Menuju konten utama

Prediksi Leganes vs Real Madrid: Rekor Sempurna Tutup Akhir Musim

Prediksi Leganes vs Real Madrid di La Liga Spanyol 2019/2020.

Prediksi Leganes vs Real Madrid: Rekor Sempurna Tutup Akhir Musim
Para pemain Leganes. AP Photo / Manu Fernandez

tirto.id - Duel Leganes vs Real Madrid dalam gelaran La Liga Spanyol 2019/2020 jornada (pekan) ke-38 diselenggarakan pada Senin (20/7/2020) pukul 02.00 WIB di Stadion Municipal de Butarque. Madrid baru saja memastikan diri sebagai yang terbaik. Los Blancos berpeluang melanjutkan pesta juara di kandang lawan dengan menutup akhir musim melalui rekor 'sempurna'.

Real Madrid berhasil menjadi juara Liga Spanyol 2019/2020 dengan torehan 86 poin. Masih menyisakan satu pertandingan lagi, tim ibukota sudah mengangkat trofi juara pada pekan sebelumnya di Stadion Alfredo Di Stefano usai menang 2-1 atas Villarreal. Los Blancos unggul tujuh poin atas klub peringkat kedua.

Menutup akhir musim di markas lawan, tim besutan Zinedine Zidane juga berpotensi melanjutkan rekor sempurnanya. Jika meraih angka penuh lagi, maka pemilik 34 gelar La Liga tersebut bakal memiliki catatan selalu menang dalam melakoni restart kompetisi.

Pada 10 penampilan sejak liga yang sempat ditangguhkan akibat COVID-19 akhirnya digelar kembali, Madrid memang meraih hasil maksimal. Laju kemenangan yang dihasilkan pada semua laga tersebut tidak mampu dibendung oleh tim lainnya hingga mengantarkan Sergio Ramos dan kolega menjadi jawara La Liga.

Perayaan pesta juara bagi klub sekota ATM itu berpotensi lanjut di Stadion Municipal de Butarque. Meskipun sudah menobatkan diri sebagai juara, Real Madrid diyakini akan tetap tampil dengan kekuatan penuh untuk misi rekor sempurna yang dimiliki.

"Saya bukan termasuk tipe orang yang terlalu ekspresif. Seperti yang pernah saya katakan, saya merasa sangat bahagia. (sebelumnya) Saya selalu menekankan bahwa gelar LaLiga belum didapat, tetapi sekarang kami sudah meraihnya. Jadi saya bisa tersenyum lebar karena sudah bisa memenangi," tutur Zidane, dikutip laman resmi klub.

Leganes Siap Ladeni Los Blancos

Di sisi lain, Leganes menyatakan sudah siap meladeni kekuatan Los Blancos. Javier Aguirre selaku arsitek tuan rumah menyebut dirinya juga berharap Madrid tetap tampil full team dalam duel pemungkas ini.

Los Pepineros sendiri masih berada di zona degradasi dengan koleksi 35 poin. Mengusung ambisi bertahan di La Liga, kemenangan tetap menjadi incaran bagi Roque Mesa dan kawan-kawan meskipun lawan yang dihadapi adalah sang juara.

"Kami akan mencoba dengan segala kemampuan yang ada. Yakni meraih kemenangan pada pertandingan ini," tutur Aguirre, dilansir Marca, Jumat (17/7/2020).

"Saya berharap Madrid tampil seperti yang biasanya, dengan kekuatan terbaik yang dimiliki," tambah juru taktik asal Meksiko tersebut.

Prediksi Jalannya Laga

Real Madrid memiliki potensi meraih kemenangan dalam laga tandang ini. Menurut Whoscored, dengan rata-rata penguasaan bola sebesar 55 persen di Liga Spanyol 2019/2020, Los Blancos mampu melepaskan rerata 15 kali tembakan di tiap laga. Artinya, tim tamu diprediksi mampu menciptakan banyak peluang meskipun tampil tandang.

Sementara Leganes hanya menorehkan 44 persen saja untuk penguasaan bolanya. Selain itu, tuan rumah hanya melepaskan 11 kali tembakan untuk tiap laga. Meladeni sang juara La Liga, Los Pepineros perlu kerja keras demi mengamankan poin di kandang sendiri.

Jika saja Madrid menggunakan tim lapis kedua lantaran sudah pasti mendapatkan trofi juara, maka duel ini juga menjadi asa bagi Leganes yang berharap mendapatkan poin penuh demi misi bertahan di La Liga.

Perkiraan Susunan Pemain

Leganes (3-5-2): Ivan Cuellar; Rodrigo Tarin, Dimitrios Siovas, Chidozie Awaziem; Aitor Ruibal, Bryan Gil, Ruben Perez, Roque Mesa, Ibrahim Amadou; Miguel Angel Guerrero, Roger Assale.

Real Madrid (4-3-1-2): Thibaut Courtois; Daniel Carvajal, Raphael Varane, Sergio Ramos, Ferland Mendy; Federico Valverde, Toni Kroos, Casemiro; Luka Modric; Rodrygo, Karim Benzema.

Baca juga artikel terkait LIGA SPANYOL atau tulisan lainnya dari Beni Jo

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Beni Jo
Penulis: Beni Jo
Editor: Yantina Debora