Menuju konten utama

Momentum, Film Olga Kurylenko yang Tayang Malam Ini di Trans TV

Sinopsis film Momentum yang diperankan oleh Olga Kurylenko, akan tayang di Trans TV malam ini pukul 23.00 WIB.

Momentum, Film Olga Kurylenko yang Tayang Malam Ini di Trans TV
ilustrasi nonton bioskop. FOTO/iStockphoto

tirto.id - Momentum, film tentang pembongkaran konspirasi oleh seorang perempuan, akan tayang di stasiun televisi Trans TV pada Minggu (23/06/19) pukul 23.00 WIB.

Dalam sebuah perampokan, terjadi sedikit konflik internal di antara para perampok. Perselisihan itu membuat salah satu dari mereka terbunuh.

Tidak hanya itu, anggota lain juga tersingkap topengnya dan kamera pengawas berhasil menangkap identitas wajahnya.

Perampok yang mukanya tertangkap kamera yaitu Alex (Olga Kurylenko), seorang perempuan yang ahli dalam bela diri dan menggunakan senjata. Dia juga orang yang cerdik.

Setelah para perampok berhasil kabur, mereka berpencar untuk menenangkan diri dan berkumpul lagi di sebuah hotel.

Saat Alex sedang di hotel untuk bertemu salah satu rekannya, tiba-tiba ada orang masuk dan membuat kekacauan. Rekan Alex meninggal akibat kekacauan itu.

Alex tidak tinggal diam, dia berusaha untuk membalas serangan mendadak itu. Sayangnya dia gagal. Diketahui kemudian bahwa penyerangnya di hotel adalah kelompok pembunuh.

Mereka ingin mengambil sebuah chip yang ada di berlian yang Alex dan teman-temannya rampok.

Gagal membunuh pada kesempatan pertama, Alex ingin membalas dendam kematian rekannya. Dia juga ingin tahu rahasia di dalam chip, sebuah rahasia yang akan membuatnya masuk dalam permasalahan baru.

Sayangnya, dalam proses perjalanannya, dia tertangkap oleh ketua kelompok pembunuh yang terkenal kejam dan licik.

Film karya sutradara Stephen Campenelli dan Stephen Campanelli serta penulis Adam Marcus dan Debra Sullivan ini tayang perdana pada 16 Oktober 2015. Berdurasi 96 menit, Momentum berada dalam naungan studio produksi Moonrise Pictures.

Situs Rotten Tomatoes memberi skor 26 persen. Sementara penonton memberi skor 28 persen. Situs IMDb memberi skor 5,5 dari 10.

Baca juga artikel terkait SINOPSIS FILM atau tulisan lainnya dari Sirojul Khafid

tirto.id - Film
Penulis: Sirojul Khafid
Editor: Yandri Daniel Damaledo