Menuju konten utama

MU Siap Berseragam Biru Hadapi Ajax di Final Liga Eropa

Pertandingan final pada Rabu nanti yang dihelat di Stockholm bakal menentukan tim mana yang bakal lolos ke Liga Champions di musim depan.

MU Siap Berseragam Biru Hadapi Ajax di Final Liga Eropa
Pemain Liverpool Sadio Mane berebut bola dengan Manchester United Fellaini saat bertanding di di Stadion Anfield, Liverpool, Inggris. [Foto/espnfcasia.com]

tirto.id - Kostum legendaris berwarna biru siap dikenakan skuad Manchester United (MU) saat menghadapi Ajax yang menggunakan jersey kebanggaan mereka berwarana merah dengan garis putih dalam laga final Liga Europa di Stockholm, pada Rabu (24/5/2017) mendatang pekan ini.

Seragam warna biru juga pernah dikenakan MU ketika mengalahkan Benfica di Wembley pada 1968. Ketika itu, MU kali pertama keluar sebagai juara Liga Eropa dengan mengalahkan klub papan atas Liga Portugal.

Dilansir dari Antara, Selasa (22/5/2017), laga pada Rabu nanti yang dihelat di Stockholm bakal menentukan tim mana yang bakal lolos ke Liga Champions di musim depan.

Laga final itu akan digelar di Stockholm Friends Arena. Sementara itu, banyak pihak menyebut bahwa MU tidak banyak diuntungkan dari situasi dan dukungan penonton setempat.

Hanya saja, pasukan MU justru mampu menang melawan Benfica pada 1968 ketika mengenakan kostum berwarna biru.

Saat itu, skuad MU menang 4-1 atas Benfica. Bobby Charlton mencetak dua gol, sedang George Best dan Brian Kidd masing-masing melesakkan satu gol.

Pelatih MU Jose Mourinho belum melontarkan komentar apapun mengenai laga final Liga Eropa itu. Hanya saja pria asal Portugal itu yakin bahwa tim asuhannya mampu memberi penampilan terbaik dan meraih kemenangan di Stockholm.

Sebelumnya, Senin (22/5/2017), Mourinho meninggalkan ruang konferensi pers yang baru dihadirinya selama 11 detik karena ia ingin fokus pada pertandingan final Liga Eropa melawan Ajax

Demi laga final itu, Mourinho pun menurunkan skuat termuda dalam sejarah mereka di Liga Utama Inggris saat mengalahkan Crystal Palace 2-0 pada pertandingan terakhir.

Mourinho sempat memasuki ruangan konferensi pers pasca-pertandingan, kendati mayoritas wartawan masih berada di luar guna menyaksikan para pemain berkeliling lapangan untuk menyapa penggemar.

Petugas ruang pers kemudian langsung bertanya: "Apakah ada pertanyaan?"

Setelah enam detik tidak ada jawaban dari wartawan, petugas itu mengatakan "Tidak?" kemudian Mourinho bangkit dari duduknya dan mengucapkan "Selamat tinggal, guys" lalu meninggalkan ruangan.

"Jangan tanya saya terlalu banyak karena sekarang saya berada di final," katanya kepada MU TV. Ia menambahkan, "Izinkan saya pulang, saya di final sekarang."

Ketika kemudian ditanya apakah Mourinho sudah menentukan tim untuk laga final melawan Ajax di Stockholm, Mourinho mengatakan, "Saya tahu, tapi biarkan saya pulang, saya sudah final sekarang."

Baca juga artikel terkait LIGA CHAMPIONS atau tulisan lainnya dari Yuliana Ratnasari

tirto.id - Olahraga
Reporter: Yuliana Ratnasari
Penulis: Yuliana Ratnasari
Editor: Yuliana Ratnasari