Menuju konten utama
Nonton OP Eps Terbaru Sub Indo

Nonton One Piece Eps 1040 Sub Indo Streaming iQiyi & BStation

Nonton One Piece Episode 1040 sub Indo. Streaming episode terbaru One Piece legal di Bstation & iQiyi, Minggu, 13 November 2022.

Nonton One Piece Eps 1040 Sub Indo Streaming iQiyi & BStation
One Piece. twitter/One Piece Officiall

tirto.id - Nonton anime One Piece episode 1040 berjudul "The Pride of a Helmsman - The Enraged Jinbe!" dapat dilakukan melalui streaming legal iQiyi dan Bilibili (BStation) pada Minggu, 13 November 2022. Dalam episode terbaru One Piece ini, Otama berhasil membuat Bajak Laut Hyakuju berpihak kepada kubu aliansi. Hal itu tentu saja memperbesar peluang Kelompok Topi Jerami untuk memenangkan pertarungan.

Anime One Piece merupakan adaptasi dari manga berjudul sama karya Eiichiro Oda. One Piece bercerita tentang petualangan sekelompok bajak laut yang dipimpin oleh manusia karet bernama Monkey D. Luffy.

Luffy memimpin awak kapalnya berlayar dari East Blue menuju New World demi menemukan harta karun terbesar, One Piece. Dalam perjalanannya, grup bajak laut bernama Kelompok Topi Jerami ini telah mengarungi berbagai pulau dan mengalahkan banyak musuh.

Kini, anime One Piece telah memasuki Arc Wano Country part 2. Kelompok Topi Jerami telah sampai ke negeri bernama Wano Kuni, yang tidak berafiliasi dengan Pemerintah Dunia yang korup. Selama dua dekade terakhir, daerah tersebut dipimpin oleh seorang shogun--semacam gelar pemimpin--bernama Kurozumi Orochi. Dalam menjalankan kekuasaannya, Orochi dibantu oleh Gubernur Jenderal Bajak Laut Beast (yonko), Kaido.

Namun, kepemimpinan Orochi dan Kaido di Wano Kuni tidak sah. Seharusnya, tahta negeri itu dipegang oleh Kozuki Momonosuke. Oleh karena itu, Luffy dan pasukannya berupaya merebut kembali kekuasaan palsu tersebut dan mempersembahkannya ke tangan pihak yang berhak.

Misi itu jelas tidak mudah, apalagi Orochi dibantu oleh Kaido, salah satu gubernur jenderal bajak laut terkuat. Maka, Kelompok Topi Jerami pupn memilih untuk bekerja sama dengan para samurai Wano Kuni, yang punya tujuan sama. Selain itu, mereka juga dibantu oleh Bajak Laut Kid dan Heart.

Untuk bisa menaklukkan Wano Kuni dan merebut kembali tahta dari shogun palsu, kubu aliansi harus menumbangkan Kaido dan Orochi secara langsung. Salah satu caranya adalah dengan menyergap Onigashima, pulau berbentuk tengkorak yang jadi tempat kedua penguasa itu merayakan Pesta Kembang Api.

Namun, masalahnya, waktu mereka terbilang singkat. Pertarungan itu harus berhasil dimenangkan di malam hari, sebelum matahari terbit. Itu semua demi mengantarkan kemenangan dan menyingsing fajar baru bagi Wano Kuni, sesuai ucapan Kozuki Oden, ayahanda Momonosuke yang meninggal 20 tahun silam.

Awalnya, peperangan sama sekali tidak setara. Pihak lawan punya jumlah pasukan lebih banyak dibanding kubu aliansi. Namun, berkat "sihir" Otama, beberapa pasukan musuh berhasil dipengaruhi sehingga berbalik membela Kelompok Topi Jerami dan sekutunya.

Prediksi Anime One Piece Episode 1.040

Dalam One Piece episode 1.039, "Mikata Gekizō! Mugiwara no Ichimi Gyakushū!", Otama berhasil membuat Shinuchi, Gifters, dan sebagian besar kru Bajak Laut Beast berbalik membela kubu aliansi.

Namun, tidak semuanya begitu. Salah satu dari tiga orang kepercayaan Kaido bernama Queen, misalnya, tidak terpengaruh dengan orasi Otama tersebut. Ia justru mengamuk saat melihat para bawahannya membelot.

Queen lantas berubah wujud menjadi cyborg. Dengan tubuh yang dilengkapi senjata mesin, ia berusaha mengalahkan siapa saja yang tak melawan, termasuk "mantan" bawahannya sendiri di Bajak Laut Beast. Namun, hampir semua orang dari kubu aliansi sudah tidak berdaya, termasuk Zoro dan Chopper. Alhasil, Sanji-lah yang menghadapi monster itu sendirian.

Di saat yang sama, pertarungan Who-Who vs Jinbe masih belum berakhir. Tingkat kekuatan dari keduanya sama besar sehingga menghasilkan duel yang cukup sengit.

Di awal pertarungan, Who-Who menunjukkan mimik yang seolah meremehkan Jinbe. Serangan-serangan yang dilancarkan Jinbe-pun berhasil ditangkis dengan mudah.

Benar saja, ternyata Who-Who masih punya kekuatan yang disimpan dan itu ia keluarkan saat Jinbe mulai memancing cerita tentang anggota CP9, organisasi intelijen di belakang pemerintah, yang lari dari penjara.

Who-Who melanjutkan cerita itu. Ia mengaku bahwa memang anggota intelijen yang dulu kabur dari penjara adalah dirinya dan sekarang bertekad membalas dendam kepada Topi Jerami alias Luffy. Sebab menurutnya, Luffy telah mencuri Buah Iblis yang dikawal oleh kapal Pemerintah pada 13 tahun silam.

Lantas, bagaimana Jinbe menyikapi cerita itu? Apakah ia bakal tetap berpihak kepada kubu Topi Jerami atau lebih percaya kepada Who-Who?

Nonton Streaming Anime One Piece Episode 1.040 Sub Indo

Anime One Piece episode 1.040 dapat ditonton secara legal dan gratis melalui streaming iQiyi pada Minggu, 13 November 2022 pukul 12.00 WIB. Sementara itu, pembaharuan takarir bahasa Indonesianya dilakukan pukul 15.00 WIB.

Episode 1.040 yang berjudul "The Pride of a Helmsman - The Enraged Jinbe!" akan mengadaptasi chapter 1.019 manganya yang berjudul "Heliceratops".

Anime One Piece di iQIYI dapat ditonton dengan kualitas video yang beragam mulai dari 240P, 360P, hingga 720P. Jika penggemar anime ikut menjadi member VIP iQIYI, terdapat keuntungan khusus dapat menonton anime tersebut dengan kualitas 1080P dan tanpa iklan.

Para penggemar yang baru mengikuti One Piece dapat menyimak anime garapan TOEI ini di iQIYI sejak episode awal. One Piece tidak hanya tersedia dengan takarir bahasa Inggris, tetapi juga bahasa Indonesia, Thailand, Vietnam, Inggris, hingga Mandarin.

Selain di iQiyi, One Piece juga tersedia di Bilibili (BStation). Untuk menonton dari platform tersebut, penggemar dapat terlebih dahulu melakukan login ke akun yang dimiliki. Setelahnya, One Piece dapat dinikmati dengan kualitas hingga 720P. Takarir untuk anime ini tersedia dalam bahasa Indonesia, Inggris, Thailand, dan Vietnam.

NONTON STREAMING ONE PIECE EPISODE 1040 SUB INDO DI BSTATION

NONTON STREAMING ONE PIECE EPISODE 1040 SUB INDO DI IQIYI

Baca juga artikel terkait RAGAM DAN HIBURAN atau tulisan lainnya dari Muhammad Fadli Nasrudin Alkof

tirto.id - Film
Penulis: Muhammad Fadli Nasrudin Alkof
Editor: Iswara N Raditya