Menuju konten utama
Jadwal Liga 1 2021 Terbaru

Prediksi Barito Putera vs Borneo FC, Jadwal Liga 1, Jam Tayang Live

Prediksi Barito Putera vs Borneo FC, dalam Jadwal Liga 1 terbaru: laga berlangsung sengit. Jam tayang live Barito vs Borneo pada Jumat malam (14/1/2022).

Prediksi Barito Putera vs Borneo FC, Jadwal Liga 1, Jam Tayang Live
Pesepak bola Barito Putera Aleksandar Rakic (tengah) berebut bola dengan pesepak bola Borneo FC Javlon Guseynov (kanan) dalam pertandingan pekan ketiga Liga 1 2020-2021 di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, Jumat (17/9/2021). ANTARA FOTO/Aditya Pradana Putra/hp.

tirto.id - Prediksi Barito Putera vs Borneo FC, dalam jadwal Liga 1 2021-2022 pekan ini, menunjukkan laga berpotensi seru dan alot. Berdasarkan jadwal Liga 1 Indonesia terbaru, jam tayang live Barito Putera vs Borneo FC di Vidio dimulai pukul 18.15 WIB, Jumat malam, 14 Januari 2022.

Pertandingan di Stadion Kompyang Sujana, Denpasar, Bali tersebut diperkirakan berjalan sengit karena kedua tim sama-sama membutuhkan kemenangan. Barito Putera dan Borneo FC perlu menambah poin supaya posisi mereka di klasemen Liga 1 Indonesia 2021-2022 bisa terkerek.

Saat ini, Borneo FC menduduki peringkat 8 di klasemen Liga 1, berkat perolehan 27 poin dari 18 laga. Sementara itu, Barito Putera masih terseok di papan bawah: baru mengumpulkan 15 poin dan berada di posisi ke-16.

Bagi Barito, kemenangan atas Borneo FC sangat penting karena bisa membuat mereka keluar dari zona degradasi. Jika gagal, tim yang kini dilatih Rahmad Darmawan tersebut bakal tetap tertahan di zona merah.

Prediksi Barito Putera vs Borneo FC di Liga 1 Pekan Ini

Menghadapi Borneo FC, Barito Putera bakal diperkuat oleh 2 pemain asing baru, yakni Bruno Matos dan Renan Alves. Barito Putera tentu ingin mengakhiri rangkaian hasil buruk yang mereka dapatkan dalam 5 pertandingan terakhir, yakni 4 kali kalah, termasuk tumbang 3-0 dari Bali United di laga terbaru.

Renan Alves dan Bruno Matos baru tiba di Indonesia awal Januari 2022. Setelah menjalani karantina di Jakarta selama beberapa hari, mereka baru bergabung dengan skuad Barito yang berlatih di Bali pada 11 Januari lalu.

Kehadiran 2 pemain itu diharapkan bisa membikin performa skuad Laskar Antasari lebih menanjak. CEO PS Barito Putera, Hasnuryadi Sulaiman mengharapkan 2 pemain asing tersebut bisa segera beradaptasi dengan tim.

"Keduanya didatangkan ke Barito Putera untuk memperkuat organisasi permainan tim, khususnya yang menjadi fokus pembenahan dari pelatih," kata Hasnuryadi dalam siaran resmi Barito pada Selasa (11/1/2022).

Sementara itu, Borneo FC juga belum menunjukkan performa yang konsisten, meski berhasil menempati posisi lebih baik di klasemen. Borneo tercatat gagal meraih poin penuh dalam 3 pertandingan terakhir setelah meraih 5 kemenangan.

"Evaluasi sudah kami lakukan, dan kami melihat rekaman video hasil pertandingan melawan Persik, dan semua pemain mengetahui apa yang harus dievaluasi," kata asisten pelatih Ahmad Amiruddin.

Unggul jauh dari segi peringkat di klasemen tidak membuat kubu Borneo meremehkan sang lawan dalam Derby Kalimantan. Menurut Manajer Borneo FC, Dandri Dauri, skuad Pesut Etam perlu bermain dengan fokus agar tidak kehilangan peluang untuk menang.

"Saya minta semua elemen tim fokus bersiap melawan Barito Putera. Mereka salah satu tim yang punya motivasi bagus. Perlu ekstra kerja keras jika ingin meraih kemenangan," kata Dandri, dilansir laman PT LIB.

"Kualitas materi pemain Barito sangat berubah di putaran kedua. Kami tidak bisa meremehkan lawan," imbuh dia.

Dalam catatan Dandri, skuad Borneo FC perlu membenahi soliditas lini pertahanan sekaligus mempertajam sektor pertahanan. Sebab, dalam laga terakhir Borneo, banyak peluang gagal dikonversi menjadi gol sehingga hanya bisa bermain imbang 1-1 saat melawan Persik.

Head to Head Barito Putera vs Borneo FC

Dalam 5 pertandingan terakhir kedua tim, Borneo FC dan Barito Putera sama-sama meraih 2 kemenangan. Satu laga lain, yang berlangsung pada September 2021 lalu atau saat pekan ke-3 Liga 1 2021-2022, berakhir dengan skor imbang.

Dalam laga terakhir Borneo kontra Barito tersebut, pertandingan berlangsung alot. Barito sempat unggul terlebih dahulu melalui gol dari Muhammad Luthfi pada menit ke-62. Gol balasan Borneo baru lahir pada menit 83 berkat aksi Fransisco Wagsley. Gol Borneo tercipta tak lama setelah Barito mesti berlaga dengan 10 pemain karena Bayu Pradana terkena hukuman kartu merah.

Hasil 5 Laga Terakhir Barito Putera vs Borneo FC

17/09/21: Borneo FC vs Barito Putera 1-1

31/10/19: Barito Putera vs Borneo FC 1-0

18/07/19: Borneo FC vs Barito Putera 4-3

30/11/18: Barito Putera vs Borneo FC 1-0

16/07/18: Borneo FC vs Barito Putera 2-1

Hasil 5 Pertandingan Terakhir Barito Putera

09/01/22: Bali United vs Barito Putera 3-0

12/12/21: Persita vs Barito Putera 0-1

08/12/21: Barito Putera vs Persik 0-2

04/12/21: Persebaya vs Barito Putera 2-0

28/11/21: Barito Putera vs Madura United 0-3

Hasil Pertandingan Terakhir Borneo FC

08/01/22: Borneo FC vs Persik 1-1

14/12/21: Madura United vs Borneo FC 2-2

10/12/21: Borneo FC vs Arema FC 1-2

05/12/21: Persiraja vs Borneo FC 0-2

29/11/21: Borneo FC vs Persija 2-1

Prediksi Susunan Pemain Barito Putera vs Borneo FC

Skuad Barito Putera asuhan Rahmad Darmawan diprediksi bermain dengan skema 4-4-2 dan mengandalkan Bruno Matos, serta Guy Junior, di lini depan.

Sebaliknya, tim Borneo FC yang dilatih Risto Vidakovic, diprekirakan bakal bermain dengan formasi 4-3-3. Mereka akan mengandalkan Francisco Wagsley (Torres), untuk mencetak gol.

Susunan pemain Barito Putera dan Borneo FC di pertandingan Liga 1 pekan ini diprekirakan sebagai berikut:

Barito Putera (4-4-2): Aditya Harlan; Bagas Kaffa, Renan Alves, Dandi Maulana, Nazar Nurzaidin; Abrizal Umanailo, Yoo Hyun-Goo, Luthfi Kamal, Rizky Pora; Bruno Matos, Guy Junior | Pelatih: Rahmad Darmawan.

Borneo FC (4-3-3): Gianluca Pandenuwu; Rifad Marasabessy, Nurdiansyah, Wildansyah, Leo Guntara; Wahyudi Hamisi, Jonathan Bustos, Hendro Siswanto; Wawan Febrianto, Francisco Torres, Muhammad Amrullah | Pelatih: Risto Vidakovic.

Link Live Streaming Barito Putera vs Borneo FC di Vidio

Jika tidak ada perubahan jadwal pertandingan Barito Putera vs Borneo FC dalam lanjutan Liga 1 dapat disaksikan melalui live streaming Vidio Premier.

Untuk mengakses siaran Vidio Premier, penggemar sepak bola dapat berlangganan paket Rp19.000 per minggu, Rp29.000, per bulan, dan Rp199.000 per tahun.

Dengan paket Vidio Premier, Anda dapat menonton pertandingan Liga 1, Liga Italia, Liga Spanyol, Liga Perancis, dan kompetisi sepak bola menarik lainnya.

LINK LIVE STREAMING BARITO PUTERA VS BORNEO FC

Baca juga artikel terkait LIGA 1 2021-2022 atau tulisan lainnya dari Permadi Suntama

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Permadi Suntama
Penulis: Permadi Suntama
Editor: Addi M Idhom