tirto.id - Mohamed Salah dan Roberto Firmino akan absen dalam laga Liverpool vs Barcelona di leg kedua semifinal Liga Champions pada Rabu (8/5/2019). Salah mengalami cedera kepala ketika timnya bertandang ke markas Newcastle United akhir pekan lalu di Liga Inggris.
"[Yang terjadi pada Salah] Ini adalah gegar otak. Jadi, itu berarti dia tidak akan diizinkan untuk bermain. Dia merasa baik-baik saja, tapi tidak cukup baik dari sudut pandang medis. Dia putus asa, tetapi kami tidak bisa menurunkannya," kata manajer Liverpool, Jurgen Klopp dikutip situs web resmi klub.
Kehilangan Mohamed Salah bakal berpengaruh besar untuk Liverpool. Sang penyerang adalah top skor klub di semua kompetisi musim ini. Mantan pemain Chelsea dan AS Roma itu mengemas total 26 gol, 22 di antaranya di Liga Inggris dan empat sisanya di Liga Champions.
Tidak hanya Salah, Liverpool juga tidak dapat menurunkan Roberto Firmino yang terus menjalani masa pemulihan atas cedera ototnya. Dengan demikian, dari Trio MSF yang biasa diandalkan Klopp, kini tersisa Sadio Mane seorang.
Di leg pertama semifinal kontra Barcelona pada Kamis (1/5/2019) lalu, Liverpool menurunkan formasi 4-3-3 di Camp Nou. Salah bersama Mane ditemani oleh Georginio Wijnaldum yang berposisi gelandang. Firmino sendiri baru diturunkan pada menit ke-79, ketika The Reds sudah tertinggal dua gol.
Kini, harus mengejar kemenangan minimal 4-0 dari Barcelona, dan tak bisa menurunkan dua penyerang, Jurgen Klopp dalam dilema besar. Namun, ia menegaskan akan tetap berusaha memenangi laga.
"Situasi dengan [keunggulan] 3-0 untuk Barcelona jelas bukan situasi yang Anda inginkan sebelum leg kedua. Anda tidak bisa bermain melawan Barcelona dan memberi tahu dunia, 'Tonton ini!' lantas dalam 10 menit kami menyamakan [skor] dan berupaya membalikkan [agregat]. Tidak seperti itu," terang Klopp.
“Kami mencoba untuk memenangkan pertandingan ..., tetapi jika tidak maka [laga] ini [termasuk] dua pertandingan kandang terakhir dari musim yang luar biasa. Kami harus merayakannya dengan kinerja yang baik di lapangan," tambahnya.
Liverpool sendiri masih memiliki peluang untuk meraih dua gelar musim ini. Selain di Liga Champions, The Reds juga bisa menjadi juara di Liga Inggris. Mereka sementara ada di puncak klasemen dengan 94 angka, unggul dua poin dari Manchester City yang baru berlaga 36 kali.
Editor: Fitra Firdaus