tirto.id - Prediksi Atletico Madrid vs Athletic Bilbao di Liga Spanyol 2024/2025, hari Minggu, (2/3/2025) bakal jadi misi Los Rojiblancos geser Real Madrid di tangga klasemen. Laga pekan 26 LaLiga Spanyol bisa disaksikan secara live via Vidio dan beIN Sports Connect mulai pukul 03.00 WIB.
Atletico Madrid bakal menjamu Athletic Bilbao di Metropolitano Stadium, Madrid pada Minggu dini hari. Los Rojiblancos wajib meraih kemenangan untuk menjaga kans gelar juara LaLiga musim ini.
Atletico Madrid punya bekal bagus jelang laga akhir pekan ini. Tim besutan Diego Simeone punya rekor 9 laga belum pernah kalah di semua kompetisi. Kini, Atletico berada di peringkat 3 dengan raihan 53 poin, defisit 1 poin dari Barcelona dan Real Madrid di peringkat 1 & 2 (54 poin).
Di sisi lain, Athletic Bilbao bukanlah lawan yang mudah dikalahkan. Les Lones belum terkalahkan dalam 16 pertandingan terakhir di LaLiga musim ini. Tim besutan Ernesto Valverde menempati peringkat 4 klasemen dengan koleksi 48 poin.
Prediksi Atletico Madrid vs Athletic Bilbao di LaLiga 2024/2025
Jadwal Atletico Madrid vs Athletic Bilbao di LaLiga 2024/2025 pekan 26 digelar hari Minggu, (2/3/2025) mulai pukul 03.00 WIB. Live streaming laga di Metropolitano Stadium, Madrid dapat ditonton via Vidio dan beIN Sports Connect.
Atletico Madrid memiliki catatan relatif bagus dalam 5 pertandingan terakhir di LaLiga. Los Rojiblancos membukukan 2 kali menang dan 3 laga imbang, serta menempatkan mereka di peringkat 3 klasemen dengan raihan 53 poin.
Tim besutan Diego Simeone mengusung misi menggeser Barcelona dan Real Madrid di tangga klasemen. Antoine Griezmann dan kawan-kawan wajib meraih 3 poin untuk menjaga peluang meraih gelar juara Liga Spanyol musim ini.
Setelah pertandingan kontra Bilbao pekan ini, Atletico Madrid akan melakoni laga leg 1 babak 16 besar UCL melawan Real Madrid hari Rabu, (5/3/2025) di Santiago Bernabeu. Kemenangan atas Bilbao dapat menjadi motivasi tersendiri bagi Los Rojiblancos jelang derby Madrid.
Di kubu seberang, Athletic Bilbao juga tengah dalam tren positif jelang laga tandang di markas Atletico Madrid. Skuad asuhan Ernesto Valverde belum terkalahkan 16 pertandingan terakhir di liga. Pekan lalu, Bilbao mampu menang besar atas Real Valladolid dengan skor 7-1.
Saat ini, Les Leones menghuni peringkat 4 klasemen dengan koleksi 48 poin, terpaut 5 angka dari Atletico di peringkat 2 (53 poin). Tambahan 3 poin dari laga pekan ini bakal menguatkan posisi mereka di zona Eropa dan memangkas jarak dari Atletico.
Kendati demikian, Bilbao sedang dilanda kabar buruk beberapa pemain mereka. Nico Williams dikabarkan terjangkit virus flu, serta Oihan Sancet yang mengalami gangguan cedera.
Hasil laga Atletico Madrid vs Athletic Bilbao sangat krusial bagi kedua tim. Atletico jelas menargetkan 3 poin guna menggeser Barca dan Madrid di tangga klasemen. Sementara Bilbao juga mengincar hal yang sama untuk mempetahankan posisi 4 besar.
Prediksi Susunan Pemain Atletico Madrid vs Athletic BilBao LaLiga 2024/2025
Atletico Madrid berpotensi tidak bisa diperkuat oleh Caesar Azpilicueta dan Koke karena mengalami gangguan cedera. Pelatih Diego Simeone kemungkinan akan menurunkan skuad utama dengan Antoin Griezmann dan Julian Alvarez sebagai ujung tombak lini depan.
Sementara Athletic Bilbao terancam kehilangan pemain andalan mereka Nico Williams lantaran penyakit flu dan masih dalam tahap pemeriksaan. Les Leones juga berpotensi kehilangan Oihan Sancet yang mengalami cedera paha.
Atletico Madrid (4-4-2): Jan Oblak; Nahuel Molina, Clement Lenglet, Robin Le Normand, Javi Galan; Giuliano Simeone, Rodrigo De Paul, Conor Gallagher, Samuel Lino; Antoine Griezmann, Julian Alvarez. Pelatih: Diego Simeone.
Athletic Bilbao (4-2-3-1): Julen Agirrezabala; Oscar de Marcos, Dani Vivian, Aitor Paredes, Yuri Berchiche; Mikel Vesga, Mikel Jauregizar; Inaki Williams, Alex Berrenguer, Nico Williams; Gorka Guruzeta. Pelatih: Ernesto Valverde.
Rekor Head to Head (H2H) Atletico Madrid vs Athletic Bilbao
Hasil 5 Pertandingan Terakhir Atletico Madrid vs Athletic Bilbao
01/09/2024: Bilbao vs Atletico 0-1 (La Liga)
28/04/2024: Atletico vs Bilbao 3-1 (La Liga)
01/03/2024: Bilbao vs Atletico 3-0 (Copa del Rey)
08/02/2024: Atletico vs Bilbao 0-1 (Copa del Rey)
16/12/2023: Bilbao vs Atletico 2-0 (La Liga)
Hasil 5 Pertandingan Terakhir Atletico Madrid
26/02/2025: Barcelona vs Atletico 4-4 (Copa del Rey)
23/02/2025: Valencia vs Atletico 0-3 (La Liga)
16/02/2025: Atletico vs Celta 1-1 (La Liga)
09/02/2025: Real Madrid vs Atletico 1-1 (La Liga)
05/02/2025: Atletico vs Getafe 5-0 (Copa del Rey)
Hasil 5 Pertandingan Terakhir Atletico Madrid
23/02/2025: Bilbao vs Valladolid 7-1 (La Liga)
16/02/2025: Espanyol vs Bilbao 1-1 (La Liga)
08/02/2025: Bilbao vs Girona 3-0 (La Liga)
03/02/2025: Real Betis vs Bilbao 2-2 (La Liga)
31/01/2025: Bilbao vs Plzen 3-1 (UEL)
Live Streaming Atletico Madrid vs Athletic Bilbao LaLiga 2024/2025
Live streaming Atletico Madrid vs Athletic Bilbao di LaLiga 2024/2025 pekan 26, bisa ditonton via Vidio dan beIN Sports Connect, pada Minggu (2/3/2025), mulai pukul 03.00 WIB.
Untuk menyaksikan live streaming LaLiga 2024/2025 di Vidio dan beIN Sports, para penggemar sepak bola di Tanah Air perlu mengaktifkan paket berlangganan terlebih dulu.
Link Live Streaming Atletico Madrid vs Athletic Bilbao - Vidio
Link Live Streaming Atletico Madrid vs Athletic Bilbao - beIN Sports Connect
*Jadwal tayang dan live streaming LaLiga 2024/2025 dapat berubah sewaktu-waktu, sesuai kebijakan pemegang hak siar.
Penulis: Ahmad Zidan Nahari
Editor: Fitra Firdaus