tirto.id - Prediksi Brighton & Hove Albion vs Tottenham Hotspur dalam lanjutan jadwal Liga Inggris 2021/2022 pekan ini, mengarah untuk keunggulan tim tamu. Duel di Stadion Falmer markas Brighton dapat disaksikan melalui live streaming Mola TV, pada Kamis (17/3/2022), jam tayang pukul 02.30 WIB.
Kedua tim sama-sama menelan hasil minor dalam laga EPL pekan lalu. Tottenham kalah 3-2 saat melawat ke markas Manchester United di Stadion Old Trafford. Sedangkan Brighton tumbang 0-2 di kandang sendiri ketika menjamu Liverpool.
Saat ini Spurs menduduki peringkat 8 klasemen Liga Inggris, dengan koleksi 45 poin dari 27 laga. Untuk menembus posisi 4 besar alias zona Liga Champion (UCL) Tottenham harus mengejar defisit 6 angka, yang kini diduduki Arsenal dengan 51 poin dari 26 laga.
Di sisi lain, bagi Brighton kekalahan 0-2 dari dari Liverpool pekan lalu kian memperparah catatan buruk musim ini. The Seagulls selalu kalah dalam 5 pertandingan terakhir di EPL. Bahkan dalam periode tersebut mereka hanya sanggup melesakkan 1 gol, namun harus kebobolan 11 kali.
Prediksi Brighton vs Tottenham
Dari sisi performa di atas lapangan, strategi menyerang yang diterapkan Brighton sebenarnya tidak terlalu buruk. Hal itu bisa dilihat dari rata-rata tiap pertandingan skuad asuhan Graham Potter mampu melepaskan 12,4 kali tembakan. Hanya saja tingkat penyelesaian akhir mereka relatif buruk.
Tingginya rasio tembakan yang dimiliki Brighton, ternyata tidak berbanding lurus dengan perolehan golnya. Nilai rata-rata gol Neal Maupay dan kawan-kawan per laga hanya mencapai 0,9 alias 7 persen.
Brighton juga kerap kali hanya mengandalkan Maupay untuk usaha menjebol gawang lawan. Jika diakumulasi sepanjang musim ini ia sudah menyumbang 8 gol dan 2 assist.
Akan tetapi jika dicermati lebih jauh, kontribusi Maupay sepanjang musim ini juga belum konsisten. Bahkan, rating yang diberikan oleh Whoscored hanya 6,58 untuk penyerang 25 tahun itu.
Pelatih Graham Potter sampai saat ini juga terkesan belum bisa menemukan opsi lain di samping Maupay. Boleh dibilang Maupay selalu dipasang sebagai andalan di lini serang.
Akibatnya ketika ia mengalami kebuntuan, maka seluruh tim terkena imbas. Hal ini terlihat dalam 5 laga terakhir Brighton yang mengalami tren buruk, saat Maupay gagal menyumbang gol.
Situasi berbeda terjadi di kubu Tottenham. Di bawah asuhan Antonio Conte, Spurs bermain lebih dinamis ketika menyerang. Conte berusaha membentuk skuadnya agar piawai melancarkan serangan dengan berbagai varian strategi.
Spurs juga punya para penyerang gesit. Hal ini memudahkan mereka untuk menerapkan skema serangan balik, maupun alur serangan dari sisi sayap. Tak hanya itu, Tottenham juga memiliki sejumlah pemain dengan kualitas tendangan jarak jauh yang baik. Mereka relatif bagus ketika memanfaatkan situasi tendangan bebas.
Son Heung-Min adalah salah satu penyerang Spurs yang wajib mendapat perhatian khusus dari barisan belakang Brighton. Performa pemain asal Korea Selatan itu cukup konsisten musim ini. Tidak heran jika Whoscored memberi rating tinggi: 7,31.
Hampir dalam setiap pertandingan, Son berperan besar bagi timnya. Ia memiliki catatan jumlah tembakan terbanyak kedua di tim, setelah sang ujung tombak Harry Kane. Son juga memiliki catatan keypass yang paling tinggi di skuad Spurs, yakni 2,0.
Perkiraan Susunan Pemain Brighton vs Tottenham
Di kubu tuan rumah Brighton, Adam Webster dikabarkan sudah pulih dari cedera. Akan tetapi pelatih Graham Potter mengatakan jika pemain berposisi bek tersebut baru bisa kembali usai jadwal jeda internasional.
Di sektor tengah skuad The Seagulls, Adam Lallana akan digantikan oleh Jakub Moder. Pada pertandingan pekan lalu, Lallana yang baru bermain 8 menit dipaksa keluar karena cedera.
Sementara tim tamu Tottenham tidak memiliki tambahan cedera baru jelang lawatan ke Stadion Falmer. Deretan pemain absen masih diisi Japhet Tanganga, Oliver Skipp, Ryan Sessegnon.
Performa Spurs saat kalah 3-2 di markas Manchester United pekan lalu sebenarnya juga tidak terlalu buruk. Mereka sanggup mengimbangi serangan tim lawan, bahkan sempat 2 kali menyamakan kedudukan.
Oleh karenanya Conte kemungkinan besar masih mempertahankan starting line-up seperti laga kontra Man United pekan lalu.
Brighton (4-2-3-1): Robert Sanchez; Tariq Lamptey, Joel Veltman, Lewis DunkMar Cucurella; Steven Alzate, Yves Bissouma; Danny Welbeck, Jakub Moder, Leandro Trossard; Neal Maupay | Pelatih: Graham Potter
Tottenham (3-4-3): Hugo Lloris; Cristian Romero, Eric Dier, Ben Davies; Matt Doherty, Rodrigo Bentancur, Pierre-Emile Hojbjerg, Sergio Reguilon; Dejan Kulusevski, Harry Kane, Son Heung-Min | Pelatih: Antonio Conte
Head to Head (H2H) Brighton vs Tottenham
Tottenham relatif lebih diunggulkan ketimbang Brighton, jika merujuk hasil 5 pertemuan terakhir kedua tim. Dalam periode itu Spurs mengemas 3 kemenangan, dan 2 laga lain menjadi milik The Seagulls.
AKan tetapi dalam 2 pertemuan teranyar di markas lawan, Tottenham terlihat kesulitan. Spurs selalu menelan kekalahan dalam 2 kesempatan bertandang ke Stadion Falmer sejak 2019.
Hasil 5 Pertemuan Terakhir Brighton vs Tottenham
06/02/22, Tottenham Hotspur vs Brighton & Hove Albion 3-1
01/02/21, Brighton & Hove Albion vs Tottenham Hotspur 1-0
02/11/20, Tottenham Hotspur vs Brighton & Hove Albion 2-1
26/12/19, Tottenham Hotspur vs Brighton & Hove Albion 2-1
05/10/19, Brighton & Hove Albion vs Tottenham Hotspur 3-0
Hasil 5 Laga Terakhir Brighton
16/02/22, Manchester United vs Brighton & Hove Albion 2-0
19/02/22, Brighton & Hove Albion vs Burnley 0-3
26/02/22, Brighton & Hove Albion vs Aston Villa 0-2
05/03/22, Newcastle United vs Brighton & Hove Albion 2-1
12/03/22, Brighton & Hove Albion vs Liverpool 0-2
Hasil 5 Laga Terakhir Tottenham
24/02/22, Burnley vs Tottenham Hotspur 1-0
26/02/22, Leeds United vs Tottenham Hotspur 0-4
02/03/22, Middlesbrough vs Tottenham Hotspur 1-0
08/03/22, Tottenham Hotspur vs Everton 5-0
13/03/22, Manchester United vs Tottenham Hotspur 3-2
Live Streaming Brighton vs Tottenham di Mola TV
Duel Brighton vs Tottenham dalam lanjutan jadwal Liga Inggris 2021/2022 pekan ini dapat disaksikan melalui live streaming Mola TV. Terdapat pilihan paket berlangganan untuk menyaksikan tayangan Mola TV.
Untuk langganan 1 bulan, Anda bisa memilih paket Entertainment + Sports Single Stream dengan harga Rp60.000. Paket durasi 1 tahun tersedia dengan harga mulai Rp576.000.
Dengan berlangganan paket Mola TV, pengguna tidak hanya bisa menyaksikan tayangan sepak bola, tetapi juga kompetisi olahraga lain. Di antaranya adalah UFC, Nascar Cup Series, Smack Down, PGA Tour Golf, dan lain sebagainya.
Penulis: Fadli Nasrudin
Editor: Oryza Aditama