Menuju konten utama

Prediksi Final Liga Champion 2021: Line-up Chelsea vs Man City

Prediksi Manchester City vs Chelsea final Liga Champions 2021: siapa yang akan menjadi juara UCL musim ini?

Prediksi Final Liga Champion 2021: Line-up Chelsea vs Man City
trofi liga champions. foto/shutterstock

tirto.id - Pertandingan final Liga Champions 2020/2021 antara Manchester City vs Chelsea bakal dihelat pada Minggu (30/5/2021) pukul 02.00 WIB. Dapat ditonton melalui siaran langsung SCTV, laga ini diprediksi bakal berlangsung alot.

Baik dari segi statistik pertandingan maupun komposisi pemain, kedua kesebelasan terbilang sama kuat.

Menurut catatan Who Scored, selama melakoni 12 laga UCL musim ini, baik Chelsea maupun City sama-sama menorehkan nilai konversi sebanyak 15 persen.

Sejak awal kompetisi hingga babak semi final, City mampu melakukan rerata 13,6 kali tembakan per laga. Dari sejumlah tembakan tersebut, sebanyak 2,1 gol berhasil mereka bukukan.

Sementara itu, Chelsea, meskipun melakukan lebih sedikit tembakan per laga (11,5 kali) mampu menghasilkan rerata 1,8 gol.

Namun, secara penguasaan lapangan, City jelas lebih unggul. Lini tengah The Citizens yang dikomando oleh Kevin De Bruyne mampu mencatatkan 90 persen operan sukses. Tingginya persentase operan tersebut membuat City sanggup menguasai 58 persen aliran bola.

Raihan tersebut tidak sepadan dengan Chelsea yang baru bisa mencatatkan 84 persen operan sukses dan 51 persen penguasaan bola.

Dengan data-data tersebut, artinya, permainan Chelsea terbilang lebih efektif, meskipun kurang prolifik.

Walakin, tetap saja penyelesaian akhir Timo Werner dan kolega perlu menjadi catatan khusus. Werner sendiri acap kali gagal mengonversi peluang di depan gawang menjadi gol.

Untuk mengantisipasi hal itu, pelatih Chelsea Thomas Tuchel bisa menurunkan striker kawakan Olivier Giroud. Toh, bomber asal Prancis tersebut sangat produktif di UCL musim ini. Total, 6 gol telah ia lesakkan dari 8 laga yang dimainkan, terbanyak dibanding pemain Chelsea lain.

Di lain pihak, City diprediksi bakal lebih banyak mengandalkan umpan terobosan pada laga nanti. Pasalnya, Pep Guardiola punya banyak pemain dengan kecepatan di atas rata-rata. Sebut saja Raheem Sterling, Sergio Aguero, Bernardo Silva, Gabriel Jesus, dan Riyad Mahrez.

Selain itu, jika menilik statistik Liga Inggris (EPL), Kevin De Bruyne menjadi pemain paling sering melakukan umpan terobosan, yakni sebanyak 13 kali.

Selain penyerangan, laga nanti juga bakal menjadi ajang adu kuat lini pertahanan masing-masing tim. Dari 12 laga di UCL, City merupakan tim dengan jumlah kebobolan paling sedikit, yakni 4 kali.

Tidak berbeda dengan City, The Blues juga tercatat baru kebobolan 4 kali di UCL musim ini.

Apalagi, setelah kehadiran Thomas Tuchel di pertengahan musim, lini bertahan Chelsea semakin solid. Strategi 3 bek yang diterapkan Tuchel sangat cocok untuk Chelsea.

"Saya pikir tim berubah total dalam hal pendekatan permainan. Kami lebih percaya diri, solid di lini belakang dan tidak banyak kebobolan, pemain lawan kesulitan menciptakan peluang," terang gelandang Chelsea, Mateo Kovacic.

Perkiraan Susunan Pemain

Man City: Ederson; Kyle Walker, John Stones, Ruben Dias, Oleksandr Zinchenko; Bernardo Silva, Rodrigo, Ilkay Gundogan; Riyad Mahrez, Phil Foden, Kevin De Bruyne.

Chelsea: Edouard Mendy; Cesar Azpilicueta, Thiago Silva, Antonio Rudiger; Reece James, N’Golo Kante, Jorginho, Ben Chilwell; Mason Mount, Timo Werner; Kai Havertz.

Skor Head to Head Man City vs Chelsea

08/05/2021: Man City vs Chelsea 1-2

17/04/2021: Chelsea vs Man City 1-0

03/01/2021: Chelsea vs Man City 1-3

25/06/2020: Chelsea vs Man City 2-1

23/11/2020: Man City vs Chelsea 2-1

5 Pertandingan Terakhir Manchester City

05/05/21: Man City vs PSG 2-0

08/05/21: Man City vs Chelsea 1-2

15/05/21: Newcastle vs Man City 3-4

19/05/21: Brighton vs Man City 3-2

23/05/21: Man City vs Everton 5-0

5 Pertandingan Terakhir Chelsea

23/05/2021: Aston Villa vs Chelsea 2-1

18/05/2021: Chelsea vs Leicester 2-1

15/05/2021: Chelsea vs Leicester 0-1

13/05/2021: Chelsea vs Arsenal 0-1

08/05/2021: Manchester City vs Chelsea 1-2

Live Streaming Final UCL Man City vs Chelsea

Pertandingan final UCL antara Man City vs Chelsea dapat disaksikan melalui siaran langsung SCTV dan live streaming Vidio. Duel di Stadion Dragão, Portugal, itu akan kick off pada Minggu (30/5/2021), pukul 02.00 WIB.

Anda bisa menyaksikan laga tersebut di Vidio.com dengan cara mengaktifkan paket berlangganan Rp19.000 untuk 7 hari, Rp29.000 untuk 30 hari, atau Rp199.000 untuk 1 tahun. Melalui Vidio Premier, penggemar sepak bola pun bisa menyaksikan laga-laga menarik lainnya di kompetisi elite Eropa.

LINK LINK STREAMING DI SCTV

LINK LIVE STREAMING DI VIDIO

Baca juga artikel terkait LIGA CHAMPIONS 2021 atau tulisan lainnya dari Muhammad Fadli Nasrudin Alkof

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Muhammad Fadli Nasrudin Alkof
Penulis: Muhammad Fadli Nasrudin Alkof
Editor: Ibnu Azis