tirto.id - Live streaming final Coupe de France 2020 antara PSG vs Saint Etienne dapat disaksikan di beIN Sports 1 pada hari Sabtu (25/07/2020) pukul 02.10 WIB. Berhadapan dengan tim kuat seperti PSG tentu menjadi situasi yang tidak bagus bagi anak asuh Claude Puel.
Saint Etienne sebenarnya adalah klub yang kaya prestasi. Hanya saja, raihan gelar yang mereka capai terjadi di masa lalu. Terakhir kali klub yang bermarkas di Stadion Geoffroy Guichard itu meraih gelar adalah pada 2012-2013 lalu di ajang Coupe de la Ligue.
Sementara untuk Coupe de France, terakhir kali Les Verts menjadi juara adalah pada tahun 1977. Saat itu mereka menjadi juara setelah berhasil mengalahkan Stade Reims dengan skor 2-1 melalui dua gol Dominique Bathenay dan Alain Merchadier.
Setelah keberhasilan tersebut Saint Etienne dua kali bisa menembus Final Coupe de France lagi. Namun semua selalu berakhir menjadi runner-up. Total, klub ini sudah menjadi juara Coupe de France enam kali dan tiga kali sebagai runner-up.
Pastinya ada keinginan untuk kembali berprestasi. Fakta bahwa lawan yang dihadapi adalah PSG tak menyurutkan nyali skuad Saint Etienne untuk mencuri kesempatan. Setidaknya, tekad itu diutarakan oleh Loic Perrin, kapten tim yang telah berusia 34 tahun.
“Kami berhadapan dengan mereka setiap tahun dan kami tahu bagaimana kualitas PSG. Tugas ini semakin berat ketika kami berhadapan dengan mereka di final. Tapi, kami bermain tanpa beban. Kami akan berusaha untuk mengganggu target juara PSG,” jelas Perrin.
Soal persiapan, harus diakui PSG lebih bagus dibanding Saint Etienne. Meski hanya tiga kali menjalani uji coba, tapi PSG bisa mendapatkan kemenangan besar. Le Havre, Waasland-Beveren, dan Celtic secara total menderita 20 gol sedangkan tak ada satu pun gol yang masuk ke gawang PSG.
Sebaliknya, Saint Etienne memang sempat menang atas Rumilly Vallieres, Nice, dan Sporting Charleroi. Namun di laga persahabatan terakhir kontra Anderlecht, Puel harus menyaksikan timnya kalah dengan skor 1-2 dan 0-1.
Celakanya lagi, Puel harus kehilangan Gabriel Silva yang mengalami cedera dalam rangkaian laga uji coba tersebut. Tanpa Silva, Saint Etienne diperkirakan akan mengoptimalkan kemampuan Timothee Kolodziejczak di laga nanti.
Skor H2H PSG vs Saint Etienne di 5 Laga Terakhir
08/01/2020: PSG vs Saint Etienne 6-1
15/12/2019: Saint Etienne vs PSG 0-4
17/02/2019: Saint Etienne vs PSG 0-1
14/09/2018: PSG vs Saint Etienne 4-0
06/04/2018: Saint Etienne vs PSG 1-1
5 Pertandingan Terakhir PSG
21/07/2020: PSG vs Celtic 4-0
17/07/2020: PSG vs Waasland-Beveren 7-0
12/07/2020: Le Havre vs PSG 0-9
11/03/2020: PSG vs Borussia Dortmund 2-0
04/03/2020: Lyon vs PSG 1-5
5 Pertandingan Terakhir Saint Etienne:
18/07/2020: Saint Etienne vs Anderlecht 0-1
18/07/2020: Saint Etienne vs Anderlecht 1-2
15/07/2020: Saint Etienne vs Sporting Charleroi 4-0
10/07/2020: Saint Etienne vs Nice 4-1
04/07/2020: Saint Etienne vs Rumilly Vallieres 4-1
Perkiraan Susunan Pemain:
PSG: Keylor Navas; Thilo Kehrer, Marquinhos, Thiago Silva, Layvin Kurzawa; Marco Verratti, Idrissa Gueye; Angel Di Maria, Neymar, Kylian Mbappe; Mauro Icardi
Saint Etienne: Jessy Moulin; Mathieu Debuchy, Loic Perrin, Harold Moukoudi, Timothee Kolodziejczak; Yann M’Vila, Mahdi Camara; Ryad Boudebouz, Denis Bouanga, Wahbi Khazri; Charles Abi
Live Streaming PSG vs Saint Etienne
Pertandingan PSG vs Saint Etienne dapat Anda saksikan melalui live streaming di beIN Sports 1.
Anda akan dikenakan biaya berlangganan mulai dari Rp20.000 untuk satu minggu atau Rp50.000 untuk satu bulan guna bisa menyaksikan tayangan sepakbola di beIN Sports.
Dengan biaya sejumlah itu, Anda akan memperoleh akses menyaksikan pertandingan Liga Italia, Liga Spanyol, maupun FA Cup musim ini. Untuk info selengkapnya dapat Anda simak di link berikut:
Penulis: Wan Faizal
Editor: Ibnu Azis