tirto.id - Jadwal Barcelona vs Real Madrid di El Clasico La Liga Spanyol digelar pada Minggu (28/10/2018) pukul 22.15 WIB. Pertandingan di Stadion Camp Nou ini menampilkan dua sisi yang kontras. Barca ada di puncak klasemen, sedangkan Madrid di urutan ketujuh.
Barcelona dan Real Madrid sama-sama menang dalam laga terakhir menjelang El Clasico. Blaugrana menekuk Inter Milan dengan skor telak 2-0, sedangkan Los Blancos harus bersusah payah untuk menaklukkan Viktoria Plzen 2-1 di Santiago Bernabeu.
Real Madrid memang mengakhiri paceklik kemenangan mereka, yang sempat berjalan selama lima laga beruntun. Namun, tim asuhan Julen Lopetegui masih belum terlihat meyakinkan, terutama setelah kehilangan Cristiano Ronaldo musim panas lalu. Posisi Lopetegui sendiri kemungkinan bakal ditentukan dari hasil El Clasico kali ini.
"Kami memenangi laga Liga Champions yang penting untuk mengakhiri rentetan hasil buruk. Keberhasilan memberikan perasaan aman, nyaman, dan kami tahu bisa tampil bagus," kata Lopetegui menganalisis kondisi timnya dalam konferensi pers pada Selasa (23/10).
Barcelona sebenarnya mengalami kerugian yang lebih besar daripada Real Madrid. Mereka tidak hanya kehilangan duo Samuel Umtiti dan Thomas Vermaelen di jantung pertahanan. Lionel Messi tidak dapat pula tampil dengan kondisi tangannya yang cedera.
Pelatih Ernesto Valverde yang selama ini terus melakukan rotasi, kemungkinan akan kembali mengubah susunan pemain dalam laga ini. Ia juga belum tentu memakai pola 4-3-3. Memasang 4-4-2, dengan memasukkan Arturo Vidal di lini tengah bisa menjadi pilihan.
Sementara itu, Real Madrid juga bukan tidak mungkin memakai cara yang sama. Julen Lopetegui ada dalam dua pilihan. Jika ingin memasang Marco Asensio di kiri, maka formasi idealnya adalah 4-3-3. Namun, ia bisa meminjam kebebasan Isco di lini tengah untuk formasi 4-3-1-2 yang disukai oleh Zinedine Zidane, pelatih yang digantikannya.
Menjelang laga ini, Rafael Marquez, legenda Barcelona melihat ada keunggulan yang dimiliki tuan rumah. Bukan cuma karena performa yang lebih baik, tetapi juga karena tim sudah membuktikan bisa menang tanpa Lionel Messi.
"Barca dalam bentuk yang bagus, dan mungkin memiliki sedikit keuntungan soal moral tim. Tapi laga ini berbeda dibandingkan yang lain. Melawan Inter, tim ini menunjukkan punya banyak kualitas," kata Marquez dikutip situs resmi Barcelona pada Sabtu (27/10).
Perkiraan Susunan Pemain
Barcelona (4-3-3): Marc Andre ter Stegen; Sergi Roberto, Gerard Pique, Clement Lenglet, Jordi Alba; Ivan Rakitic, Sergio Busquets, Arthur; Rafinha, Luis Suarez, Philippe Coutinho
Real Madrid (4-3-3): Thibaut Courtois; Nacho, Raphael Varane, Sergio Ramos, Marcelo; Luka Modric, Casemiro, Toni Kroos; Gareth Bale, Karim Benzema, Isco
Rekor Head to Head (H2H)
06-05-2018 Barcelona vs Real Madrid 2-2
23-12-2017 Real Madrid vs Barcelona 0-3
16-08-2017 Real Madrid vs Barcelona 2-0
13-08-2017 Barcelona vs Real Madrid 1-3
30-07-2017 Real Madrid vs Barcelona 2-3
Prediksi Pertandingan
Barcelona tidak terkalahkan dalam lima pertandingan terakhir dalam jadwal padat yang dipenuhi tim elite sepanjang Oktober. Mereka terbukti bisa mengalahkan Tottenham, Sevilla, dan Inter Milan.
Selain itu Barca bisa bermain imbang kontra Valencia di Mestalla. Dengan demikian, meski pendekatan rotasi pemain Ernesto Valverde seakan terlihat kurang ideal, timnya mampu meraih poim besar di partai-partai penting.
Sebaliknya, kemenangan Real Madrid atas Viktoria Plzen bukan apa-apa. Tim asuhan Julen Lopetegui musim ini terbukti kalah dan seri dari Atletico Madrid, seri kontra Athletic Bilbao, dan kalah telak 3-0 dari Sevilla.
Empat dari lima kekalahan Los Blancos sejauh ini terjadi di partai tandang. Jadi, mereka akan sulit menaklukkan Camp Nou.
Editor: Fitra Firdaus