali menang sepanjang 2024. Sisanya, 4 kekalahan dan 3 imbang harus ditelan Harimau Malaya. Kepergian Kim Pan Gon pada Juli 2024 lalu turut menambah rasa kecewa pendukung Malaysia. Pasalnya, sang juru taktik asal Korsel melatih Malaysia sejak 2022 lalu.

Media setempat, H Metro melaporkan bahwa penjualan tiket laga nanti terbilang lesu. Bahkan, tak sampai seribu tiket yang mampu dijual beberapa hari jelang laga. Hal itu menyusul akan adanya aksi boikot dari pendukung militan mereka, Ultras Malaya.

“Tentunya saya ingin Ultras Malaya datang memberikan dukungan dan juga saya ingin semua suporter lainnya juga ikut datang. Saya tidak suka bermain dalam situasi kala suporter tidak bersama tim,” kata pelatih sementara Malaysia, Pau Marti Vicente, dikutip dari H Metro.

Pau Marti Vicente selaku caretaker punya tugas berat untuk mengembalikan kepercayaan pendukungnya sendiri. Ia setidaknya punya waktu sebulan untuk menyiapkan timnya agar tak oleng dengan situasi terkini. Vicente menegaskan, pihaknya berupaya memberikan hasil maksimal.

Vicente sebelumnya merupakan asisten pelatih Malaysia sejak 2022 silam. Duel kontra Filipina sekaligus jadi pertama kalinya Vicente didapuk sebagai pelatih kepala, sejak terakhir menangani tim Hong Kong, Tai Chung (Resources Capital) pada 2012 silam.

“Sebagai tim, kami akan mempersiapkan diri sebaik mungkin untuk memberikan kegembiraan dan kepuasan bagi mereka yang datang untuk mendukung nantinya,” ujar juru taktik berkebangsaan Spanyol itu.

Sementara itu, Filipina juga mendapat masalah cukup pelik belakangan ini. The Azkals mendadak ditinggal pelatihnya, Tom Saintfiet. Juru taktik berkebangsaan Belgia itu menerima tawaran Timnas Mali hanya sepekan jelang Pestabola Merdeka 2024.

Kepergian Saintfiet terbilang mengejutkan lantaran sang juru taktik diproyeksikan dapat membangun tim untuk jangka panjang. Saintfiet sebelumnya baru menangani Filipina sejak awal 2024 ini. The Azkals hanya menelan 4 kekalahan selama ditangani olehnya.

“Keputusannya untuk menemui saya tentang pekerjaan di Mali tepat saat kami akan berangkat ke Piala Merdeka, jelas mengecewakan. Namun, itu memperjelas bagi saya bahwa hatinya sudah tertuju ke tempat lain," kata Direktur Timnas Filipina, Freddy Gonzales, dikutip dari One Sports.

“Saya tidak tertarik mempertahankan siapa pun yang tidak berkomitmen penuh terhadap Filipina dan tujuan kita,” tambah dia.

Filipina untuk sementara waktu bakal dibesut pelatih lokalnya, Norman Fegidero. Sang juru taktik sebelumnya bertindak sebagai asisten, sekaligus juga pernah menangani Timnas Filipina kelompok usia.

Prediksi Susunan Pemain Malaysia vs Filipina Merdeka Cup 2024

Malaysia masih memanggil sejumlah pilarnya untuk tampil di laga nanti. Termasuk di antaranya pemain Buriram, Dion Cools, yang mengisi pos belakang. Ada pula pemain naturalisasi Paulo Josue serta Endrick dos Santos.

Sementara itu, Filipina juga memanggil sejumlah pilar yang tampil di laga terakhir Juni lalu. Misalnya, Patrick Reichelt di pos serang, Dylan Demuync di pos flank, hingga Michael Baldisimo di sektor tengah. Pemain yang merumput di Indonesia seperti Kevin Ray Mendoza hingga Christian Rontini juga turut masuk dalam skuad.

Malaysia (4-3-3): Azri Ab Ghani; Matthew Davies, Safwan Mazlan, Dominic Tan, La’Vere Corbin-Ong; Safawi Rasid, Nooa Laine, Akhyar Rashid; Dion Cools, Paulo Josue, Enrick dos Santos. Pelatih: Pau Marti Vicente.

Filipina (4-2-3-1): Scott Woods, Adrian Ugelvik, Jesper Nyholm, Santi Rublico; Michael Baldisimo, Kevin Ingreso; Dylan Demuynck, Zico Bailey, Alex Monis; Patrick Reichelt. Pelatih: Norman Fegidero.

Rekor Head to Head (H2H) Malaysia vs Filipina

Hasil imbang mewarnai 4 dari 5 perjumpaan terbaru Malaysia vs Filipina. Akan tetapi, di perjumpaan paling akhir, Harimau Malaya berhasil menumbangkan The Azkals.

23/03/22 Filipina vs Malaysia 0-2

22/03/17 Filipina vs Malaysia 0-0

01/03/14 Malaysia vs Filipina 0-0

01/06/12 Malaysia vs Filipina 0-0

29/02/12 Filipina vs Malaysia 1-1

Hasil 5 Pertandingan Terakhir Malaysia

11/06/24 Malaysia vs China Taipei 3-1

06/06/24 Kirgistan vs Malaysia 1-1

26/03/24 Malaysia vs Oman 0-2

22/03/24 Oman vs Malaysia 2-0

15/03/24 Malaysia vs Nepal 5-1

Hasil 5 Pertandingan Terakhir Filipina

11/06/24 Indonesia vs Filipina 2-0

06/06/24 Vietnam vs Filipina 3-2

26/03/24 Filipina vs Irak 0-5

22/03/24 Irak vs Filipina 1-0

21/11/23 Filipina vs Indonesia 1-1

Live Streaming Malaysia vs Filipina Merdeka Cup 2024

Live streaming Malaysia vs Filipina semifinal Merdeka Cup 2024 akan tayang di kanal Astro, serta dapat diakses melalui platform/situs Sooka dan RTM Klik untuk server setempat. Jadwal laga Malaysia vs Filipina akan berlangsung di Stadion Nasional Bukit Jalil (SNBJ), Kuala Lumpur, Malaysia pada Rabu (4/9/2024), pukul 20.00 WIB.

Link Live Streaming Malaysia vs Filipina Merdeka Cup 2024

*Jadwal pertandingan dan siaran Malaysia vs Filipina dapat berubah sewaktu-waktu sesuai dengan kebijakan pemegang hak siar.

Baca juga artikel terkait SEPAKBOLA atau tulisan lainnya dari Dicky Setyawan

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Dicky Setyawan
Penulis: Dicky Setyawan
Editor: Fitra Firdaus