tirto.id - Kisah lanjutan series True Stalker kini telah sampai pada episode 7 atau mendekati ending. Instagram resmi Vidio mengungkap jadwal tayangnya yakni pada 4 Januari 2025 untuk program Reguler.
True Stalker merupakan series terbaru besutan platform Vidio yang rilis perdana pada 30 November 2024 untuk Reguler. Sedangkan program Expres sudah lebih dulu tayang tanggal 23 November 2024.
Series ini adalah adaptasi dari cerita novel Wattpad yang berjudul sama, tulisan Sirhayani. Produksinya dilakukan oleh Screenplay Films dan Wattpad Studios.
Pengarah adegan drama 7 episode ini adalah sineas Angling Sagaran serta Anika Marani. Kisah drama yang rating usianya 18+ ini adalah tentang Adiba yang menjadi stalker Agam sejak masa SMA.
Karena sangat menyukai Agam namun tak berani mengungkapkannya, Adiba hanya menjadi pengagum diam-diam. Namun ketika Helena hadir dalam kehidupan Agam, Adiba menjadi marah dan terobsesi untuk menyingkirkannya.
Para bintang yang beradu peran dalam series ini antara lain adalah Jefri Nichol, Haico Van der Veken, Brandon Salim, Angie Marcheria, Shindy Huang, Gabriella Ekaputri, Mikha Hernan, Kiara McKenna, serta Panglima Bintang Agara, dan lainnya.
Spoiler Singkat True Stalker Episode 7
Pada episode sebelumnya, Agam dan Adiba memutuskan untuk menjalin hubungan backstreet akibat khawatir diketahui oleh orang lain. Diketahui bahwa selama ini Adiba memiliki stalker yang membuat gadis itu ketakutan.
Sementara itu Galih, sosok rekan Adiba yang menyukainya, semakin membuat masalah jadi rumit. Apa lagi karena Galih dan Agam berkawan. Agam tak ingin Galih kecewa jika mengetahui bahwa Adiba dan Agam memiliki hubungan istimewa.
Pada episode terakhir, konflik yang memuncak perlahan menguak rahasia-rahasia yang selama ini tersimpan. Siapa stalker Adiba dan apa yang ingin dia lakukan, juga bagaimana hubungan Adiba dan Agam akan berlanjut.
Agam dan Galih sebagai dua sahabat tentu tak akan bertengkar hanya karena masalah wanita. Akankah Galih legowo dengan hubungan Adiba serta Agam? Maukah Galih melepaskan Adiba?
Kisah persahabatan dan percintaan yang harus terbagi ini dapat Anda temukan jawaban akhirnya di episode 7 mendatang.
Daftar Pemeran Series True Stalker
Seri yang diproduksi oleh Screenplay Films ini diperankan oleh deretan bintang muda tanah air yakni:
- Jefri Nichol sebagai Agam
- Haico Van der Veken sebagai Adiba
- Brandom Salim sebagai Ghali
- Gabriella Eka Putri sebagai Helena
- Angie Marcheria sebagai Aghatha
- Shindy Huang sebagai Lia
- Mikha Hernan sebagai Theo
- Kiara McKenna sebagai Safira, dll
Link Nonton True Stalker Episode 7
Series ini episode 7 nya akan tayang pada 4 Januari untuk program Reguler. Tautan yang tersedia di bawah dapat membawa menuju akses ke laman yang menampilkan series ini.
Penulis: Cicik Novita
Editor: Iswara N Raditya