Menuju konten utama

Live Streaming Juventus vs Torino: Jadwal Liga Italia RCTI Hari Ini

Liga Italia 2020/2021 pekan 10, Juventus vs Torino, disiarkan langsung RCTI maupun live streaming RCTI+, Minggu (6/12/2020) dini hari, pukul 00.00 WIB.

Live Streaming Juventus vs Torino: Jadwal Liga Italia RCTI Hari Ini
Pelatih Juventus Andrea Pirlo, kiri, dan Cristiano Ronaldo dari Juventus, kanan, di lapangan selama pertandingan sepak bola Serie A Italia antara Juventus dan Sampdoria di stadion Allianz di Turin, Italia, Minggu, 20 September 2020. (Marco Alpozzi / LaPresse melalui AP)

tirto.id - Duel Juventus vs Torino dalam jadwal Liga Italia 2020/2021 pekan 10, dihelat hari ini atau Minggu (6/12/2020) dini hari pukul 00.00 WIB. Duel bertajuk Derby Della Mole ini digelar di Allianz Stadium, Turin, dan dapat disaksikan lewat siaran langsung RCTI maupun live streaming RCTI+

Kondisi bertolak belakang tengah dialami 2 klub asal kota Turin ini di klasemen Serie A 2020/2021. Juventus saat ini bertengger di peringkat 4 dengan bekal 17 poin. La Vecchia Signora punya defisit 6 angka dari pemuncak klasemen saat ini, AC Milan.

Di sisi lain, Torino masih berkutat di papan bawah. Il Toro masuk zona merah dengan menempati peringkat 18, dan hanya berbekal 6 poin saja. Torino punya defisit 2 poin dari Fiorentina penghuni tangga 17, alias batas terbawah dari zona degradasi.

Selain punya posisi lebih baik di papan klasemen, Juventus juga punya rekor head to head (H2H) yang bagus atas Torino. Juve terhitung tak pernah kalah dalam 12 kali pertemuan terakhir atas Torino. Dalam periode tersebut Bianconeri sukses membukukan 10 kali menang, dan 2 kali seri.

Musim ini, dengan mengandalkan duet Paulo Dybala dan Cristiano Ronaldo, Juventus berpeluang besar untuk kembali mengamankan 3 poin dari Torino.

"Ini adalah derby penting bagi kedua kubu, selalu menegangkan. Saya juga cukup beruntung bisa menjadi bagiannya beberapa kali, menang dan mencetak gol penting," ucap pelatih Juventus, Andrea Pirlo, dikutip dari Football-Italia.

Torino Andalkan Ketajaman Pemain

Menurut statistik, Torino memiliki lini belakang yang buruk. Hingga pekan ke-10, gawang Il Toro sudah kebobolan sebanyak 22 kali di Serie A. Sejauh ini jumlah tersebut merupakan yang terburuk dari seluruh kontestan. Sebaliknya gawang Juve baru koyak 7 kali.

Namun demikian Torino terbilang tajam di lini depan. Sampai saat ini tim besutan Marco Giampaolo itu sudah melesakkan 16 gol di Serie A. Jumlah tersebut hanya berselisih 2 gol dari koleksi Juve yang baru menghasilkan total 18 gol.

Artinya, kendati di atas kertas tak diunggulkan, Torino tetap menyimpan potensi kejutan kala bersua Juventus dini hari nanti. Potensi tersebut terutama tersimpan di lini depan mereka, yang dimotori sang ujung tombak Andrea Belotti.

Perkiraan Susunan Pemain

Juventus (4-4-1-1): Wojciech Szczesny; Danilo, Leonardo Bonucci, Matthijs de Ligt, Juan Cuadrado; Federico Chiesa, Adrien Rabiot, Arthur, Federico Bernardeschi; Paulo Dybala, Cristiano Ronaldo.

Torino (3-5-2): Salvatore Sirigu; Ricardo Rodrigues, Lyanco, Gleison Bremer; Cristian Ansaldi, Karol Linetty, Tomas Rincon, Soualiho Meite, Wilfried Singo; Andrea Belotti, Simone Zaza.

Head to Head (H2H) Juventus vs Torino

04/07/2020: Juventus vs Torino 4-1

03/11/2019: Torino vs Juventus 0-1

04/05/2019: Juventus vs Torino 1-1

16/12/2018: Torino vs Juventus 0-1

18/02/2018: Torino vs Juventus 0-1

5 Laga Terakhir Juventus

03/12/2020: Juventus vs Dynamo Kyiv 3-0

29/11/2020: Benevento vs Juventus 1-1

25/11/2020: Juventus vs Ferencvaros 2-1

22/11/2020: Juventus vs Cagliari 2-0

08/11/2020: Lazio vs Juventus 1-1

5 Laga Terakhir Torino

01/12/2020: Torino vs Sampdoria 2-2

26/11/2020: Torino vs Entella 2-0

22/11/2020: Inter Milan vs Torino 4-2

08/11/2020: Torino vs Crotone 0-0

04/11/2020: Genoa vs Torino 1-2

Live Streaming Juventus vs Torino di RCTI

Pertandingan Liga Italia 2020/2021 pekan 10, antara Juventus vs Torino, dapat disaksikan melalui siaran langsung RCTI maupun live streaming RCTI+. Duel dijadwalkan pada Minggu (6/12/2020) dini hari, pukul 00.00 WIB.

Untuk mengakses live streaming RCTI+ penggemar sepak bola dapat mengunduh aplikasi RCTI+ di play store atau apps store melalui ponsel android, atau langsung mengunjungi website rcti plus. Pengguna juga dapat mendaftar menggunakan alamat email dan nomor telepon aktif.

LINK LIVE STREAMING JUVENTUS VS TORINO

Baca juga artikel terkait JADWAL LIGA ITALIA 2020 atau tulisan lainnya dari Beni Jo

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Beni Jo
Penulis: Beni Jo
Editor: Oryza Aditama