tirto.id - Duel Liverpool vs Norwich City akan tersaji di partai pembuka Liga Inggris 2019/2020 di Stadion Anfield, pada Sabtu (10/8/2019). Jalannya laga dapat dipantau melalui siaran live streaming di Mola TV, mulai pukul 02.00 WIB dini hari.
Dalam foto latihan skuad Liverpool di Melwood yang berlangsung Kamis (8/8/2019), jelang menghadapi Norwich City, Sadio Mane, sudah terlihat mengikuti jalannya sesi, kendati masih mengalami masalah kebugaran. Ia diperkirakan memulai laga dari bangku cadangan karena masih dalam pemulihan setelah memperkuat Senegal di Piala Afrika 2019.
Mane sebelumnya melewatkan laga Community Shield 2019 menghadapi Manchester City akhir pekan lalu. Sementara itu, pemain-pemain Liverpool lainnya, seperti Mohamed Salah, Virgil van Dijk, dan Giorginio Wijnaldm, dalam kondisi siap tempur dan diprediksi akan menjadi starter melawan Norwich City.
Di lain pihak, Norwich City yang berstatus tim promosi akan tampil dengan kekuatan terbaiknya di laga perdana. Hanya Amadou Ibrahim yang baru bergabung dengan tim kemungkinan akan memulai laga dari bangku cadangan.
Kendati demikian, Farke tak menutup kemungkinan bahwa pemain anyarnya itu bisa saja tampil melawan Liverpool bila situasi mendesak. Menurutnya, Amadou Ibrahim adalah pemain bagus untuk timnya saat ini.
“Dia adalah pilihan [bagus] tetapi saya merasa bahwa Liverpool agak terlalu dini [untuk menurunkannya sebagai starter]. Tapi, jika ada situasi darurat, dia bisa terlibat [dalam permainan]," tutur Farke, dikutip laman Norwich City.
Norwich City sendiri belum pernah menang saat menghadapi Liverpool di Anfield, dengan catatan 3 kali tumbang dan 2 kali imbang. Kendati demikian kunjungan terakhir mereka yang berlangsung pada musim 2015/2016 berakhir dengan skor imbang 1-1.
Perkiraan Susunan Pemain
Liverpool (4-3-3): Allison Becker; Trent Alexander Arnold, Joe Gomez, Virgil van Dijk, Andrew Robertson; Giorginio Wijnaldum, Fabinho, Jordan Henderson; Mohamed Salah, Roberto Firminho, Divock Origi.
Norwich City (4-2-3-1): Ralf Fahrmann; Max Aarons, Ben Godfrey, Timm Klose, Jamal Lewis; Mario Vrancic, Tom Trybull; Emiliano Buendia, Marco Stiepermann, Onel Hernandez; Teemu Pukki.
Live Streaming Liverpool vs Norwich City di Mola TV
Apabila tidak ada perubahan jadwal, pertandingan antara Liverpool vs Norwich City, dapat dipantau melalui siaran live streaming di Mola TV, pada Sabtu (10/82019) mulai pukul 02.00 WIB. Untuk dapat menyaksikan jalannya laga, Anda dapat berlangganan Mola Polytron Streaming Device atau Mola Polytron Smart TV.
Selain itu, Anda juga dapat menyaksikan jalannya laga dengan mengunduh aplikasi Mola Mobile APP, yang menayangkan 4 pertandingan Liga Inggris setiap pekan.
Penulis: Permadi Suntama
Editor: Fitra Firdaus