tirto.id - Pertandingan tinju paling menyita perhatian dunia pada tahun ini, yakni Conor McGregor vs Floyd Mayweather Jr digelar di T-Mobile Arena, Las Vegas, Amerika Serikat pada Sabtu (26/8/2017), waktu AS. Di waktu Indonesia, duel tinju termahal dalam sejarah, itu akan berlangsung pada Pukul 8.30 WIB, Minggu (27/8/2017). Lokasi pertandingan itu akan dijejali 20 ribu penonton.
Pertarungan ini menyita perhatian penggemar olahraga adu jotos di seluruh dunia sejak berbulan-bulan lalu. McGregor akan mendapatkan bayaran 100 juta dolar AS, sedangkan Mayweather bisa mendapatkan 200 juta dolar AS. Mayweather diperkirakan akan menambah total satu miliar dolar AS uang yang sudah dia dapat sepanjang berkarier sebagai petinju.
Conor McGregor, pertarung UFC (Ultimate Fighting Championship) berusia 29 tahun asal Irlandia yang pernah merebut gelar juara dunia kelas ringan. Bagi McGregor, kemenangan di duel ini akan mengukuhkan dirinya sebagai bintang beladiri lintas cabang dan membuat kariernya akan lebih bersinar.
Petarung karismatik asal Irlandia, yang juga dikenal sebagai "Mystic Mac" dan “The Notorius” itu, populer dengan tinjunya yang cepat, akurat sekaligus bisa merobohkan lawan dengan cepat. Ia berjanji akan memukul KO Mayweather yang berusia 40 tahun dalam dua ronde di pertarungan yang dijadwalkan 12 ronde dan ditonton puluhan juta orang dan seluruh dunia.
Adapun bagi Mayweather, ini akan menjadi titik puncak kariernya sebagai petinju. Duel ini memberi dia kesempatan melampaui mantan petinju kelas berat Rocky Marciano, yang pensiun dengan rekor sempurna 49-0. Bila menang, rekor kemenangan tinju Mayweather akan menjadi 50-0.
Mayweather, juara dunia 12 kali dari lima kelas. Legenda tinju Amerika Serikat itu kerap tampil bertahan. Dia juga sesumbar akan mengalahkan lawannya dengan KO, sesuatu yang tidak ia lakukan sejak menaklukkan Victor Ortiz hampir enam tahun silam.
"Saya telah mengatakan bahwa saya tidak akan mengambil jarak dan Anda dapat menandai kata-kata saya." kata Mayweather seperti dikutip Antara. Dia juga berkata, "Saya tahu bahwa saya berada di pertarungan berat namun ada satu hal yang saya tahu, pertarungan ini tidak akan berjarak."
Pertandingan tinju kelas dunia, Floyd Mayweather Jr vs Conor McGregor, ini disiarkan langsung oleh TV One dan live streaming melalui aplikasi tvOne Connect dan viva.co.id. Live Streaming atau tayangan langsung pertaruangan Conor McGregor vs Floyd Mayweather bisa dilihat melalui link ini.
Penulis: Addi M Idhom
Editor: Addi M Idhom