Menuju konten utama
Laga Indonesia vs Kamboja

Pelatih Kamboja Tuding Marinus Wanewar Sebagai Pemicu Ricuh

Insiden keributan kecil terjadi usai laga Indonesia vs Kamboja. Pelatih Kamboja menuding Marinus adalah biangnya. Menurutnya, Marinus berbuat tak senonoh.

Pelatih Kamboja Tuding Marinus Wanewar Sebagai Pemicu Ricuh
Sejumlah pemain Timnas U-22 Indonesia melakukan selebrasi usai kembali membobol gawang Timnas U-22 Kamboja pada laga terakhir penyisihan grup B SEA Games XXIX Kuala Lumpur di Stadion Shah Alam, Selangor, Malaysia, Kamis (24/8). ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan

tirto.id - Pelatih Timnas Kamboja, Vasconcellos Andrade Vitorino menuding penyerang Timnas Indonesia, Marinus Maryanto Wanewar, melakukan tindakan tak senonoh dengan menggerakkan alat vitalnya ke arah bangku cadangan pemain Kamboja. Tindakan Marinus ini dituding sebagai biang kericuhan usai pertandingan SEA Games 2017 di Stadion Shah Alam, Selangor, Malaysia, Kamis (24/8/2017).

"Pemain nomor 24 (Marinus) saya lihat punya kualitas, Tapi saya yakin pelatih akan menghukumnya atau melakukan sesuatu. Semuanya dimulai dari sini. Saya kira banyak kamera merekamnya," kata Vitorino seraya berharap Marinus perlu mendapat edukasi.

Seperti dilaporkan Antara, usai pertandingan Timnas Indonesia U-22 vs Kamboja, sempat terjadi keributan. Pemain dan official Kamboja terlihat naik pitam melihat perilaku Marinus.

Pelatih Luis Milla yang melihat kejadian itu lantas menenangkan Marinus dengan mendekap pemain asal Papua itu untuk menuju ruang ganti.

Setelah mereda, pemain Indonesia lainnya langsung menemui suporter yang dengan setia mendukung timnas Indonesia. Sedangkan pemain Kamboja langsung menuju ruang ganti. Namun, sebelum masuk terlihat saling tuding dengan suporter Indonesia.

Usai pertandingan yang berakhir dengan skor 2-0 untuk Indonesia, Luis Milla menyatakan permintaan maaf atas kelakuan Marinus. "Saya sangat sedih dengan apa yang dilakukan (Marinus). Sebagai pemain timnas seharusnya bisa membawa nama daerah maupun negaranya. Saya juga tidak mengerti kenapa dia memprovokasi," kata Milla seraya berharap kejadian serupa tidak terulang.

Sementara itu, Marinus saat dikonfirmasi mengaku berjanji tak akan mengulangi perbuatannya lagi.

Baca juga artikel terkait INDONESIA VS KAMBOJA atau tulisan lainnya dari Agung DH

tirto.id - Olahraga
Reporter: Agung DH
Penulis: Agung DH
Editor: Agung DH