tirto.id - Duel Atletico Madrid vs Real Valladolid dalam jornada (pekan) 30 La Liga Spanyol 2019/2020 dihelat Sabtu (21/6/2020) pukul 03.00 WIB di Stadion Wanda Metropolitano. Sempat terlempar dari posisi empat besar, ATM kini dalam tren positif menuju kompetisi Liga Champions.
Klub besutan Diego Simeone berada pada peringkat keempat sebagai batasan terakhir menuju Liga Champions. Sebelumnya, ATM tampak kesulitan untuk bisa masuk papan atas.
Hasil dua kali laga restart sejak kompetisi dilanjutkan ternyata membawa keberuntungan bagi Atletico. Padahal, mereka melakoninya di markas lawan alias selalu bermain tandang.
Meskipun demikian, total empat poin berhasil didapatkan. Usai menahan imbang Athletic Bilbao 1-1 (14/6), Los Colchoneros berhasil pesta gol 0-5 atas Osasuna (18/6).
Dalam tren positif, Diego Costa dan kolega pun siap melanjutkan misinya demi bisa tampil pada ajang paling elit antarklub Eropa tersebut.
Duel menghadapi Real Valladolid ini diprediksi menjadi asa bagi tuan rumah untuk mulai menunjukkan kekuatannya.
Apalagi mereka bakal tampil untuk pertama kalinya di kandang sendiri sejak kompetisi ditangguhkan pada Maret lalu meskipun laga ini tidak dapat disaksikan oleh penonton.
"Sebenarnya kami ingin disaksikan oleh suporter setelah menjalani banyak laga away. Mereka memang tidak bisa hadir, namun ruh-nya tetap ada. Kami akan mencoba tampil dengan kekuatan penuh," ujar Simeone, dilansir laman resmi klub, Kamis (18/6).
Saat ini, Atletico Madrid hanya tertinggal dua angka dengan Sevilla selaku tim peringkat ketiga. ATM pun siap mengancam dan menduduki posisi tersebut.
Di sisi lain, Sevilla bakal terlibat duel sengit dengan pemuncak klasemen Barcelona pada Jumat (21/6).
Jika saja Sevilla tergelincir saat menerima kedatangan Blaugrana, maka Atletico dipastikan mengisi posisi ketiga dengan syarat mampu mengalahkan tamunya.
Sementara Real Valladolid memang memperoleh hasil yang sama sejak menjani laga restart. Klub polesan Sergio González itu meraup total empat poin dari dua kali penampilan.
Akan tetapi, lawan yang dihadapi kala itu adalah dua tim yang menghuni papan bawah. Saat melawat ke markas Leganes, Valladolid menang 1-2. Ketika menjamu Celta Vigo, Oscar Plano dan kawan-kawan tertahan 0-0.
Kali ini, La Pucela dihadapkan pada laga melawan tim sekelas Atletico Madrid dan di kandang lawan. Duel ini pun bisa menjadi pertandingan yang cukup sulit bagi tim tamu untuk bisa mencuri poin.
Valladolid berpotensi mengincar skor imbang demi menjaga tren tidak terkalahkan sejak gelaran Liga Spanyol 2019/2020 kembali dilanjutkan.
Prediksi Jalannya Laga
Sejauh ini, Atletico Madrid unggul dari segi jumlah torehan gol atas sang lawan. ATM sudah melesakkan total 37 gol selama gelaran Liga Spanyol 2019/2020. Sedangkan tim tamu hanya 25 kali.
Los Colchonerosberpeluang menguasai jalannya pertandingan dan memiliki kesempatan melepaskan tembakan yang lebih banyak demi memburu kemenangan.
Menurut data Whosored, tuan rumah mempunyai rata-rata penguasaan bola sebesar 48,7 persen selama turun dalam kompetisi liga domestik. Unggul atas Real Valladolid yang mencatatkan angka 46,8 persen.
Dari angka tembakan per laga, ATM juga lebih banyak melepaskannya dengan rerata 11,9 kali. Berbanding 9,6 milik Valladolid. Artinya, demi ambisi memburu tiket Liga Champions, Atletico berpotensi mampu mengamankan poin penuh di kandang.
Perkiraan Susunan Pemain
Atletico Madrid (4-3-3): Jan Oblak; Renan Lodi, Stefan Savic, Jose Gimenez, Santiago Arias; Angel Correa, Hector Herrera, Koke, Saul Niguez; Joao Felix, Diego Costa.
Real Valladolid (4-4-2): Jordi Masip; Joaquin Fernandez, Javi Molano, Mohammed Salisu, Nacho; Toni Villa, Ruben Alcaraz, Michel, Oscar Plano; Enes Unal, Sergi Guardiola.
Penulis: Beni Jo
Editor: Iswara N Raditya