Menuju konten utama

Live Streaming Indosiar: Arema vs Persebaya di Final Piala Presiden

Laga Arema FC vs Persebaya di final Piala Presiden yang digelar pada Jumat (12/4/2019) dapat dipantau melalui live streaming Indosiar dan Vidio.com pukul 20.00 WIB.

Live Streaming Indosiar: Arema vs Persebaya di Final Piala Presiden
Pesepak bola Arema FC Makan Konate (kanan) berusaha mempertahankan bola dari hadangan pesepak bola Kalteng Putra, Yohanes Ferdinand Pahabol (kiri) dalam pertandingan Semifinal Piala Presiden Leg Pertama di Stadion Kanjuruhan, Malang, Jawa Timur, Selasa (2/4/2019). ANTARA FOTO/Ari Bowo Sucipto/nz

tirto.id - Laga Arema FC vs Persebaya di final Piala Presiden 2019 dapat disaksikan melalui live streaming siaran langsung Indosiar dan Vidio.com. Dihelat di Stadion Kanjuruhan, Jumat (12/4/2019), duel kedua tim bakal dimulai pada pukul 20.00 WIB.

Produktivitas memasukkan Singo Edan patut diwaspadai oleh Persebaya. Dalam lima laga terakhir, anak asuh Milomir Seslija berhasil melesakkan 18 gol. Sementara Persebaya hanya memasukkan setengahnya alias sembilan gol.

Apalagi, laga akan dihelat di kandang sendiri, stadion Kanjuruhan. Aremania dipastikan bakal memberikan dukungan secara maksimal.

“Saya yakin Aremania pintar dan cerdas dalam menempatkan dirinya saat dukung tim. Tidak turun ke lapangan. Saya juga akan tetap fight dan jaga emosi. Jangan sampai rugikan tim dan banyak pihak. Ini momen final yang banyak disoroti,” papar dirijen Aremania, Yuli Sumpil.

Di sisi lain, Persebaya menegaskan bahwa mereka belum menyerah kendati pada leg pertama bermain imbang 2-2. Dengan berangsur membaikanya kondisi para skuat Bajul Ijo, asisten pelatih Bejo Sugiantoro yakin timnya akan memberikan kejutan seperti saat menghadapi Madura United di semifinal leg kedua.

“Yang perlu digarisbawahi, kami belum kalah. Kami masih bisa berbuat sesuatu untuk juara. Pertandingan besok [hari ini] itu penting. Kalau Arema bisa curi seri di sini [Surabaya], pasti kami ada peluang curi kemenangan di sana,” kata Bejo.

Sebelum kick-off, rencananya pertandingan akan diawali dengan closing seremony dengan menampilkan berbagai hiburan. Di antaranya yakni adanya pertunjukkan musik dari musisi ibu kota sepeti band Kotak, Dewi Persik dan Trio Macan.

Perkiraan Susunan Pemain

Arema FC: Kartika Ajie; Alfin Tuasalamony; Hamka Hamzah; Arthur Cunha; Johan Alfarizie; Hendro Siswanto; Hanif Sjahbandi; Dendi Santoso; Makan Konate; Ricky Kayame; Dedik Setiawan.

Persebaya: Abdul Rohim; M. Syaifuddin; Hansamu Yama; Otavio Dutra; Ruben Sanadi; Misbakus Solikin; Rendi Irwan; Damian Lizio; Manu Jalilov; Irfan Jaya; Amido Balde.

Laga Arema FC vs Persebaya dapat dipantau melalui live streaming lewat tautan berikut ini:

Live Streaming Arema FC vs Persebaya di Indosiar

Live Streaming Arema FC vs Persebaya di Vidio.com

*catatan: perubahan jadwal dan kebijakan penayangan dapat terjadi sewaktu-waktu.

Baca juga artikel terkait PIALA PRESIDEN 2019 atau tulisan lainnya dari Hendi Abdurahman

tirto.id - Olahraga
Penulis: Hendi Abdurahman
Editor: Fitra Firdaus