Menuju konten utama

Prediksi Liverpool vs PSG di Liga Champions, Firmino Absen?

PSG dan Liverpool sama-sama memiliki catatan impresif di liga domestik. Firmino diragukan tampil lantaran cedera.

Prediksi Liverpool vs PSG di Liga Champions, Firmino Absen?
Liverpool Sadio Mane merayakan mencetak gol pertama timnya saat pertandingan final Liga Champions antara Real Madrid dan Liverpool di Stadion Olimpiyskiy di Kiev, Ukraina, Sabtu, 26 Mei 2018. (AP Photo / Matthias Schrader)

tirto.id - Keangkeran Anfield akan diuji Paris Saint-Germain (PSG) saat menghadapi Liverpool pada matchday pertama Grup C Liga Champions 2018/2019, Rabu (19/9/2018) dini hari. Betapa tidak, The Reds tak tersentuh kekalahan dalam delapan pertandingan terakhir Liga Champions bila bermain di kandang. Apakah laga Liverpool vs PSG bakal berakhir tiga poin untuk Mohamed Salah dan kawan-kawan?

Liverpool sejauh ini tampil sempurna di Liga Inggris, mengemas lima kemenangan hingga pekan kelima. The Reds hanya kalah selisih gol dari Chelsea yang ada di puncak klasemen dengan poin sama (15). Namun, kemenangan 1-2 di laga terakhir atas Tottenham Hotspur, Sabtu (15/9) harus dibayar mahal dengan cederanya Roberto Firmino. Jürgen Klopp pun belum dapat memastikan kondisi terkini striker internasional Brasil tersebut.

"Kami tidak tahu pasti saat ini," katanya seperti dikutip dari laman resmi klub, Selasa (18/9). "[Cedera] ini sesuatu dengan matanya. Saya hanya melihat situasinya dari jarak 60 yards. Untuk saat ini pastinya tidak nyaman baginya," ujarnya pula.

Bila Firmino diragukan bisa tampil, hal berbeda bagi Dejan Lovren, Adam Lallana, dan Alex Oxlade Chamberlain. Tiga pemain ini masih berkutat dengan cedera. Di lain pihak, Simon Mignolet dan Jordan Henderson yang duduk di bangku cadangan saat menghadapi Spurs, diprediksi bakal menjadi starter pada Rabu dini hari nanti.

Pada pihak lawan, PSG juga tampil impresif di Liga Perancis (Ligue 1) musim ini. Seperti Liverpool, mereka mengemas lima kemenangan hingga pekan kelima, memimpin klasemen sementara yang berselisih lima poin dari Lille di posisi dua. Pekan lalu, PSG tampil trengginas dan melumat Saint-Etienne empat gol tanpa balas di Parc des Princes, Sabtu (15/9).

Hasil tersebut membuat PSG dalam kepercayaan diri tinggi jelang lawatannya ke Anfield. Sang pelatih, Thomas Tuchel bahkan mengatakan, PSG kini haus akan kemenangan.

"Kami telah menang dengan menunjukkan kami haus akan kemenangan," katanya seperti dikutip dari laman resmi klub. "Ini penting, karena di Anfield, saya tidak tahu apakah penting secara taktis, atau menunjukkan kepercayaan diri kami. Ini adalah ujian besar, kami percaya dinri," ujarnya pula.

PSG tak dapat menurunkan Gianluigi Buffon dan Marco Verratti karena akumulasi kartu musim lalu. Alphonse Areola diperkirakan akan mengisi Buffon di bawah mistar, sedangkan Marquinhos diplot menggantikan Verrati. Belum ada tanda-tanda pulihnya Dani Alves dan Layvin Kurzawa yang dipastikan absen. Sementara Neymar dan Kylian Mbappe yang tak dimainkan saat melawan Saint-Etienne, diprediksi bakal menjadi starter di Anfield.

Perkiraan Susunan Pemain Liverpool vs PSG:

Liverpool: Alisson [GK]; Andrew Robertson, Virgil van Dijk, Joseph Gomez, Alexander-Arnold; Naby Keita, Jordan Henderson, Georginio Wijnaldum; Sadio Mane, Roberto Firmino, Mohamed Salah.

PSG: Alphonse Areola [GK]; Thomas Meunier, Thiago Silva, Presnel Kimpembe, Juan Bernat; Adrien Rabiot, Marquinhos; Kylian Mbappe, Neymar, Angel Di Maria; Edinson Cavani.

Catatan Liverpool yang tak tersentuh kekalahan dalam delapan laga kandang terakhir di Liga Champions patut membuat PSG waspada. Pasalnya, Angel Di Maria dan kawan-kawan mengemas tiga kekalahan dalam delapan laga tandang terakhir. Bahkan, dua kekalahan terakhir diderita beruntun, yakni saat menghadapi Real Madrid (15/2/2018) dan Bayern Munchen (6/12/17).

Kedua kesebelasan tercatat pernah bertemu dua kali di panggung Piala Winners pada 21 tahun lalu. Saling mengalahkan terjadi di dua laga itu dengan catatan pertemuan imbang 1-1. Berikut ini rekor pertemuan Liverpool dan PSG serta lima pertandingan terakhir kedua kesebelasan.

Skor Head to Head (H2H) Liverpool vs PSG

24/04/1997: Liverpool vs PSG 2-0 (Piala Winners 1997)

10/04/1997: PSG vs Liverpool 3-0 (Piala Winners 1997)

Lima Pertandingan Terakhir Liverpool

12/08/2018: Liverpool vs West Ham 4-0 (Liga Inggris 2018)

21/08/2018: Palace vs Liverpool 0-2 (Liga Inggris 2018)

25/08/2018: Liverpool vs Brighton 1-0 (Liga Inggris 2018)

01/09/2018: Leicester vs Liverpool 1-2 (Liga Inggris 2018)

15/09/2018: Tottenham vs Liverpool 1-2 (Liga Inggris 2018)

Lima Pertandingan Terakhir PSG

13/08/2018: PSG vs Caen 3-0 (Liga Perancis 2018)

18/08/2018: Guingamp vs PSG 1-3 (Liga Perancis 2018)

25/08/2018: PSG vs Angers 3-1 (Liga Perancis 2018)

01/09/2018: Nimes vs PSG 2-4 (Liga Perancis 2018)

15/09/2018: PSG vs Saint Etienne 4-0 (Liga Perancis 2018)

Liverpool dan PSG sama-sama dalam kepercayaan diri tinggi berbekal rekor sempurna di liga domestik. Bila berkaca faktor tuan rumah dan rekor laga kandang yang impresif di Liga Champions, tentu The Reds diunggulkan. Kendati begitu, catatan tersebut tak membuat Trent Alexander-Arnold jemawa. Ia pun optimistis mampu meraih hasil positif atas klub dari Kota Paris tersebut.

"Tampil dari pekan ke pekan adalah sebuah keharusan, dan mendapat hasil-hasil tersebut untuk menunjukkan bahwa kami salah satu tim terbaik di Eropa," kata bek Liverpool tersebut.

Baca juga artikel terkait LIGA CHAMPIONS atau tulisan lainnya dari Ibnu Azis

tirto.id - Olahraga
Penulis: Ibnu Azis
Editor: Ibnu Azis