tirto.id - Pelatih Persib, Robert Alberts meyakini kalau iming-iming masuk lima besar klasemen Shopee Liga 1 2019 bakal bikin anak asuhnya tampil habis-habisan ketika menjamu Bali United, Jumat (26/7/2019) besok.
“Ketika pemain tahu mereka bisa naik ke lima besar, dengan sendirinya itu merupakan motivasi. Setiap pesepak bola yang menyadari timnya bisa naik ke papan atas pasti termotivasi. Dan situasi itu bisa dibaca ketika sesi latihan, para pemain terlihat termotivasi untuk naik ke peringkat lebih atas. Kami membutuhkan tiga poin untuk menempati posisi lebih baik. Jadi itu motivasi, secara otomatis,” tutur Alberts di Bandung, Kamis (25/7/2019).
Hingga kini, Persib memang masih berada di peringkat sembilan klasemen Shopee Liga 1 2019 dengan capaian 13 poin, hasil tiga kemenangan, empat kali imbang, dan dua kekalahan. Namun seperti kata Alberts, jika menang Persib akan menambah pundi-pundi angkanya menjadi 16 poin, alias melampaui tim peringkat empat Bhayangkara FC.
“Kami telah mempersiapkan diri, kami sedang dalam momentum bagus. Kami juga bisa menang di manapun kandang maupun tandang, dan kami ingin melanjutkan memperbaiki peringkat. Dan motivasi untuk para pemain ada di depan mata mereka,” sambung Alberts.
Di sisi lain Henhen Herdiana, gelandang yang di laga Persib sebelumnya menyumbang satu assist mengakui perkataan Alberts. Iming-iming masuk ke papan atas jelas merupakan pemacu semangat yang penting. Soal peluang mengulangi pencapaiannya di partai-partai sebelumnya, Henhen menegaskan kalau yang terpenting saat ini adalah pencapaian tim, tidak lebih dan tidak kurang.
“Semua pemain ingin memberikan yang terbaik. Bukan hanya assist, bahkan mencetak gol. Tapi Henhen fokus saja buat pertandingan besok karena pemain bagus tidak dihitung dari memberikan assist, tapi bagaimana memberikan kontribusi yang baik,” tandasnya.
Baik Persib maupun Bali United menatap laga besok dengan bekal positif. Dalam laga terakhir, Minggu (21/7/2019) Maung Bandung membungkam tuan rumah PSIS Semarang 0-1. Sementara Bali United baru saja mempecundangi PSS Sleman 3-1.
Penulis: Herdanang Ahmad Fauzan
Editor: Ibnu Azis