Menuju konten utama

Prediksi Bali Utd vs Arema Piala Presiden 2024, Line-up, Live TV

Prediksi Bali Utd vs Arema Piala Presiden 2024: laga debut pilar asing. Cek perkiraan line-up pemain, skor h2h, dan live TV.

Prediksi Bali Utd vs Arema Piala Presiden 2024, Line-up, Live TV
Pesepak bola Bali United Rahmat Arjuna (kiri) berebut bola dengan pesepak bola Borneo FC Samarinda Leo Guntara (kanan) saat pertandingan leg pertama perebutan tempat ketiga Championship Series Liga 1 2023/2024 di Stadion Kapten I Wayan Dipta Gianyar, Bali, Sabtu (25/5/2024). ANTARA FOTO/Fikri Yusuf/aww.

tirto.id - Prediksi Bali Utd vs Arema Piala Presiden 2024 pada Minggu, 21 Juli 2024, berpotensi bisa dimenangkan Serdadu Tridatu berdasarkan head to head (h2h). Line-up pemain berpeluang diisi sejumlah pilar anyar. Laga dari Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, dapat disaksikan melalui live TV Indosiar dan Vidio, mulai pukul 15.30 WIB.

Laga perdana Grup B Piala Presiden 2024 diprediksi berlangsung alot. Bali United dan Arema FC sama-sama melakukan perombakan besar-besaran jelang bergulirnya kompetisi Liga 1 2024/2025.

Arema FC mendatangkan Joel Cornelli sebagai pelatih anyar. Tim Singo Edan mengganti sebagian besar skuad, terutama masuknya 5 legiun asing.

Sementara Bali United memilih untuk tetap mempertahankan Stefano ‘Teco’ Cugurra selaku juru taktik. Namun, Teco kemungkinan tak akan mudah mempertahankan ritme permainan. Ia ditinggal sederet pemain kunci, seperti 3 pilar impor.

Prediksi Bali Utd vs Arema Piala Presiden 2024 Grup B

Arema mempunyai persiapan lebih baik. Mereka sudah memulai latihan perdana sejak Senin, 24 Juni 2024. Bali United baru menggeber latihan pada Jumat, 2 Juli 2024.

Joel Cornelli, pelatih Arema, belum pernah menukangi tim di Indonesia. Di lain sisi, banyak penggawa anyar yang dituntut segera beradaptasi.

Pada musim ini, Arema mendatangkan Bo Kyung Choi dan Willian Marcilio. Kemudian Thales Lira, Lucas Frigeri, dan Dalberto. Empat nama pertama sudah bergabung dalam sesi latihan awal Juli. Sementara Dalberto baru diumumkan pada pertengahan Juli.

Dalberto, eks bomber Madura United, diharapkan bisa cepat menyesuaikan diri lantaran sudah terbiasa dengan kondisi di Indonesia. Sedangkan Bo Kyung Choi dan Willian Marcilio baru kali ini membela tim Liga 1.

Arema meyakini persiapan jelang Piala Presiden 2024 sudah cukup matang. Singo Edan optimistis mendapatkan hasil positif di laga pembuka. Klub asal Malang selama ini menggelar latihan di Bali, yang menjadi lokasi laga Grup B sekaligus kandang musim 2024/2025.

"Untuk turnamen Piala Presiden ini pastinya Arema FC menyambut sangat baik. Artinya, yang pertama tim kami bertepatan sedang mengadakan pemusatan latihan di Bali dan melakukan uji coba di sana," kata Yusrinal Fitriandi, General Manager Arema, seperti dikutip laman Piala Presiden.

Arema percaya diri tradisi Piala Presiden selalu berpihak kepada tim. Singo Edan meraih juara sebanyak 3 kali, termasuk secara beruntun pada 2019 dan 2022. Alhasil, mereka kini mengincar trofi ke-4.

"Tentunya juara ke-4 akan menjadi semangat yang bagus untuk kepercayaan diri tim menatap musim yang baru," lanjut Yusrinal.

Stefano Cugurra, pelatih Bali United, mengaku tak terlalu yakin dengan persiapan tim. Dengan waktu yang singkat, Serdadu Tridatu mesti menyesuaikan diri lewat sejumlah perubahan.

"Kami baru memulai latihan dan tim belum komplet. Pada awal program, kami fokus pada latihan fisik, tetapi setelah melihat jadwal Piala Presiden, kami akan mulai fokus untuk latihan teknik dan taktik buat tim ini," ujar Teco, seperti dikutip laman Piala Presiden.

Pada musim mendatang Bali United hanya mempertahankan 3 legiun asing. Di antaranya Adilson Maringa, Elias Dolah, dan Privat Mbarga.

Nama baru yang didatangkan terdiri dari Brandon Wilson, Kenzo Nambu, Everton Nascimento, dan Mitsuru Maruoka. Hanya Brandon Wilson saja yang belum pernah merumput di Indonesia. Sisanya pernah bermain di Liga 1.

Prediksi Susunan Line-up Bali United vs Arema FC

Bali United berpotensi mengandalkan sejumlah pilar musim lalu. Privat Mbarga bisa mengawal barisan depan. Elias Dolah berada di sektor belakang. Adilson Maringa mengawal mistar gawang. Sejumlah nama anyar juga layak dicoba.

Arema FC bisa jadi langsung memainkan Bo Kyung Choi, Willian Marcilio, Thales Lira, Lucas Frigeri, serta Dalberto.

Bali United (4-4-2): Adilson Maringa; Ricky Fajrin, Elias Dolah, Andhika Wijaya, Novri Setiawan; Irfan Jaya, Brandon Wilson, Luthfi Kamal, Kenzo Nambu; Everton, Privat Mbarga. Pelatih: Stefano Cugurra.

Arema FC (4-3-3): Lucas Frigeri; Achmad Syarif, Bo-kyeong Choi, Thales Lira, John Alfarisi; Jayus Hariono, M Shulton, Dendi Santoso; Willian Marcilio, Dedik Setiawan, Charles Lokolingoy. Pelatih: Joel Cornelli.

Head to Head (H2H) Bali United vs Arema FC

Bali United tampil mendominasi dalam 5 perjumpaan terbaru kontra Arema FC. Serdadu Tridatu meraih 4 kemenangan. Singo Edan hanya sekali unggul.

  • 04/12/23 Bali Utd vs Arema FC 3-2
  • 21/07/23 Arema FC vs Bali Utd 1-3
  • 27/03/23 Arema FC vs Bali Utd 1-3
  • 13/08/22 Bali Utd vs Arema FC 1-2
  • 15/03/22 Bali Utd vs Arema FC 2-1

Hasil 5 Pertandingan Terakhir Bali United

  • 30/05/24 Borneo vs Bali Utd 4-2
  • 25/05/24 Bali Utd vs Borneo 0-0
  • 18/05/24 Persib vs Bali Utd 3-0
  • 14/05/24 Bali Utd vs Persib 1-1
  • 30/04/24 Persita vs Bali Utd 4-2

Hasil 5 Pertandingan Terakhir Arema FC

  • 30/04/24 Madura Utd vs Arema FC 0-0
  • 25/04/24 Arema FC vs PSM 3-2
  • 21/04/24 Borneo vs Arema FC 1-2
  • 15/04/24 PSS vs Arema FC 4-1
  • 27/03/24 Arema FC vs Persebaya 0-1

Live Streaming Bali United vs Arema FC Piala Presiden 2024

Live streaming Bali United vs Arema FC Piala Presiden 2024 laga pembuka Grup B dapat disaksikan melalui Vidio, di samping tayangan TV Indosiar. Laga ini berlangsung di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, pada Minggu, 21 Juli 2024, jam tayang pukul 15.30 WIB.

Siaran 16 pertandingan Piala Presiden 2024 bisa didapatkan secara streaming dengan mengaktifkan paket berbayar di layanan over the top Vidio.

Link Live Streaming Bali United vs Arema FC Piala Presiden 2024

*Jadwal pertandingan dan siaran Bali United vs Arema FC dapat berubah sewaktu-waktu sesuai dengan kebijakan pemegang hak siar.

Baca juga artikel terkait PIALA PRESIDEN 2024 atau tulisan lainnya dari Dicky Setyawan

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Dicky Setyawan
Penulis: Dicky Setyawan
Editor: Beni Jo & Oryza Aditama