Menuju konten utama
EURO 2021

Live Streaming EURO 2021 Hari Ini: Jadwal Swiss vs Spanyol TV RCTI

Live streaming EURO 2021 (2020) malam hari ini, jadwal babak 8 besar Spanyol vs Swiss di Mola TV dan siaran RCTI Sabtu 3 Juli dini hari pukul 02.00 WIB.

Live Streaming EURO 2021 Hari Ini: Jadwal Swiss vs Spanyol TV RCTI
Sepak Bola - Euro 2020 - Grup E - Slovakia v Spanyol - Stadion La Cartuja, Seville, Spanyol - 23 Juni 2021 Pemain Spanyol Aymeric Laporte merayakan mencetak gol kedua mereka dengan Koke. ANTARA FOTO/Marcelo Del Pozo/Pool via REUTERS/wsj.

tirto.id - Live streaming Spanyol vs Swiss dalam jadwal 8 besar EURO 2021 (2020) dapat ditonton melalui Mola TV pada Jumat, 2 Juli 2021 jam tayang 23.00 WIB. Laga di Stadion Football Arena Munchen, Jerman ini akan menjadi adu taktik ketiga bagi Luis Enrique dan Vladimir Petkovic di level internasional.

Pertandingan Spanyol vs Swiss di perempat final Piala Eropa 2020 akan membawa kenangan Luis Enrique dan Petkovic ke UEFA Nations League 2020/2021 Liga A. Saat itu, dalam 2 laga, EL Lucho tidak terkalahkan atas lawannya.

Enrique membawa Spanyol menang 1-0 di Estadion Alfredo Di Stefano pada 10 Oktober 2020, lantas seri 1-1 di St Jakob's Park pada 14 November 2020. Dalam 2 kesempatan tadi, El Lucho selalu menggunakan pola 4-2-3-1, sedangkan Petkovic patuh pada pakem 3-5-2 dengan varian 3-4-1-2.

Sampai 16 besar EURO 2021, Petkovic setia dengan formasinya itu. Untuk laga kontra Spanyol, dia akan kehilangan kapten Granit Xhaka. Namun, selebihnya, Swiss masih bisa memakai Haris Seferovic, Steven Zuber, Breel Embolo, hingga Xherdan Shaqiri: 4 dari 5 pemain La Nati yang mendapatkan rapor di atas 7 versi Whoscored.

"Kami harus menunjukkan rasa lapar di lapangan. Kami kehilangan pemain seperti Xhaka. Namun, menghadapi Spanyol, saya ingin semua pemain memberikan lebih, bukan cuma untuk menggantikan Xhaka, tetapi juga untuk menaklukkan Spanyol," kata Petkovic dikutip UEFA.

Sama seperti Petkovic dan Swiss, Enrique dan Spanyol setia dengan pola 4-2-3-1 atau dengan varian 4-3-3. La Roja membuktikan bahwa kesabaran jadi kunci. Dalam 2 laga awal, mereka hanya bisa mencetak 1 gol. Namun, saat jumpa Slovakia, diikuti dengan kala melawan Kroasia, Spanyol bisa menjebol gawang lawan hingga 10 kali.

Kepercayaan penuh Luis Enrique terhadap sistemnya inilah yang membuat sang juru taktik tetap memasang Alvaro Morata sebagai ujung tombak.

Sang penyerang Juventus sebenarnya hanya menjadi penampil terbaik ke-10 Spanyol versi Whoscored dengan 6,99 angka. Ia masih di bawah Cesar Azpilicueta, Sergio Busquets, Dani Olmo, Pablo Sarabia, Koke, Ferran Torres, hingga Marcos Llorente.

"Saya memperkirakan taktik yang sangat mirip dari Petkovic seperti yang dipakai saat UEFA Nations League. Mereka (Swiss) bukan tim yang berjudi dengan melemparkan segalanya kepada Anda. Mereka bertahan dan menyerang dengan baik, dan bermain sebagai tim," kata Enrique dikutip UEFA.

Oktober 2020, lantas seri 1-1 di St Jakob's Park pada 14 November 2020. Dalam 2 kesempatan tadi, El Lucho selalu menggunakan pola 4-2-3-1, sedangkan Petkovic patuh pada pakem 3-5-2 dengan varian 3-4-1-2.

Permainan Spanyol di EURO 2021 hanya kalah dari Italia dan Belgia. Rata-rata jumlah tembakan La Roja yang 17,8 kali setiap laga juga cuma di belakang Italia dan Denmark. Soal penguasaan bola, Spanyol rajanya dengan 67,6 persen.

Oleh karenanya, melawan Swiss, kejadian serupa di UEFA Nations League akan terulang. Spanyol mengendalikan tempo permainan. Yang jadi kunci tinggal efektifnya lini depan Swiss yang di EURO 2021 sudah mencetak 7 gol dari 4 laga.

Perkiraan Susunan Pemain Spanyol vs Swiss

Spanyol: Unai Simon; Cesar Azpilicueta, Eric Garcia, Aymeric Laporte, Jordi Alba; Sergio Busquets, Koke, Pedri; Ferran Torres, Pablo Sarabia, Alvaro Morata. Pelatih: Luis Enrique

Swiss: Yann Sommer; Nico Elvedi, Manuel Akanji, Ricardo Rodriguez; Kevin Mbabu, Steven Zuber, Remo Freuler, Denis Zakaria; Xherdan Shaqiri; Breel Embolo, Haris Seferovic. Pelatih: Vladimir Petkovic

Rekor Pertemuan Terakhir Spanyol vs Swiss

14-11-2020: Swiss vs Spanyol 1-1

10-10-2020: Spanyol vs Swiss 1-0

03-06-2018: Spanyol vs Swiss 1-1

16-06-2010: Spanyol vs Swiss 0-1

02-07-1994: Spanyol vs Swiss 3-0

5 Pertandingan Terakhir Swiss

28-06-2021: Perancis vs Swiss 3-3, adu penalti 4-5

20-06-2021: Swiss vs Turki 3-1

16-06-2021: Italia vs Swiss 3-0

12-06-2021: Wales vs Swiss 1-1

03-06-2021: Swiss vs Liechtenstein 7-0

5 Pertandingan Terakhir Spanyol

28-06-2021: Kroasia vs Spanyol 3-5

23-06-2021: Slovakia vs Spanyol 0-5

19-06-2021: Spanyol vs Polandia 1-1

14-06-2021: Spanyol vs Swedia 0-0

04-06-2021: Spanyol vs Portugal 0-0

Live Streaming Spanyol vs Swiss

Pertandingan Swiss vs Spanyol dalam 8 besar EURO 2021 pada Jumat 2 Juli 2021 dapat disaksikan melalui siaran langsung RCTI dan live streaming di Mola TV. Untuk menonton laga tersebut di Mola TV, penggemar sepakbola dapat memilih paket berlangganan terlebih dulu.

Paket EURO Unlimited bisa menjadi pilihan dengan biaya Rp25.000, yang akan aktif hingga 20 Juli 2021. Selain itu ada Paket Premium Entertainment dengan harga Rp65.000 perbulan, dan Rp500.000 untuk satu tahun.

Jadwal stasiun televisi yang menayangkan EURO 2021 secara resmi dapat berubah sewaktu-waktu, sesuai kebijakan pemegang hak siar di Indonesia. Terdapat 39 laga yang disiarkan televisi, sementara seluruh pertandingan EURO 2021 bisa diakses melalui live streaming Mola TV.

Link Live Streaming Swiss vs Spanyol Mola TV

Baca juga artikel terkait EURO 2021 atau tulisan lainnya dari Beni Jo

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Beni Jo
Penulis: Beni Jo
Editor: Oryza Aditama